Arm-Chair

Manajemen Logistik


  • Pelajaran Terkait

    Ekonomi

  • Kategori jurusan

    Ekonomi & Bisnis

  • Kecocokan denganmu

Bantu Review Jurusan Ini

Apa yang dipelajari di jurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Mengetahui Prosedur Impor, Manajemen Pergudagangan, Pengadaan barang, persediaan barang, Distribusi dan lain2

Jawaban dari Humaidi La Saane

Alasan kenapa memilih jurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Sebenarnya kalau dibilang kecebur karena enggak sengaja sih enggak juga, lebih tepatnya "Menceburkan Diri Sendiri". Aku merupakan anak IPA di salah satu SMA Negeri di kabupaten Bogor ini dulunya enggak tau sama sekali mengenai jurusan ini. Hingga pada suatu hari selepas istirahat dzuhur, salah satu teman kelas ngasih sebuah amplop yang berisi surat undangan tanpa test untuk masuk POLTEKPOS. Tapi karena enggak pernah denger sebelumnya tentang POLTEKPOS, aku sama sekali enggak ngelirik undangan itu. Karena tujuanku saat itu cuman satu, MASUK PERGURUAN TINGGI NEGERI JURUSAN HUBUNGAN INTERNASIONAL. Aneh memang, masuk IPA tapi jurusan cita-cita malah HI, tapi itulah aku yang labil hehe. Singgkat cerita aku masuk kedalam siswa yang tersaring SNMPTN saat itu, dan dengan semangat saku ngisi semua kebutuhan form pendaftaran, tapi apa mau dikata ternyata setelah menerima hasil tak sesuai harapan. Sempet sedih, tapi saat galau untuuk daftar SBM atau enggak di anggkot jurusan Bogor-Jasinga yang suka ugal-ugalan pagi itu,akhirnya aku inget kalo aku dapet surat undangan dari POLTEKPOS. Dengan segala pengetahuan terbatas dan bermodal kak google aku memanfaatkan macetnya pagi itu di daerah IPB, aku nyoba buat ngulik lebih dalam mengenai POLPOS dan Prodi apa aja yang di tawarkannya. Saat liat Logistik Bisnis, aku langsung merasa tertarik, aku juga jadi mulai mencari-cari prospek pekerjaan dari jurusan ini. setelah searching-searching, aku kaget dong! Dengan lapangan pekerjaan yang bisa dibilang sangat luas itu, peminat jurusan ini masih sangat amat sedikit. Bahkan yang mengetahui jurusan ini saja aku yakin hanya beberapa persen dari seluruh siswa yang ingin mendaftar kuliah di angkatanku. Berbekal dari informasi itu, akhirnya akupun berpaling dari PTN incaranku dan memutuskan untuk mendaftar di kampus oren ini:D.

Jawaban dari Choerun Nisa

Mata kuliah penting ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Manajemen Pergudangan,Manajemen Logistik,Kepabeanan

Jawaban dari Humaidi La Saane

Pelajaran SMA yang membantu untuk memahami jurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Ekonomi

Jawaban dari Humaidi La Saane

Tugas kuliah dan ujian yang umum di dalam jurusan ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Membuat makalah tentang kepabeanan, persentasi, dan lain lain

Jawaban dari Humaidi La Saane

Peminatan/program studi pada jurusan ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Manajemen

Jawaban dari Humaidi La Saane

Bidang pekerjaan yang bisa dimasuki lulusan jurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Logistic, Supply Chain, Procurement, Export Import

Jawaban dari Humaidi La Saane

Dimana dan sebagai apa alumni jurusan ini bekerja ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Ekspedisi, Shipping Line, Manufaktur

Jawaban dari Humaidi La Saane

Kemampuan yang memudahkan kuliah dijurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

-Memahami dan mengolah informasi berupa kata-kata (termasuk memahami bacaan, mengungkapkan ide lewat tulisan dan ucapan) -Memahami simbol, huruf, diagram, gambar -Kemampuan memilah informasi ke dalam kategori tertentu

Jawaban dari Humaidi La Saane

Kumpulan Sifat yang mendukung kuliah di jurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

-Ramah; Memperhatikan detail; Peka dan peduli pada orang lain; Teliti

Jawaban dari Humaidi La Saane
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1