Semua yang Perlu Kamu Ketahui Tentang Program Kuliah Double Degree

universitas esa unggul

Program kuliah double degree, apa tuh?

Nama itu mungkin masih terdengar asing di telinga. Dalam beberapa tahun terakhir, banyak universitas yang menawarkan program ini pada para mahasiswanya. Program double degree kerap kali diasosiasikan dengan nama Program Internasional atau Kelas Internasional, karena jika kamu mengikuti kuliah double degree, kamu nggak hanya kuliah di satu universitas tertentu di suatu negara melainkan juga bisa melanjutkan sebagian waktu studimu di universitas lain yang terletak di negara lain.

Ya, kamu nggak salah baca! Program kuliah double degree memungkinkan kamu untuk berkuliah di dua tempat sekaligus—plus, mendapat gelar dobel pula. Beuh, how cool is that?

Dua Kampus, Dua Gelar

Buat kamu yang masih bingung, gimana caranya kita bisa kuliah di dua tempat seklaigus, apalagi begitu lulus langsung dapetin dua gelar; nih Youthmanual kasih penjelasannya di sini.

Program kuliah double degree memungkinkan kamu untuk mendapatkan dua gelar akademis sekaligus karena kamu nggak hanya akan menjalani masa studi di satu kampus aja melainkan dua. Biasanya, kampus-kampus yang menawarkan program double degree bekerja sama dengan kampus-kampus yang letaknya di luar negeri, so nggak hanya kamu akan dapat dua gelar akademis sekaligus, tapi kamu juga berkesempatan untuk menjalani sebagian masa studimu di luar negeri.

Universitas Esa Unggul adalah salah satu universitas yang menyediakan program ini dalam jenjang S1. Universitas swasta yang memiliki tiga kampus yang terletak di Jakarta, Tangerang, dan Bekasi ini menawarkan program sarjana (S1) internasional double degree yang bekerja sama dengan universitas-universitas top dunia seperti; Birmingham City University (Britania Raya), Asia University (Taiwan), Nanjing Xiaozhuang University (Cina), dan Southern Cross University (Australia). Jadi, kalau kamu memilih program internasional Universitas Esa Unggul, kamu akan berkesempatan kuliah dua tahun di Indonesia, dan dua tahun lagi di negara lain tempat universitas mitranya berada.

Selain itu, ketika lulus nanti, kamu juga akan mendapatkan gelar sarjana dari Universitas Esa Unggul serta universitas luar tempat kamu menyelesaikan sebagian masa studimu. Program internasional ini juga diketahui dan diawasi langsung oleh Dikti, lho. Jadi sertifikat kelulusan kamu baik yang dari Esa Unggul maupun universitas mitranya juga sudah mendapatkan pengakuan resmi dari pemerintah khususnya Dikti.

Kuliahnya Susah Nggak Sih?

Well, sebenarnya susah atau nggak itu sangat tergantung denganmu apakah kamu memang benar-benar passionate mempelajari bidang dari jurusan yang kamu ambil atau nggak. Tapi, kalau yang kamu khawatirkan adalah perihal perbedaan bahasa dan budaya yang akan kamu hadapi nanti jika memilih internasional double degree, maka kamu nggak perlu bingung.

Pada program internasional double degree Esa Unggul, para mahasiswanya nggak perlu minder mengenai perbedaan bahasa antara perkuliahan di kampus Indonesia dan kampus partner luar negeri. Untuk program double degree di Universitas Nanjing XiaoZhuang saja misalkan, mahasiswanya akan dibekali dengan pelajaran Bahasa Mandarin dengan mengambil mata kuliah tersebut ketika kuliah. Selain itu, mahasiswanya juga diberi kesempatan untuk mengikuti Summer Camp atau Winter Camp yang mana mereka bisa belajar sekaligus menjelajahi kota-kota di negeri Cina di sela-sela waktu kuliahnya.

Dengan berbagai macam pembekalan dan manfaat ini, mahasiswa yang memilih berkuliah di program S1 internasional Universitas Esa Unggul nggak perlu takut nggak paham dengan materi yang diajarkan di universitas mitra nantinya.

Oh ya, Universitas Esa Unggul sendiri menyediakan beberapa program studi yang bisa kamu pilih jika ingin berkuliah di program S1 internasionalnya. Program studi tersebut adalah:

- Management and Business

- Informatics

- Nursing

- Accounting

- Business Mandarin

- Nutrition Science

Nah, kamu tinggal menyesuaikan deh program studi mana yang cocok berdasarkan minat dan kemampuan kamu di bidang terkait.

***

Anyway, sebelum bersiap-siap masuk kuliah, pastinya kamu harus melalui yang namanya Ujian Nasional (UN) dulu dong. Bener nggak?

Kabar baik nih buat kamu yang lagi bingung gimana caranya mempersiapkan diri untuk Ujian Nasional agar lulus dengan nilai yang optimal. Universitas Esa Unggul akan mengadakan try-out UN secara online untuk anak-anak SMA/SMK/MA yang bisa kamu sesuaikan dengan jurusan kamu. Psst, try-out ini gratis dan bisa diikuti oleh siapa aja yang merupakan anak kelas 12 SMA/SMK/MA.

Cara daftarnya gampang banget pula. Tinggal klik link ini dan pastikan kamu mengisi data diri dengan benar agar dapat menerima PIN untuk ikut ujian online. Try-out online ini, akan dilaksanakan pada tanggal 11 Maret 2018 pukul 10.00 – 12.00, lho. Jadi, yuk, buruan daftarin diri kamu untuk mengikuti try-out online ini!

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
Muhamad Rifki Taufik | 9 jam yang lalu

4 Langkah menulis naskah film yang sangat bagus untuk mengembangkan skill penulisan saya. Terima kasih untuk ilmu yang bermanfaat.

4 Langkah Menulis Naskah Film yang Baik Bagi Pemula
Al havis Fadilla rizal | 1 bulan yang lalu

Open pp/endorse @alfadrii.malik followers 6k minat dm aja bayar seikhlasnya geratis juga gpp

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Deca Caa | 2 bulan yang lalu

open pp/endorse @aaalysaaaa 11,6 followers dm ya bayar seiklasnyaa

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Deca Caa | 2 bulan yang lalu

open pp/endorse @aaalysaaaa 1,6 followers dm ya, bayar seiklasnyaa

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
AtomyFirst Chanel | 2 bulan yang lalu

Open PP @houseofshirly foll 427k @Idea_forhome foll 377k @myhomeidea_ foll 270k. Harga Paket lebih murah. DM kami yaa..

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1