Ke halaman sebelumnya
Foto Annisa Faiza
Annisa Faiza
8 tahun yang lalu

Lebih baik yang mana?

Lebih baik memilih jurusan berdasarkan minat atau bakat? Atau memilih jurusan karena prospek yang cerah, atau merasa tertantang mempelajarinya? Terima kasih

1 Jawaban
Youth Manual
Mentor Youthmanual
8 tahun yang lalu

<p>Hi Nisae,</p><p>Sebenernya akan lebih baik kalo kamu bisa cerita juga minat dan bakat kamu apa aja. Siapa tau dari situ sebenarnya ada jurusan dan prospek karir yang bisa menggabungkan dua hal tersebut. </p><p>Pertama yang mesti diketahui adalah perbedaan antara Minat, Bakat & Skill.</p><p><b>Minat</b>: Sesuatu yang sangat-sangat kamu sukai, sesuatu yang sudah kamu lakukan selama ini and enjoy doing it dan berharap bisa mendapatkan income dari si sesuatu ini. Minat itu bukan sebuah produk, tapi sebuah semangat yang bisa menggerakkan kamu mengerjakan sesuatu. </p><p><b>Bakat</b>: Sesuatu yang memang kita dapat dari lahir, bener-bener sesuatu yang sangat natural untuk kamu seperti menggambar, menyanyi dan lain-lain.</p><p><b>Skill</b>: Sesuatu yang didapat setelah dipelajari, semua orang bisa mempunyai skill apa aja kalo aja mereka mau usaha dan mempelajari skill tersebut. Kalo memang udah bakatnya pasti skill itu bisa dipelajari lebih gampang, apalagi kalo sesuai dengan passion juga. </p><p>In the ideal world apa yang kita kerjakan itu sesuai dengan minat, bakat dan skill tapi nggak banyak yang seperti itu. </p><p>Mengutip kata-katanya Steve Jobs:</p><p>"Your work is going to fill a large part of your life, and the only way to be truly satisfied is to do what you believe is great work. And the only way to do great work is to love what you do"</p><p>Jadi sebaiknya pilihlah yang sesuai dengan apa yang kamu minati. Karena kalo kamu udah punya minat dengan sesuatu, kamu nggak akan pernah bosan dengan hal itu dan akan terus memperbaiki pengetahuan kamu tentang minat tersebut, akan belajar dan belajar. Itu semua akan membuat skill kamu di bidang tersebut semakin terasah dan akhirnya kamu akan menjadi expert di situ. Tentunya, akan lebih baik kalo kamu dari sekarang juga bisa memetakan karir apa yang bisa kamu jalankan dari minat tersebut. </p><p>Semoga membantu ya. <br></p><p><br></p><p><span style="color: rgb(51, 51, 51); font-family: brandon-text; font-size: 22px; line-height: normal; background-color: rgb(252, 252, 252);"><br></span><br></p><p><br></p><p><br></p>
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1