Arm-Chair

Loan Adviser

Perbankan & Keuangan


  • Gaji rata-rata

    3.5jt - 5.6jt

  • Tren Karir

    -

  • Kecocokan denganmu

Apa itu Loan Adviser?

Loan Adviser merupakan profesi yang membantu calon nasabah/debitur untuk mengajukan permohonan pinjaman ke Institusi keuangan, termasuk membantu memberikan advice terkait jenis pinjaman, besaran pinjaman hingga insitusi keuangan yang terbaik sesuai kebutuhan nasabah/debitur.

Jenjang pendidikan minimal

 

N/A

SMK

D3

S1

S2

Gaji rata-rata

3.5jt - 5.6jt

Contoh dari Jabatan Pekerjaan

Administrator Bantuan Keuangan
Penasihat Bantuan Keuangan
Konselor Bantuan Keuangan
Direktur Bantuan Keuangan
Petugas Bantuan Keuangan
Penasihat Asisten Keuangan
Manajer Layanan Peminjaman
Konselor Pinjaman

Tugas Loan Adviser

Memberikan panduan dan konsultasi kepada calon pemohon pinjaman yang memiliki masalah kualifikasi untuk melakukan peminjaman
Selalu cari tahu tentang peraturan-peraturan kredit / peminjanan terkini
Menghubungi calon pemohon pinjaman atau pemberi kredit untuk menuntaskan pertanyaan tentang permohonan peminjaman, atau untuk mendampingi mereka menyelesaikan surat-surat dokumen
Memberikan konseling dan saran kepada kliennya tentang masalah-masalah finansial keluarga maupun pribadi, seperti misalnya pemborosan uang atau terlalu banyak hutang
Menghubungi peminjaman yang melanggar aturan peminjaman, untuk menagih pelunasan penuh darinya, atau menegosiasikan kembali rencana pembayaran hutangnya
Memeriksa perjanjian pinjaman untuk memastikan perjanjian tersebut lengkap dan akurat, sesuai dengan kebijakan
Mengajukan pinjaman pada komite peminjaman untuk mendapat persetujuan
Menyetujui pengajuan pinjaman, dalam waktu yang ditentukan
Mengajukan permohonan pada analis kredit untuk mendapatkan pemeriksaan dan rekomendasi
Menganalisa keadaan keuangan, hutang, nilai harta benda kliennya (calon pemohon pinjaman), untuk menentukan apakah dia mungkin diberikan pinjaman

Pengetahuan

Administrasi dan Manajemen

Pengetahuan tentang prinsip bisnis dan manajemen termasuk perencanaan strategis, alokasi sumber daya, pemodelan sumber daya manusia, teknik kepemimpinan, metode produksi, dan koordinasi antara orang dan sumber daya.

Administratif

Pengetahuan tentang prosedur dan sistem administratif, seperti mengelolah kata, mengatur dokumen dan catatan, stenografi dan transkripsi, mendesain formulir, serta prosedur dan terminologi kantor lainnya.

Komputer dan Elektronik

Pengetahuan tentang papan sirkuit, prosesor, chip, peralatan elektronik, perangkat keras dan perangkat lunak komputer, termasuk aplikasi dan pemrograman.

Layanan Pelanggan dan Personal

Pengetahuan tentang prinsip dan proses untuk menyediakan layanan bagi pelanggan dan personal. Hal ini termasuk penilaian kebutuhan pelanggan, memenuhi standar kualitas layanan, dan evaluasi kepuasan pelanggan.

Hukum dan Pemerintahan

Pengetahuan tentang hukum, aturan hukum, prosedur pengadilan, preseden, regulasi pemerintah, perintah ekskutif, aturan lembaga, dan proses politik yang demokratis.

Matematika

Pengetahuan tentang aritmatika, aljabar, geometri, kalkulus, statistik, dan aplikasinya.

Keterampilan

Aktif Belajar

Memahami implikasi dari informasi baru untuk dasar pengambilan keputusan dan penyelesaian masalah sekarang maupun masa datang.

Aktif Mendengarkan

Memberikan perhatian penuh pada perkataan orang lain, menyisihkan waktu memahami poin yang disampaikan, mengajukan pertanyaan sewajarnya, dan tidak menyela pada waktu yang tidak tepat

Penyelesaian Masalah yang Kompleks

Mengidentifikasi masalah yang kompleks dan mengulas informasi terkait dalam rangka mengembangkan dan mengevaluasi pilihan serta solusi yang dapat diterapkan.

Pemahaman Membaca

Memahami kalimat dan paragraf yang ditulis dalam dokumen kerja.

Kepekaan Sosial

Menyadari reaksi orang lain, kemudian memahami mengapa mereka bertindak seperti itu.

Berbicara

Berbicara pada orang lain untuk menyampaikan informasi secara efektif

Negosiasi

Membawa orang lain bersama-sama dan berusaha untuk mendamaikan perbedaan.

Kemampuan

  • 1

    Penalaran Deduktif - Kemampuan untuk menerapkan peraturan umum dalam masalah tertentu dalam rangka menghasilkan jawaban yang masuk akal.

  • 2

    Penalaran Induktif - Kemampuan menggabungkan potongan-potongan informasi untuk membentuk peraturan dan kesimpulan umum (termasuk menemukan hubungan di antara kejadian-kejadian yang terlihat tidak terhubung).

  • 3

    Pemahaman Lisan - Kemampuan untuk mendengarkan dan memahami informasi dan ide yang disampaikan melalui kata dan kalimat lisan

  • 4

    Sensitivitas Masalah - Kemampuan untuk memberitahu ketika terdapat sesuatu yang salah atau mungkin salah. Hal ini tidak melibatkan penyelesaian masalah, hanya mengetahui jika terdapat suatu masalah.

  • 5

    Kejelasan Berbicara - Kemampuan untuk berbicara dengan jelas sehingga orang lain dapat mengerti apa yang dibicarakan

Diskusi terkait profesi Loan Adviser

Belum ada diskusi yang dibagikan untuk profesi ini.

Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2025 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1