Arm-Chair

Keuangan dan Perbankan


  • Pelajaran Terkait

    Ekonomi

  • Kategori jurusan

    Ekonomi & Bisnis

  • Kecocokan denganmu

Bantu Review Jurusan Ini

Apa yang dipelajari di jurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Di jurusan ini akan mempelajari mulai dari sejarah perbankan di dunia sampai masuk ke Indonesia, tentang seluruh lembaga keuangan yang ada di Indonesia dan luar negeri. Kita juga akan mempelajari perbankan konvensional dan syariah. Selain itu, kita juga akan mempelajari seluruh masalah keuangan.

Jawaban dari Febri Luthfi Fadhilah, Politeknik Negeri Medan

Alasan kenapa memilih jurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Di jurusan ini, kita tidak hanya fokus belajar mengenai perbankan, tetapi juga lembaga keuangan selain bank seperti, perpajakan, manajemen, akuntansi dll yg berhubungan dengan keuangan. Jadi, setelah kita menyelesaikan kuliah dari jurusan keuangan dan perbankan kita bisa bekerja di lembaga keuangan manapun, maupun berwirausaha. Karena kita sudah di bekali sewaktu belajar di jurusan keuangan dan perbankan.

Jawaban dari Febri Luthfi Fadhilah, Politeknik Negeri Medan

Mata kuliah penting ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Akuntansi,DPA,Lembaga keuangan Indonesia,Manajemen Bisnis,Matematika Keuangan,Kredit,Perpajakan,Ilmu Ekonomi,Lembaga Keuangan Indonesia,Statistik,Bahasa Indonesia Terapan,English Conversation,Kewarganegaraan,Agama

Jawaban dari Febri Luthfi Fadhilah, Politeknik Negeri Medan

Tugas kuliah dan ujian yang umum di dalam jurusan ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Tugas yang diberikan bisa berupa menyelesaikan masalah keuangan yang ada. Lalu untuk ujian, semua mata kuliah akan memiliki ujian masing-masing.Lalu juga ada tugas akhir pada akhir pembelajaran.

Jawaban dari Febri Luthfi Fadhilah, Politeknik Negeri Medan

Bidang pekerjaan yang bisa dimasuki lulusan jurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Bidang pekerjaan yang bisa dimasuki adalah di perbankan, OJK, pajak, dan perusahaan-perusahaan lainnya. Bisa bekerja sebagai analis keuangan, manajer, administrai, supervisor kredit, marketing, dan lain-lain.

Jawaban dari Febri Luthfi Fadhilah, Politeknik Negeri Medan

Dimana dan sebagai apa alumni jurusan ini bekerja ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Yang saya tahu, alumni ada yang bekerja sebagai staf keuangan.

Jawaban dari Febri Luthfi Fadhilah, Politeknik Negeri Medan

Kemampuan yang memudahkan kuliah dijurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

-Memahami dan mengolah informasi berupa kata-kata (termasuk memahami bacaan, mengungkapkan ide lewat tulisan dan ucapan) -Memahami simbol, huruf, diagram, gambar -Memahami informasi berupa angka, menggunakan logika matematika, dan menerapkan operasi hitung untuk menyelesaikan masalah

Jawaban dari Febri Luthfi Fadhilah, Politeknik Negeri Medan

Kumpulan Sifat yang mendukung kuliah di jurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

-Ramah, terbuka, dan riang; Suka bekerja sama dengan orang lain; Fleksibel dan spontan, mudah beradaptasi; Belajar dengan cara mencoba hal baru bersama orang lain

Jawaban dari Febri Luthfi Fadhilah, Politeknik Negeri Medan

Gaya kerja yang mendukung kuliah di jurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

-Lebih suka dan optimal bekerja dalam kelompok -Teratur -Teliti

Jawaban dari Febri Luthfi Fadhilah, Politeknik Negeri Medan
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1