Ilmu Kesejahteraan Sosial
Apa yang dipelajari di jurusan ini ?
ditanyakan oleh Tim RencanamuJurusan ini mempelajari berbagai permasalahan sosial secara menyeluruh dan bagaimana cara menyelesaikan permasalahan-permasalahan tersebut di tengah-tengah masyarakat, salah satu contoh permasalahan sosialnya adalah kesenjangan sosial
Alasan kenapa memilih jurusan ini ?
ditanyakan oleh Tim RencanamuKarena saya tipe orang dengan jiwa sosial, selain itu saya juga memiliki mimpi yang besar untuk membangun negara ini agar bisa menjadi negara maju, salah satu langkah yang saya ambil ada kuliah dijurusan ini
Mata kuliah penting ?
ditanyakan oleh Tim RencanamuPolitik,Psikologi,hukum,manajemen
Pelajaran SMA yang membantu untuk memahami jurusan ini ?
ditanyakan oleh Tim RencanamuSosiologi
Tugas kuliah dan ujian yang umum di dalam jurusan ?
ditanyakan oleh Tim Rencanamutugas biasanya membuat sebuah analisis keterkaitan dengan fenomena yang sering terjadi dimasyarakat. melatih kepekaan sosial. suka membaca ada tips utama
Peminatan/program studi pada jurusan ?
ditanyakan oleh Tim Rencanamupekerjaan sosial,politik,psikologi,hukum,kewarganegaraan,pancasila
Di Semester berapa mahasiswa memilih peminatan ?
ditanyakan oleh Tim RencanamuSemester 5
Bidang pekerjaan yang bisa dimasuki lulusan jurusan ini ?
ditanyakan oleh Tim RencanamuLulusan jurusan ini bisa masuk ke bidang Human Resource, CSR (Corporate Social Responsibility), Social Entrepreneurism, pekerja sosial, Marketing, Public Relation, Consulting, Event Management, pemerintahan/kebijakan, industri yayasan sosial, dan lain sebagainya
Dimana dan sebagai apa alumni jurusan ini bekerja ?
ditanyakan oleh Tim RencanamuDi universitas sebagai dosen
Kemampuan yang memudahkan kuliah dijurusan ini ?
ditanyakan oleh Tim Rencanamu-Memahami dan mengolah informasi berupa kata-kata (termasuk memahami bacaan, mengungkapkan ide lewat tulisan dan ucapan) -Daya Ingat Kuat/Mudah Menghafal -Kemampuan memilah informasi ke dalam kategori tertentu