Teknik Biomedik (Teknobiomedik)
Apa yang dipelajari di jurusan ini ?
ditanyakan oleh Tim RencanamuDi Teknik Biomedik belajar di lingkup ilmu yang sangat luas. Disini akan belajar Elektronika, Anatomi dan Fisiologi, Mekanika Tubuh Manusia (Biomekanika), Pemrograman, Kimia Material, Mekanisme Sensor, dan banyak lagi.
Alasan kenapa memilih jurusan ini ?
ditanyakan oleh Tim RencanamuKarena saya mencintai dunia kedokteran sekaligus keteknikan, menyukai pelajaran fisika dan biologi. Saya juga ingin menyembuhkan dan membantu banyak orang dengan alat yang saya buat. Kenyataannya satu alat dari teknologi biomedis dapat menyembuhkan banyak orang sekaligus, apalagi di dunia semakin modern, orang-orang membutuhkan teknologi sebagai presisi yang menentukan kesembuhan pasien.
Mata kuliah penting ?
ditanyakan oleh Tim RencanamuFisika medis (mempelajari fisika di bidang medis)
Pelajaran SMA yang membantu untuk memahami jurusan ini ?
ditanyakan oleh Tim RencanamuMatematika;Fisika;Kimia;Biologi
Tugas kuliah dan ujian yang umum di dalam jurusan ?
ditanyakan oleh Tim RencanamuTugas kuliah paling banyak membuat laporan praktikum, karena tiap semester ada praktikum, cara menghadapi nya jangan menunda nunda mengerjakan tugas
Peminatan/program studi pada jurusan ?
ditanyakan oleh Tim RencanamuInstrumentasi medis,Rehabilitasi medis,Citra medis
Di Semester berapa mahasiswa memilih peminatan ?
ditanyakan oleh Tim RencanamuSemester 5
Bidang pekerjaan yang bisa dimasuki lulusan jurusan ini ?
ditanyakan oleh Tim RencanamuBekerja di rumah sakit, bekerja di pabrik peralatan medis, sebagai manajemen di rumah sakit
Dimana dan sebagai apa alumni jurusan ini bekerja ?
ditanyakan oleh Tim RencanamuDi pabrik peralatan medis sebagai pemrogram alat medis, mendesain peralatan medis, dan menjadi salesman peralatan medis Di rumah sakit sebagai mempresentasikan peralatan medis baru di rumah sakit
Kemampuan yang memudahkan kuliah dijurusan ini ?
ditanyakan oleh Tim Rencanamu-Memahami dan mengolah informasi berupa kata-kata (termasuk memahami bacaan, mengungkapkan ide lewat tulisan dan ucapan) -Memahami informasi berupa angka, menggunakan logika matematika, dan menerapkan operasi hitung untuk menyelesaikan masalah -Daya Ingat Kuat/Mudah Menghafal -Pemahaman prinsip dasar mekanika dan keteknikan -Kreatifitas