Profil PT. Darma Henwa, Tbk
PT Darma Henwa Tbk resmi berdiri sejak 8 Oktober 1991. Pada Juli 1996, Perseroan mengubah status dari perusahaan Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) menjadi perusahaan Penanaman Modal Asing (PMA) dengan masuknya Henry Walker Group Limited sebagai pemegang saham dan sekaligus mengubah seluruh anggaran dasarnya guna menyesuaikan dengan UU PT. Pada bulan September 2005, Perseroan resmi mengubah namanya dari PT HWE Indonesia menjadi PT Darma Henwa. Saham Darma Henwa telah dicatatkan di Bursa Efek Indonesia (dahulu Bursa Efek Jakarta) pada tanggal 26 September 2007 dengan kode perdagangan “DEWAâ€. Sebanyak 17,46% saham Darma Henwa dimiliki oleh Goldwave Capital Limited, 11,50% oleh Zurich Assets International Ltd, dan 71,54% oleh publik.
Diskusi tentang PT. Darma Henwa, Tbk
Lokasi Kantor
PT. Darma Henwa, Tbk
Bakrie Tower Lantai 8 Komplek Rasuna Epicentrum, Jl. H. R. Rasuna Said, RT.2/RW.5, Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12940