Arm-Chair

Akuntansi


  • Pelajaran Terkait

    Ekonomi

  • Kategori jurusan

    Ekonomi & Bisnis

  • Kecocokan denganmu

Bantu Review Jurusan Ini

Apa yang dipelajari di jurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Dalam jurusan akuntansi, kita akan belajar mengenai proses mengidentifikasi, mengukur, dan melaporkan informasi keuangan di dalam perusahaan/ organisasi, yang pada akhirnya informasi tersebut dapat digunakan untuk proses pengambilan keputusan di dalam perusahaan/ organisasi tersebut. Kita akan diajarkan untuk dapat memahami proses akuntansi yang dimulai dari mencatat transaksi hingga menyiapkan laporan keuangan yang dapat dipertanggungjawabkan. Tidak hanya itu, di jurusan ini kita juga akan diberi kasus-kasus akuntansi/ ekonomi sehingga kita bisa belajar untuk dapat menganalisis suatu permasalahan dan mencari solusi atas kasus tersebut.

Jawaban dari Dominikus Belfast Panindya, Universitas Gadjah Mada

Alasan kenapa memilih jurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Karena tertarik dengan proses pencatatan keuangan sehingga muncul motivasi agar dapat menjadi seorang akuntan

Jawaban dari Eko Afrizal

Mata kuliah penting ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Pengantar Akuntansi,Pajak,Audit,SIA,Akuntansi manajemen,Akuntansi biaya

Jawaban dari Rickie Febriady

Pelajaran SMA yang membantu untuk memahami jurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Pendidikan Kewarganegaraan;Matematika;Teknologi Infomasi dan Komunikasi;Sosiologi;Ekonomi;Geografi;Akuntansi;Bahasa Indonesia;Bahasa Inggris

Jawaban dari Silvia Pebriani Putr

Tugas kuliah dan ujian yang umum di dalam jurusan ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Meskipun Akuntansi identik dengan hitung menghitung angka, tetapi tidak semua tugas maupun matkul membahas persoalan perhitungan, tetapi logika dalam setiap kebijakan Ekonomi sangatlah penting, oleh sebab itu materi ini sangat sering digunakan dalam tugas perkuliahan.

Jawaban dari Gilbert Joshua

Peminatan/program studi pada jurusan ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Pajak,SIA,Audit

Jawaban dari Rickie Febriady

Di Semester berapa mahasiswa memilih peminatan ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Semester 5

Jawaban dari Rickie Febriady

Bidang pekerjaan yang bisa dimasuki lulusan jurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Auditor, Akuntan, Programmer Sistem Informasi akuntansi, manajer akuntansi, akuntan pajak.

Jawaban dari Rickie Febriady

Dimana dan sebagai apa alumni jurusan ini bekerja ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Sebagian besar lulusan ini bekerja sebagai auditor, Akuntan pajak, hingga akuntan perusahaan.

Jawaban dari Rickie Febriady

Kemampuan yang memudahkan kuliah dijurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

-Memahami informasi berupa angka, menggunakan logika matematika, dan menerapkan operasi hitung untuk menyelesaikan masalah -Kemampuan memilah informasi ke dalam kategori tertentu

Jawaban dari Afiyah Nafisah
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1