Disa Harahap
8 tahun yang lalu
8 tahun yang lalu
bingung ambil jurusan yg tepat
Jadi gini, aku daridulu ingin buka usaha (makanan) sendiri. Dan keluargaku jugaa kebanyakan buka usaha sendiri yaa udah kayak turun menurun gitulah. wajib tau tentang bisnis" gitu. Soalnya pada akhirnya usaha yg ayahku bangun sekarang pasti aku yg megang. Tapi test minat bakat di sini menyarankan aku ambil jurusan seni dan teknik informatika. aku emang suka berbisnis, tapi aku juga suka seni dan teknik informatika. Lalu pertanyaannya, saya harus mengambil jurusan apaa? kalo menurut mentor, apa tidak masalah kalo aku tidak kuliah dan langsung terjun di dunia bisnis? apa tidak masalah aku ngambil jurusan seni dan teknik informatika tapi profesiku tidak sepadan? Mohon bantuannyaa yaa kaka" mentor. seblumnyaa terimakasih banyak :)))
1 Jawaban
Julia Jasmine
Mentor Youthmanual
8 tahun yang lalu
Julia Jasmine
Mentor Youthmanual
Universitas Indonesia
Psikologi
Empowering others through career planning
Telah menjawab 456 pertanyaan
Mentor Youthmanual
8 tahun yang lalu
<p>Halo Disa!</p><p>Wah senang banget bertemu dengan kamu yang sudah menyelesaikan dan membaca hasil asesmen dengan detil :) Kalo dari cerita kamu, sepertinya kamu punya 2 pertanyaan besar nih:</p><p>1. Apakah tidak masalah apabila jurusan tidak sepadan dengan profesi? Hasil asesmen menyarankan untuk ambil jurusan seni atau teknik informatika, sebaiknya ambil yang mana?</p><p>Dari cerita kamu, aku lihat bahwa kamu berminat dan sudah yakin banget mau berbisnis. Go for it! Bagus banget lho kalo kamu sudah tahu apa tujuan kamu. Engga ada salahnya untuk menggabungkan ilmu yang kamu dapat dari jurusan tersebut dalam bisnis kamu. Misalnya bisnis makanan kamu dibuat lebih go digital atau konsepnya lebih berseni. Basically aku lihat kamu anak yg kreatif, jadi di jurusan apapun pasti kamu bisa menciptakan inovasi-inovasi yang keren.</p><p>Saran aku, coba kamu cari tahu lebih lanjut masing-masing jurusan belajar apa. Tanya senior, guru, dan orang tua, dan bisa juga cek jurusan tersebut di sini:</p><p><a href="http://www.youthmanual.com/cari-jurusan/teknik/teknik-informatika">http://www.youthmanual.com/cari-jurusan/teknik/teknik-informatika</a></p><p><a href="http://www.youthmanual.com/cari-jurusan/seni/desain-produk">http://www.youthmanual.com/cari-jurusan/seni/desain-produk</a> </p><p><a href="http://www.youthmanual.com/post/dunia-sekolah/persiapan-kuliah/bingung-memilih-jurusan-kuliah-coba-2-cara-ini-biar-nggak-galau-lagi">http://www.youthmanual.com/post/dunia-sekolah/persiapan-kuliah/bingung-memilih-jurusan-kuliah-coba-2-cara-ini-biar-nggak-galau-lagi</a> <br></p><p>2. Bagaimana kalau tidak kuliah dan langsung terjun ke bisnis?</p><p>Sebelum membuat keputusan akan kuliah atau tidak, kamu perlu pertimbangkan lagi nih keuntungan dan kerugian kamu kuliah. Kerugiannya, bisa jadi kamu engga fokus dengan bisnis kamu. Keuntungannya, kuliah memperluas networking dan membentuk pola pikir kamu. Mungkin kelak akan bergun ketika kamu menjalankan bisnis. Ada baiknya kamu juga konsultasi dengan orang tua untuk minta pendapat mereka mengenai hal ini.</p><p>Good luck! :)</p>
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©