Arm-Chair

Sains Komunikasi dan Pengembangan Masyarakat


  • Pelajaran Terkait

    Sosiologi

  • Kategori jurusan

    Sosial Humaniora

  • Kecocokan denganmu

Bantu Review Jurusan Ini

Apa yang dipelajari di jurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Sesuai dengan tulisannya, jurusan Sains Komunikasi dan Pengembangan Masyarakat mempelajari komunikasi yang akan digunakan dalam melakukan pengembangan masyarakat. Mahasiswa akan belajar ilmu-ilmu komunikasi serta penyuluhan, ilmu sosial seperti pengembangan masyarakat, sosiologi, kependudukan, psikologi sosial, serta ilmu lainnya yang sangat bermanfaat untuk memudahkan memahami berbagai fenomena di masyarakat.

Jawaban dari Efi Susiyanti, Institut Pertanian Bogor

Alasan kenapa memilih jurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Alasan memilih jurusan ini karena mahasiswa diajarkan untuk terjun langsung ke masyarakat, berhadapan dengan orang-orang di setiap praktikumnya. Selain itu, praktikum dalam jurusan ini dilakukan dengan hidup bersama masyarakat di tempat-tempat baru. Jadi, bagi seseorang yang suka traveling dan memahami fenomena sosial, jurusan ini sangat dicocok.

Jawaban dari Efi Susiyanti, Institut Pertanian Bogor

Mata kuliah penting ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Ilmu Penyuluhan,Dasar-dasar Komunikasi,Pengembangan Masyarakat,Sosiologi Pedesaan,Pengantar Ilmu Kependudukan,Komunikasi Massa,Komunikasi Kelompok,Media Siaran,Antropologi Sosial,Psikologi Sosial,Politik Sumberdaya Alam,Kajian Agraria,Pendidikan Orang Dewasa,Metodologi Penelitian Sosial,Ekologi Manusia

Jawaban dari Efi Susiyanti, Institut Pertanian Bogor

Pelajaran SMA yang membantu untuk memahami jurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Pendidikan Kewarganegaraan;Sejarah;Biologi;Sosiologi;Geografi

Jawaban dari Efi Susiyanti, Institut Pertanian Bogor

Tugas kuliah dan ujian yang umum di dalam jurusan ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Bentuk tugas jurusan ini tergantung dari mata kuliah yang diajarkan. Biasanya tugas harian praktikum seperti analisis bacaan, jurnal, dan tulisan ilmiah lainnya. Tugas akhir praktikum yang diberikan saat akhir semester berupa makalah, laporan praktikum yang disusun berdasarkan turun lapang di masyarakat, video dokumentasi, poster, dan ada juga tugas seperti membuat iklan layanan masyarakat dan siaran radio singkat. Tergantung mata kuliah yang diajarkan. Ujiannya beruapa ujian tertulis yang dilaksanakan dua kali pada Ujian Tengah Semester dan Ujian Akhir Semester. Selain itu terdapat kuis yang dilaksanakan di sela-sela praktikum seperti ulangan biasa. Ada juga lokakarya yang dilaksanakan setiap akhir semester untuk mempersentasikan hasil turun lapang yang telah dilakukan sebelumnya di masyarakat.

Jawaban dari Efi Susiyanti, Institut Pertanian Bogor

Peminatan/program studi pada jurusan ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Ilmu Komunikasi dan Penyuluhan,Sosiologi Pedesaan dan Pengembangan Masyarakat,Kajian Agraria dan Ekologi Politik

Jawaban dari Efi Susiyanti, Institut Pertanian Bogor

Di Semester berapa mahasiswa memilih peminatan ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Semester 4

Jawaban dari Ayomi Maulidina

Bidang pekerjaan yang bisa dimasuki lulusan jurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Jurusan ini fleksibel. Lulusan dapat kerja di bidang akademis menjadi akademisi seperti dosen, asisten dosen, peneliti, dan lain sebagainya. Lulusannya juga bisa menjadi Corporate Social Responsibility (CSR), bekerja di NGO atau LSM. Ada juga yang bekerja di perusahaan-perusahaan seperti perusahaan advertising, konsultan, dan lainnya. Bisa juga bekerja di media baik cetak maupun elektronik, menjadi reporter, news anchor, dan lainnya. Selain itu juga bisa bekerja di perbankan, BUMN, dan kementerian.

Jawaban dari Efi Susiyanti, Institut Pertanian Bogor

Dimana dan sebagai apa alumni jurusan ini bekerja ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Di perusahaan media sebagai reporter, news anchor. Di Kementerian misalnya Kementerian Pertanian menjadi penyuluh, Kementerian Perikanan dan Kelautan menjadi sekretaris kementerian. Di Perguruan Tinggi menjadi dosen dan asisten dosen. Di Perusahaan menjadi CSR, Public Relation, dan posisi lainnya. Di Perbankan menjadi pegawai bank, dan lain-lain.

Jawaban dari Efi Susiyanti, Institut Pertanian Bogor

Kemampuan yang memudahkan kuliah dijurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

-Memahami dan mengolah informasi berupa kata-kata (termasuk memahami bacaan, mengungkapkan ide lewat tulisan dan ucapan) -Daya Ingat Kuat/Mudah Menghafal -Kreatifitas -Kemampuan memilah informasi ke dalam kategori tertentu

Jawaban dari Efi Susiyanti, Institut Pertanian Bogor
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1