Arm-Chair

Kimia


  • Pelajaran Terkait

    Kimia

  • Kategori jurusan

    MIPA

  • Kecocokan denganmu

Bantu Review Jurusan Ini

Apa yang dipelajari di jurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Jurusan kimia mempelajari banyak hal mengenai sifat-sifat dan struktur bahan-bahan kimia sintetis/alami, perhitungan kimia, instrumentasi yang diperlukan untuk mengidentifikasi senyawa kimia, reaksi senyawa kimia, ikatan kimia serta pengenalan alat-alat kimia.

Jawaban dari Kiswanti Surya Utami, S.Si., M.Si., Universitas Brawijaya

Alasan kenapa memilih jurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

memang tertarik dengan ilmu nya yang berkali kali bisa bikin semakin kagum dengan ke Maha Besar -an Tuhan. plus, jadi bisa belajar ilmu kedokteran tanpa harus jadi dokter.

Jawaban dari Aqila Nur Zhafirah, Universitas Indonesia

Mata kuliah penting ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

kimia dasar,Kimia organik,Kimia Analisa Dasar,Dasar Elektrometri dan Pemisahan,Kimia Analisa Instrumen

Jawaban dari Daman

Pelajaran SMA yang membantu untuk memahami jurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Kimia

Jawaban dari Lulu Aulia, Universitas Indonesia

Tugas kuliah dan ujian yang umum di dalam jurusan ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Tugas kuliah mayoritas berupa makalah. tetapi ada juga yang beberapa disuruh mengerjakan soal yang ada di buku panduan, soal-soal yang dibuat mandiri oleh dosen, dan review jurnal. tetapi mahasiswa jurusan kimia banyak disibukkan dengan pembuatan laporan praktikum, yang selama satu minggu bisa 2 -3 kali praktikum. mayoritas pembuatan laporan praktikum di tulis tangan. untuk membantu pembuatan praktikum, mahasiswa harus sudah terbiasa membaca jurnal dan buku panduan masing-masing mata kuliah. pembuatan laporan praktikum akan melatih kita terbiasa mebuat suatu laporan hasil kerja di laboratorium, yang nantinya akan membantu di tugas akhir skripsi.

Jawaban dari Kiswanti Surya Utami, S.Si., M.Si., Universitas Brawijaya

Peminatan/program studi pada jurusan ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

HMI

Jawaban dari MUHAMMAD AKBAR S KURNIAWAN

Di Semester berapa mahasiswa memilih peminatan ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Semester 3

Jawaban dari MUHAMMAD AKBAR S KURNIAWAN

Bidang pekerjaan yang bisa dimasuki lulusan jurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

Untuk jurusan kimia (kimia murni) banyak peluang pekerjaan yang dapat di pilih, di antaranya bisa masuk ke sebuah industri (industri makanan/minuman, kosmetik, pengolahan limbah, peniliti LIPI, BPOM, Industri pengolahan pupuk dll), bisa juga mengajar menjadi dosen maupun guru.

Jawaban dari Kiswanti Surya Utami, S.Si., M.Si., Universitas Brawijaya

Dimana dan sebagai apa alumni jurusan ini bekerja ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

banyak, ada dibidang kesehatan, di pertamina, di bumn, dan masi banyak lagi

Jawaban dari MUHAMMAD AKBAR S KURNIAWAN

Kemampuan yang memudahkan kuliah dijurusan ini ?

ditanyakan oleh Tim Rencanamu

-Memahami dan mengolah informasi berupa kata-kata (termasuk memahami bacaan, mengungkapkan ide lewat tulisan dan ucapan) -Memahami simbol, huruf, diagram, gambar -Memahami informasi berupa angka, menggunakan logika matematika, dan menerapkan operasi hitung untuk menyelesaikan masalah -Kemampuan memilah informasi ke dalam kategori tertentu

Jawaban dari Daman
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1