Syifa Faradilla Fabrianne Moersid
8 tahun yang lalu
8 tahun yang lalu
Memperdalam jurusan yang sudah dikuasai atau mencoba jurusan yang diminati?
Saya bingung pilih jurusan. Saya siswi SMK jurusan administrasi perkantoran yang otomatis sudah mempelajari jurusan manajemen. Tetapi saya juga berminat mempelajari sastra Jepang. Bagaimana pendapat kalian? Lebih baik memperdalam jurusan yang sudah dipelajari sebelumnya atau mencoba jurusan lain yang saya minati?
1 Jawaban
Julia Jasmine
Mentor Youthmanual
8 tahun yang lalu
Julia Jasmine
Mentor Youthmanual
Universitas Indonesia
Psikologi
Empowering others through career planning
Telah menjawab 456 pertanyaan
Mentor Youthmanual
8 tahun yang lalu
<p>Halo Syifa!</p><p>Senang banget dengan anak yang punya semangat belajar tinggi seperti kamu. Mengenai jurusan baru yang kamu minati, sudahkan kamu cari tahu lebih dalam tentang Sastra Jepang? Karena sering ada salah kaprah bahwa di jurusan sastra hanya belajar bahasa, padahal mereka belajar lebih dari itu.</p><p><a href="http://www.youthmanual.com/cari-jurusan/budaya-bahasa/sastra-jepang">http://www.youthmanual.com/cari-jurusan/budaya-bahasa/sastra-jepang</a> </p><p>Tanyakan lagi ke diri kamu, bidang mana yang kamu rasa ingin tekuni sebagai keahlian utama dan keahlian sampingan. Pertimbangkan juga berbagai hal seperti prospek kerja. Jangan lupa konsultasikan dan minta pandangan dari banyak orang yaa.</p><p>Good luck! :)</p>
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©