Menurut kamu, apa saja hal-hal yang perlu diketahui oleh calon mahasiswa kampus ini?


M Sulyadi

M Sulyadi

Status: Alumni
Lulusan: 2016

over 8 years ago

Tidak ada


Muhammad Ilyas Saudek

Muhammad Ilyas Saudek

Status: Mahasiswa
Jurusan: Ilmu Hubungan Internasional

over 8 years ago

1. Jarak kampus dengan kota Jakarta sekitar 35-37 KM (sekitar 1-2 jam perjalanan melalu Tol); 2. Fasilitas/luas lingkungan kampus masih terbatas di dalam pemberdayaan mahasiswa; 3. Akan membutuhkan kendaraan pribadi agar bisa mempermudah akses (tempat makan yang lebih variatif); 4. Mahasiswa-mahasiswa yang kompetitif; 5. Cuaca yang lebih panas/hangat karena di kelilingi oleh pabrik-pabrik (termasuk dalam kawasan industri).


Lidya Sophiani

Lidya Sophiani

Status: Mahasiswa
Jurusan: Ilmu Hubungan Internasional

over 8 years ago

Hal pertama, karena bahasa pengantarnya full Bahasa Inggris, pastikan kamu punya dasar Bahasa Inggris yang cukup (cukup gak berarti cas cis cus ngomong ya, yang penting ngerti lah dikit2 kalo dosen ngomong) buat mengerti pelajaran - pelajaran yang disampaikan dosen, kalau enggak bakal agak brabe dan agak susah ngerti pelajaran yang disampein sama dosen. Kedua, kampus ini banyaaaak banget acara internalnya. Kalau kamu bergabung organisasi dalam kampus, kemungkinan besar kamu bakal disibukan dengan kegiatan internal kampus dan jarang punya waktu buat ikut kegiatan luar kampus (kecuali kamu emang ikutan UKM yang mendorong kamu ikut kompetisi diluar, e.g MUN Club). Ketiga, buat kamu yang gak bisa jauh jauh dari mall dan keramaian, pastikan kamu punya moda transportasi buat seenggaknya ke daerah Pasimal atau Lippo Cikarang. Kalau gak ada, ya kamu bakal sangat ketergantungan sama angkot, dan angkot dari kampus harus jalan dulu sekitar 800meter ke tempat pemberhentian angkot. Agak brabe boss. Keempat, kampus ini cocok buat kamu yang serius pengen belajar dan cepet lulus karena pembelajarannya cepet. Kamu juga dituntut buat segera menyelesaikan studi, jadi gak buang buang waktu juga.


M Dipa

M Dipa

Status: Mahasiswa
Jurusan: Ilmu Hubungan Internasional

over 8 years ago

meskipun swasta kampus ini gk kalah kok sama kampus negeri lainnya


Panji Pratama

Panji Pratama

Status: Mahasiswa
Jurusan: Komputer dan Sistem Informasi

over 8 years ago

Kampus ini adalah salah satu kampus internasional terbaik di Indonesia, disini kita menggunakan bahasa inggris dalam proses belajar mengajar, hal itu akan membantu kalian untuk mengembangkan skill english kalian. Kampus ini sangat mendukung kegiatan mahasiswa terbukti bahwa kampus ini merupakan kampus yang terbilang sangat aktif dalam hal kegiatan kemahasiswaan


Hanif keanugraha

Hanif keanugraha

Status: Mahasiswa
Jurusan: Manajemen

over 8 years ago

Ada nya mahasiswa dan mahasiswi luar negeri yg membuat susana lebih beragam


Tommy Saputra

Tommy Saputra

Status: Mahasiswa
Jurusan: Keuangan Perbankan

over 8 years ago

Informasi beasiswa yang banyak banget, variatif dan cocok banget buat temen-temen mahasiswa yang mau mendapatkan beasiswa hingga LULUS , proses seleksinya juga fair sekali melalui tes dan ada juga melalui achievement sepeti juara2 lomba atau melalui nilai rapor juga bisa. Kampus ini juga memiliki lingkungan international yang juga ditunjang dengan pendidikan berstandar Internationasional loh.


Silvia chayadi

Silvia chayadi

Status: Mahasiswa
Jurusan: Keuangan Perbankan

over 8 years ago

Beasiswa :)


Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1