Arm-Chair

Teknisi Proses Biofuel

Manufaktur


  • Gaji rata-rata

    -

  • Tren Karir

  • Kecocokan denganmu

Apa itu Teknisi Proses Biofuel ?

Merupakan insinyur pakar bahan bakar organik/hayati (biofuel) Ahli proses biofuel menghitung, mengukur, memuat, mencampurkan, dan mengolah bahan baku dengan bahan tambahan dalam fermentasi. Kemudian, ia melakukan pemantauan proses produksi. Ia menjalankan proses produksi dan melakukan pencatatan, serta memelihara, memperbaiki dan mengawasi.

Jenjang pendidikan minimal

 

N/A

SMK

D3

S1

S2

Contoh dari Jabatan Pekerjaan

Ahli Proses Biofuel
Pakar Biofuel
Insinyur Pakar Biofuel
Biofuels Processing Engineer

Tugas Teknisi Proses Biofuel

Menghitung, mengukur, memuat, atau mencampurkan bahan baku halus yang digunakan dalam produksi biofuel
Mengoperasikan peralatan pengolahan kimia untuk memproduksi biofuel
Mengoperasikan peralatan, seperti sentrifuse, untuk menyuling produk biofuel dan sekundernya
Mengoperasikan katup, pompa, mesin, dan generator untuk mengontrol dan menyesuaikan produksi biofuel·        
Mengolah bahan baku yang halus dengan bahan tambahan dalam fermentasi (atau proses reaksi vessel)

Pengetahuan

Administrasi dan Manajemen

Pengetahuan tentang prinsip bisnis dan manajemen termasuk perencanaan strategis, alokasi sumber daya, pemodelan sumber daya manusia, teknik kepemimpinan, metode produksi, dan koordinasi antara orang dan sumber daya.

Biologi

Pengetahuan tentang organisme tanaman dan hewan, jaringannya, sel, fungsi, saling ketergantungannya, dan interaksinya dengan lingkungan dan satu sama lain.

Rekayasa dan Teknologi

Pengetahuan tentang aplikasi praktis dalam ilmu rekayasa dan teknologi. Hal ini termasuk penerapan prinsip, teknik, prosedur, dan peralatan untuk mendesain dan memproduksi berbagai barang dan jasa.

Mekanis

Pengetahuan tentang mesin dan peralatan, termasuk desain, fungsi, perbaikan, dan perawatan.

Produksi dan Pengolahan

Pengetahuan tentang bahan mentah, proses produksi, kontrol kualitas, biaya, dan teknik lainnya dalam memaksimalkan keefektifan manufaktur dan distribusi barang.

Keterampilan

Koordinasi

Menyesuaikan tindakan yang dilakukan, dengan tindakan orang lain.

Berpikir Kritis

Menggunakan logika dan penalaran untuk mengindentifikasi kekuatan dan kelemahan dari solusi alternatif, kesimpulan, ataupun pendekatan permasalahan yang ditangani

Perawatan Peralatan

Melakukan perawatan peralatan rutin dan menentukan kapan dan perawatan seperti apa yang diperlukan.

Menginstruksi

Mengajar orang lain cara melakukan sesuatu

Operasi dan Kontrol

Mengontrol perlengkapan dan sistem operasi.

Sains

Menggunakan peraturan dan metode ilmiah untuk menyelesaikan masalah.

Kemampuan

  • 1

    Presisi Kontrol - Kemampuan untuk dengan cepat dan secara berulang memastikan kontrol dari mesin dan kendaraan untuk posisi yang tepat.

  • 2

    Penyusunan Informasi - Kemampuan untuk mengatur berbagai hal maupun tindakan dalam urutan atau pola tertentu sesuai dengan aturan yang ditetapkan (contoh: pola angka, huruf, kata, gambar, operasi matematika).

  • 3

    Penalaran Matematika - Kemampuan untuk memilih metode dan formula matematika yang tepat untuk menyelesaikan masalah.

  • 4

    Kemampuan Berhitung - Kemampuan untuk melakukan perhitungan tambah, kurang, kali, bagi dengan cepat dan tepat.

  • 5

    Pemahaman Tertulis - Kemampuan untuk membaca dan memahami informasi dan ide yang disampaikan melalui tulisan

Diskusi terkait profesi Teknisi Proses Biofuel

Belum ada diskusi yang dibagikan untuk profesi ini.

Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1