Cari tahu tentang semua jurusan kuliah disini

Temukan pengalaman dan jawaban dari Mentor Rencanamu dan pengguna lain

Eileen Monica
5 tahun yang lalu

Halo, Eileen! Perkenalkan aku Hasna Nadiyah, izin menjawab pertanyaan kamu. Ada beberapa faktor yang harus kamu perhatikan dalam memilih universitas, di antaranya adalah:

1. Perhatikan kesesuaian jurusan di universitas. Jangan hanya memandang nama universitas, carilah universitas yang memiliki jurusan sesuai dengan minat dan kemampuanmu. Untuk mengetahui kedua hal tersebut kamu bisa melakukan tes di platform Youthmanual.

2. Perhatikan akreditasi jurusan di universitas yang kamu rencanakan. Meski akreditasi akan berganti setiap periodenya, pilihlah universitas yang sudah memiliki akreditasi minimal B untuk menjamin kualitas belajarmu nanti.

3. Perhatikan faktor lokasi. Kamu bisa membuat list universitas yang sesuai dengan lokasi keinginanmu. Selain itu, faktor lokasi kampus juga akan memengaruhi biaya hidup kamu selama kuliah. Apakah kampus pilihanmu berada di pulau jawa atau di luar jawa?

4. Perhatikan faktor internal universitas, seperti fasilitas, biaya kuliah, hingga daya tampung.

Selamat memilih universitas terbaikmu!

Baca selengkapnya
0 304
Pebri Ay
5 tahun yang lalu

Halo Pebri! Perkenalkan, aku Shania, kebetulan dari IPB hehe. Mau sharing info nii, kalo di IPB sendiri, Bidang Pertanian itu adalah fakultas. Fakultas Pertanian di sini terdiri dari 4 departemen (jurusan), yaitu Agronomi dan Hortikultura, Manajemen Sumberdaya Lahan, Arsitektur Landskap, dan Proteksi Tanaman. Tapi banyak kok universitas lain yang mempunyai jurusan terkait pertanian juga, tergantung kamu ingin masuk ke jurusan apa (setahuku kebanyakan pertanian itu sebagai fakultas, dan terdapat jurusan-jurusan di dalamnya[contoh: Agribisnis, Agroteknologi, dan yang telah disebutkan di atas]). Kamu bisa cari info lebih lengkap mengenai jurusan pertanian yang kamu mau dengan mencarinya di kolom pencarian di halaman Youthmanual :)

Semoga membantu yaa :)

Baca selengkapnya
0 1239
Dila Fadillah
5 tahun yang lalu

Halo, Dila! Perkenalkan aku Hasna Nadiyah, izin menjawab pertanyaan kamu. Jurusan psikologi di universitas tertentu bisa berbeda. Ada jurusan psikologi dari rumpun SOSHUM, namun ada pula jurusan psikologi dari rumpun SAINTEK.

Untuk jurusan psikologi dari rumpun Soshum, ada di Universitas Indonesia, Universitas Gadjah Mada, Universitas Airlangga, dan masih banyak lagi.

Sementara untuk jurusan psikologi dari rumpun Saintek, ada di Universitas Padjajaran, Universitas Sebelas Maret, dan beberapa universitas lainnya.

Masing-masing dari universitas tersebut memiliki akreditasi serta daya tampungnya masing-masing. Untuk lebih lengkapnya kamu bisa membaca artikel Youthmanual berikut ini, ya:

https://www.youthmanual.com/post/dunia-sekolah/persiapan-kuliah/perguruan-tinggi-dengan-jurusan-psikologi-terbaik-di-indonesia

Baca selengkapnya
0 647
Elsa Elmayana Melani
5 tahun yang lalu

Haiii sobat :) , aku mau bantu jawab yaa. Nah buat kamu yang tertarik untuk masuk jurusan komunikasi, kamu bisa masuk di Universitas Telkom Bandung ( Telkom University) . Aku sendiri merupakan salah satu mahasiswa jurusan ilmu komunikasi disana, dan menurutku pribadi, jurusan ilmu komunikasi disini bagus, sudah terakreditasi A dan profil lulusannya juga baik . Banyak alumni yang sudah bekerja di perusahaan- perusahaan besar dan stasiun2 TV terkenal seperti Net TV,Trans,SCTV, dll. Fasilitas pendukung perkuliahannya juga lengkap dan dosennya juga sudah profesional. Hehe Semoga bisa membantu sebagai referensi yaa dalam mencari universitas yang bagus, Good Luck :)

Baca selengkapnya
0 425
Anggun Indah Lestari
6 tahun yang lalu

Halo Anggun,

Udah pernah ke halaman eksplorasi Youthmanual belum? Disana kamu bisa eksplor ribuan jurusan kuliah, kampus, hingga profesi. Termasuk jurusan Fisioterapi.

Di halaman informasi jurusan, untuk mengetahui jurusan fisioterapi lebih dalam, kamu bisa baca review dari kakak mahasiswa yang berkuliah di jurusan Fisioterapi dari berbagai kampus. Jadi kamu bisa dapet beragam perspektif tentang jurusan Fisioterapi.

Nah, selain itu juga ada list rekomendasi kampus yang menyediakan jurusan Fisioterapi, kamu bisa cek kampus mana yang menyediakan jurusan Fisioterapi. Untuk memudahkan, kamu bisa lihat akreditasinya juga ya. Tapi perlu diingat, tiap kampus memiliki kelebihannya masing-masing, meski mereka menyediakan jurusan yang sama.

Kamu bisa ekplorasi disini yaa:

https://www.youthmanual.com/cari-jurusan/kesehatan/fisioterapi

Good luck Anggun!

Baca selengkapnya
0 352
Lilezha Arlin Salina Saputri
7 tahun yang lalu
0 1726
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1