Aries
8 tahun yang lalu
8 tahun yang lalu
Apakah ini benaran ? Kurang Percaya Diri.
Saya sampai sekarang belum tau apa sih minat dan bakat saya sebenarnya karna waktu di SMA saya hanya ikut alur saja (Bahkan waktu kelas 10 ke 11 saya milih IPS tau"nya nyasar ke IPA). Pas melakukan test ini agak sedikit syok sih ternyata rekomendasikannya ke teknik. Padahal dalam soal hitung"an rumus ini saya sangat kurang loh tp saya suka memecahkan masalah dan utak-atik. Apakah dengan begitu saja saya pantas masuk ke jurusan teknik ?
1 Jawaban
Shanti Andin
Psikolog Youthmanual
8 tahun yang lalu
Shanti Andin
Psikolog Youthmanual
Universitas Indonesia
Psikologi
Menyentuh hidup orang-orang lain; Membuat asesmen psikologi dan metode konseling karir yang mudah digunakan untuk membantu generasi muda Indonesia
Telah menjawab 701 pertanyaan
Psikolog Youthmanual
8 tahun yang lalu
<p>Halo Aries!</p><p>Melihat hasil asesmen kamu di Youthmanual, tampaknya kamu memang belum memiliki minat yang terarah. Tidak heran jika kamu "ikut alur" dan "nyasar". Daripada mengikuti mentah-mentah rekomendasi yang kami berikan, sebaiknya kamu lebih mengeksplorasi diri dan minatmu. Cobalah berbagai kegiatan dan nilailah mana yang kamu sukai atau tidak sukai dan mana yang kamu kuasai dan tidak kamu kuasai. Kamujuga bisa merefleksikan ini mengenai mata pelajaran di sekolah, mana yang kamu sukai atau tidak sukai dan mana yang kamu kuasai dan tidak kamu kuasai. Nah, dari eksolorasi ini kamu bisa tahu deh minat dan kemampuanmu.</p><p>Selain itu, penting juga untuk mengetahui tujuan dan cita-citamu. Kamu ingin jadi apa 10 tahun lagi? Apa impianmu? Kalau sudah tahu, silakan susun strategi dan pilih jurusan yang mendukungmu mencapai tujuan.</p><p>Selamat mengeksplorasi dan semoga sukses!</p>
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©