Eva Juariah
8 tahun yang lalu
8 tahun yang lalu
Apa aja sih persiapan seseorang menjadi mahasiswa?
Hallo para mentor:) kan saya baru tamat SMA tahun ini,dg alasan brbagai situas dan kondisi,saya memutuskan utk gap year.rencana saya, saya akan mengikuti tes2 utk kuliah thun depan.nah saya mau tanya nih bagusnya selama setahun, hal apa aja berguna dan yg musti dipersiapkan utk dunia perkuliahan saya jika saya lulus (amiin) nanti? Terima kasih:)
2 Jawaban
Banyak temen-temenku yang memilih untuk gap year lalu mengisi waktunya dengan menjadi relawan, ikut komunitas-komunitas kreatif, ikut les non akademik, belajar bahasa baru, travel, bekerja, dll. Kalau kamu melakukan hal ini menurutku itu persiapan yang bagus banget buat masuk kuliah. Karena manfaatnya akan terasa sekali ketika kuliah.
Contohnya temenku, dia gap year lalu ikut kelas speaking dan broadcasting school. Satu tahun kemudian dia mengambil jurusan ilmu komunikasi. Akibatnya, ia sekarang melewati praktek-praktek di kelasnya dengan mudah dan luwes, bahkan sambil kuliah, ia sudah diterima menjadi penyiar radio dan mendapatkan fee.
Jadi menyiapkan skill yang sesuai dengan kebutuhan di jurusan yang akan diambil merupakan persiapan yang tepat menurutku. Oya, tambahan info, kadang ada komunitas-komunitas yang kamu ikuti saat gap year memberikan beasiswa loh.
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©