Cari tahu tentang semua jurusan kuliah disini

Temukan pengalaman dan jawaban dari Mentor Rencanamu dan pengguna lain

Najla Siregar
8 tahun yang lalu

Halo Najla!

Ada deasiswa untuk DKV?
Pastinya! Dunia DKV banyak menawarkan beasiswa bagi mahasiswa/i yang berprestasi, yang bisa memberikan sesuatu yang kreatif atau yang belum pernah dibuat sebelumnya.

Beasiswa yang paling banyak adalah dari bagian Desain Grafis, Poster, Fotografi, Videografi (untuk Multimedia), dll. Karena pada saat ini banyak perusahaan yang mencari seorang desainer untuk perusahaannya.

Semoga bermanfaat :)

Baca selengkapnya
2 4757
Najla Siregar
8 tahun yang lalu


Halo Najla!

DKV itu apa aja kuliahnya?
DKV itu Desain Komunikasi Visual, dimana mahasiwa nanti pada awalnya akan belajar tentang Nirmana. Setelah itu kalian juga mempelajari Basic Design sebagai penunjang kemampuan menggambar manual. Ada banyak mata kuliah juga seperty Typografi, dll.

Prospek kerja DKV :

  • Perancang Website / Desainer Website
  • Copywriter
  • Art Director
  • Creative Director
  • Illustrator
  • Graphic Desainer
  • Photographer
  • Dll


Semoga Bermanfaat :)

Baca selengkapnya
2 1359
Imel
8 tahun yang lalu

Hi Imelda

Ada jawaban untuk kamu di pertanyaan sebelumnya dari Raka   

ini copy-nya : Rata-rata dijalankan dalam 4 tahun, semester awal-awal banyak tugas basic prinsip design, elemen design, memberi bekal ilmu dasar desain, mengasah sense & skill desain. Semakin meningkat bertahap... matakuliah basic-basic tadi menyatu di matakuliah layout design, kemudian terapan desain di berbagai penggunaan media, baru ada suplemen konseptual... projectnya juga semakin kompleks... seru

Menggambar, Illustrasi, Fotografi, Videografi, Multimedia ada matakuliahnya

Kalau pingin lihat komposisi matakuliah apa saja yang dipelajari... kunjungi laman web kampus-kampus DKV

Semoga membantu ya!


Baca selengkapnya
1 500
Pristina Dias
8 tahun yang lalu

Pristina sudah ngebet yaaaa... pingin ambil kuliah DKV

Tips... hmmmmmm

Jangan begadang sebelum test, badan pikiran kudu seger... suasana itu penting saat test gambar DKV

Jangan telat dan bikin badmood... gambar bisa kacau karena panik

Setelah itu... sebelum kerjain tugas test... baca benar-benar apa yang diminta... setelah hasil jadi jangan buru-buru kumpul, lihat seksama... apakah sudah menjawab tugas yang diberikan

Yeaaaaa DKV kudu seneng!


Baca selengkapnya
1 431
Harits T
8 tahun yang lalu

Halo Harits!

Kami di Youthmanual bekerja sepenuh hati untuk membangun generasi muda Indonesia yang kenal dirinya sendiri (tahu minat, kepribadian, kemampuan diri), punya cukup informasi untuk membuat keputusan dan rencana karir, dan punya keterampilan-keterampilan yang akan mendukungnya untuk sukses di masa depan. Seru kan? Hehe..

Yuk manfaatkan sebaik-baiknya berbagai fitur di Youthmanual dan ajak sebanyak-banyaknya teman untuk gabung di Youthmanual! Kita bergerak sama-sama untuk generasi muda dan masa depan Indonesia :D

Baca selengkapnya
1 195
Pristina Dias
8 tahun yang lalu

Wa'allaikumsalam Wr.Wb.

Pertanyaan bagus Pristina

Tiap kampus punya mekanisme dan model test yang berbeda-beda

Pada umumnya untuk passing test masuk DKV, keilmuan yang dipelajari di SMU akan di compile dalam 1 test pengetahuan umum, logika dasar, sekaligus psikotest mengukur daya juang.

Lalu akan ada Test Gambar dengan brief khusus... peserta akan dinilai dari bagaimana kreatifnya dia menjawab brief dalam gambar, lihat tarikan garis dan komposisi, adakah unsur cerita yang bisa ditangkap... dalam gambar yang dihasilkan atau komunikatif.

Ingat, ada lho kampus yang menyaratkan surat bebas buta warna dari dokter spesialist (kalau diminta... ya penuhi ya)

Di DKV Binus seperti itu... di kampus lain bisa jadi berbeda

Good luck

Baca selengkapnya
1 2204
alvian muchtar
8 tahun yang lalu

Hi Harry...

Sepertinya pertanyaan kamu sudah ada yang mirip di postingan awal

Nyelam yuk ... balik ke postingan yang awal... banyak info seru berkaitan dengan ini...

Sttttt.... Ngegambar-nya biasa-biasa saja... jangan khawatir, yuk cari jawabannya...


Baca selengkapnya
2 346
alvian muchtar
8 tahun yang lalu

Halo Harry!

Menurut teman-teman aku yang anak DKV nih, masuk DKV itu engga harus jago gambar. Tapi wajib suka dan bisa gambar!

Kenapa? Karena di jurusan DKV nanti tugasnya akan banyak sekali gambar menggambar. Kalau kamu engga suka ngegambar, ya bagaimana kamu bisa menuntaskan tugas-tugasnya kan? Di DKV pun nantinya kamu akan belajar banyak teknik, prinsip, dan kenalan dengan orang-orang hebat yang tentunya makin bisa mengasah skill menggambar kamu.

Ini artikel yang mungkin bisa jadi gambaran gimana rasanya kuliah di DKV:

http://www.youthmanual.com/post/dunia-kuliah/kehidupan-mahasiswa/kuliah-di-jurusan-dkv-pasti-merasakan-ini

Good luck Harry!

Baca selengkapnya
1 257
Raka Cendekia
8 tahun yang lalu

Hai, Raka

So far selama aku kuliah DKV itu nyenengin banget kok. Emang sih terkadang ada dosen yg mengharuskan untuk serius dan ketat banget soal deadline tugas. Yaa sebenernya ada waktunya kan kapan harus serius dan kapan boleh nyantai dan bercanda-canda. Kalo kamu ngerjain tugasnya on-time dan gak ditunda-tunda sih kamu gak akan kena yg namanya "begadang". 

Banyak serunya deh pokonya. Kamu juga bisa bergaul sama dosen kamu, ngobrol-ngobrol soal tugas atau soal mata kuliah apa yg gak kamu ngerti. Karena kebanyakan dosen DKV tuh asik, dan gaul-gaul loh hehehe

Baca selengkapnya
2 399
Putri Dwi
8 tahun yang lalu

Halo Putri!

Nilai mapel tidak terlalu bepengaruh kok, banyak juga yang dari IPA/IPS yang tentu tidak ada kaitannya dengan DKV tetapi bisa masuk ke dalam jurusan DKV.

Mungkin yang harus digali adalah kemampuan individu seperti penguasaan software desain, belajar sketch, dan lainnya.

Semoga bermanfaat :)

Baca selengkapnya
2 7893
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1