Apa itu Ahli Teknologi Bedah?
Membantu dalam kegiatan operasi di bawah pengawasan dokter bedah, perawat, atau tenaga bedah lainnya. Membantu mengatur ruang operasi, menyiapkan transportasi pasien untuk operasi, menyesuaikan lampu dan peralatan, memberikan instrumen dan perlengkapan lain untuk ahli bedah dan asisten dokter bedah, menahan retraktor, memotong jahitan, dan membantu menghitung spons, jarum, persediaan, dan instrumen.
Jenjang pendidikan minimal
N/A
SMK
D3
S1
S2
Contoh dari Jabatan Pekerjaan
Tugas Ahli Teknologi Bedah
Pengetahuan
Layanan Pelanggan dan Personal
Pengetahuan tentang prinsip dan proses untuk menyediakan layanan bagi pelanggan dan personal. Hal ini termasuk penilaian kebutuhan pelanggan, memenuhi standar kualitas layanan, dan evaluasi kepuasan pelanggan.
Pendidikan dan Pelatihan
Pengetahuan tentang prinsip dan metode dalam mendesain kurikulum, pelatihan, pengajaran, dan instruksi untuk individu dan kelompok, serta pengukuran efek pelatihan.
Bahasa Inggris
Pengetahuan tentang struktur dan isi dari Bahasa Inggris, termasuk arti dan ejaan dari setiap kata, aturan komposisi, dan tata bahasa.
Ilmu Kedokteran dan Kedokteran Gigi
Pengetahuan tentang informasi dan teknik yang diperlukan untuk mendiagnosa dan mengobati luka manusia, penyakit, dan kelainan bentuk. Ini termasuk gejala, pengobatan alternatif, sifat obat dan interaksi, dan langkah-langkah kesehatan preventif.
Keterampilan
Aktif Mendengarkan
Memberikan perhatian penuh pada perkataan orang lain, menyisihkan waktu memahami poin yang disampaikan, mengajukan pertanyaan sewajarnya, dan tidak menyela pada waktu yang tidak tepat
Koordinasi
Menyesuaikan tindakan yang dilakukan, dengan tindakan orang lain.
Berpikir Kritis
Menggunakan logika dan penalaran untuk mengindentifikasi kekuatan dan kelemahan dari solusi alternatif, kesimpulan, ataupun pendekatan permasalahan yang ditangani
Pertimbangan dan Pengambilan Keputusan
Mempertimbangkan kekurangan dan kelebihan dari pilihan tindakan yang potensial untuk memilih tindakan yang paling tepat.
Memantau
Memantau/menilai kinerja diri sendiri, individu lain, maupun organisasi untuk melakukan pengembangan atau mengambil tindakan korektif.
Kemampuan
- 1
Kestabilan Lengan dan Tangan - Kemampuan untuk menjaga tangan dan lengan tetap stabil ketika lengan bergerak atau ketika memegang lengan dan tangan dalam satu posisi.
- 2
Penglihatan Jarak Dekat - Kemampuan untuk melihat detil dalam jarak dekat (jarak beberapa kaki dari objek).
- 3
Pemahaman Lisan - Kemampuan untuk mendengarkan dan memahami informasi dan ide yang disampaikan melalui kata dan kalimat lisan
- 4
Pemahaman Pembicaraan - Kemampuan untuk mengidentifikasi dan memahami pembicaraan orang lain.
- 5
Sensitivitas Pendengaran - Kemampuan untuk mendeteksi atau memberitahukan perbedaan antara suara yang berbeda nada dan kenyaringan.
Diskusi terkait profesi Ahli Teknologi Bedah
Belum ada diskusi yang dibagikan untuk profesi ini.