Ke halaman sebelumnya
Foto flaaa
flaaa
8 tahun yang lalu

Pilih Teknik Informatika atau Manajemen?

saya ingin jadi orang yang nggak sekedar punya skill manage saja tapi juga teknis (teknik informatika). Sekedar saran dari sudut pandang yang lebih ekspert, jika minat saya terhadap 2 bidang tersebut sama besar, apakah sebaiknya saya mengambil jurusan informatika saja baru lanjut S2 ke manajemen? Atau justru saya lebih baik belajar ilmu manajemen dulu ya? Mana yang sebaiknya dipelajari lebih dulu?

1 Jawaban
Jhanghiz Syahrivar
Mentor
8 tahun yang lalu

Kalau Anda bercita-cita jadi seorang pengajar (dosen), sebaiknya S1 dan S2 Anda linear, dua-duanya manajemen atau dua-duanya teknik informatika. Kalau S1 Anda manajemen, Anda bisa menjadi sit in student di pelajaran-pelajaran IT. Dan sebaliknya kalau S1 Anda IT, Anda bisa menjadi sit in student di pelajaran-pelajaran manajamen. Sebagai sit in student, Anda tidak mendapatkan kredit, hanya dapat ilmu. Namun apabila Anda tidak berniat menjadi dosen, strategi yg umum adalah S1 Teknik Informatika dan S2 Manajemen. Mengapa? Idealnya semakin Anda merangkak ke atas dalam tangga pendidikan, pengelihatan Anda semakin luas, bukan semakin sempit. In general, Manajemen lebih luas cakupannya (mulai dari aspek pemasaran, pengelolaan manpower, sampai keuangan) dari teknik informatika. Sehingga S1 ambil yang ilmunya lebih spesifik, S2 ambil yang ilmunya lebih luas, S3 lebih luas lagi sehingga Anda menjadi orang yang multidisiplin. Sangat jarang saya menemui orang yang S1 nya manajemen lalu mengambil S2 nya IT, kebalikannya banyak.
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1