Ceritain, dong, tentang hal-hal unik dan seru tentang kampus kamu!
Banyak memakai bahasa jawa, lucu lucu. Kegiatan di himpunan juga asyik
Saya di Fakultas kesehatan Masyarakat banyak sekalia hal hal unik dan membangkitkan mahasiswa untuk bersikap kritis terhadap yang ada disekitar kita
Ikut kepanitiaan
mahasiswanya santai, tapi juga serius. toleran terhadap sesama, dan juga peduli terhadap sesamanya, ramah, baik deh
pernah banjir dan ada mobil terendam
uniknya hanya di gedung ilmu ekonomi std pmbngn saja yang sudah ada lift, basement dan kantin. sementara gedung akuntansi dan manajemen belum ada fasilitas seperti fasilitas yang ada di gedung iesp
Tugasnya banyak banget, lulusnya lama, tapi berkompeten di dunia kerja
ga ada
Kampus saya memiliki beberapa Jurusan diantaranya S1 Peternakan, D3 Peternakan, S1 Teknologi Pangan, S1 Agroekoteknologi, S1 Agribisnis, S2 Magister Ilmu Ternak. Saya mahasiswa S1 Peternakan, prodi ini memiliki beberapa laboratorium yaitu lab ternak unggas, lab potong dan perah, lab fisiologi dan biokimia, lab teknologi pakan, lab nutrisi pakan, lab genetika dan reproduksi. Saya senang menjadi mahasiswa peternakan karena bisa berinteraksi langsung dengan hewan, di kampus ada berbagai kandang mulai dari kandang ayam, kandang sapi, kandang kambing, kandang itik. Fakultas saya sering mengadakan HSN (Hari Susu Nasional) yang diisi dengan berbagai kegiatan, mulai dari ajang kreatifitas seni, melatih menjadi wirausaha dan membagikan susu gratis. Saat ulang tahun fakultas kami sering memecahkan rekor membuat sate terpanjang, tumpeng ayam terbanyak dan masih banyak lagi. Fakultas saya rutin melaksanakan seminar nasional di dunia peternakan, dan bangga rasanya dapat terjun langsung pada seminar nasional tersebut. Menjadi mahasiswa peternakan itu mengasikan disini saya belajar dan tahu bahwa ilmu itu begitu luas, dulu saya hanya sekedar tahu saja susu berasal dari sapi dan telur berasal dari ayam, tapi di peternakan ini saya belajar dari mana asal usul susu, telur dan daging yang menjadi kesukaan banyak orang untuk di konsumsi, mulai dari pakan hingga jadi produk. Hebat!! Dunia peternakan begitu hebat!! dan saya bangga dapat menjadi seorang sarjana Peternakan.
Sering macet di luarnya karena jalannya nyempit, banyak yg pake kendaraan pribadi. Banyak tempat makan enak n murah