Cari tahu tentang semua jurusan kuliah disini

Temukan pengalaman dan jawaban dari Mentor Rencanamu dan pengguna lain

Diana
5 tahun yang lalu

Engga kok , nanti kan kita belajar bareng bareng disini dari basicnya hehe

By : Farhan - Mahasiswa Perhotelan Polteknik Sahid

Baca selengkapnya
0 945
Diana
5 tahun yang lalu

dihotel tidak banyak mata kuliah hitung2 an, kebanyakan hal2 teknis sehingga menyenangkan

By : Bustamar - GM Bogor Valley Hotel


Baca selengkapnya
0 1141
Diana
5 tahun yang lalu

Wah untuk prospek kerja luas banget loh kak gacuma di hotel . Bahkan nih yaa , teman ku ada loh yang sampe training di jepangg!!

By : Farhan - Mahasiswa Perhotelan Politeknik Sahid

Baca selengkapnya
0 848
Firsty Ukhti Molyndi
6 tahun yang lalu

Halo, Firsty!

Di Sistem Informasi, ada beberapa mata kuliah yang membutuhkan ilmu matematika, seperti Matematika Dasar 1 (Kalkulus, seperti materi SBMPTN/UTBK), Aljabar Linier, Statistika dan Probabilitas. Lalu, karena kamu akan menjadi calon programmer, kamu juga akan mempelajari Matematika Diskrit yang membahas teori logic, relasi, dan graf.

Selain itu, ada mata kuliah akuntansi juga lho, yaitu SIAK (Sistem Informasi Akuntansi Keuangan). Aku yakin kamu pasti sangat bisa di mata kuliah ini! :D

Menjadi seorang programmer tidak harus memiliki matematika kuat, tapi harus memiliki problem-solving dan logika yang kuat. Hal ini berlaku pada matematika, ilmu yang pada penerapannya menuntut untuk berhitung dan menyelesaikan masalah baik teori maupun kehidupan sehari-hari (soal cerita). 

Apabila kamu merasa payah untuk sekarang, banyak-banyak belajar soal matematika SMA, karena sangat terpakai ketika kamu mengambil jurusan SI nanti. Tenang saja! Banyak mata kuliah lain yang akan mendukungmu menjadi semakin mahir di matematika dan pengaplikasiannya. Kamu bisa belajar seiring waktu, bahkan bersama teman-temanmu.

Semangat jadi calon programmer! Semoga membantu.

Baca selengkapnya
0 2053
Fajar
6 tahun yang lalu

Hi Fajar! Ini ada list mata kuliah untuk jurusan perbankan syariah dari UIN Jakarta https://feb.uinjkt.ac.id/program-studi/perbankan-syariah/

Semoga membantu :)

Baca selengkapnya
0 1695
Agim Sandiana Ganesa
6 tahun yang lalu

Halo, Agim!

Keduanya sama-sama mempelajari tentang manajemen. Bedanya, manajemen bisnis akan lebih berfokus pada bagaimana suatu bisnis berjalan, seperti operasional, keuangan, sumber daya manusia, hingga pemasaran juga dipelajari. Namun, semua dipelajari hanya sebatas konsep umumnya saja. Sama seperti jika kamu ingin menjalankan bisnis, ilmu dari jurusan ini bisa menjadi bekal kamu.
(baca detailnya disini:
https://www.youthmanual.com/cari-jurusan/ekonomi-bisnis/manajemen-bisnishttps://www.youthmanual.com/post/dunia-kuliah/jurusan-dan-perkuliahan/kenalan-lebih-dekat-dengan-program-studi-manajemen-bisnis)

Sedangkan jurusan manajemen pemasaran, juga mempelajari dasar-dasar manajemen hanya saja fokusnya lebih kepada bidang pemasaran, seperti perilaku konsumen, pemasaran produk dan jasa, hingga pemasaran digital.
(baca detailnya disini:
https://www.youthmanual.com/cari-jurusan/ekonomi-bisnis/manajemen-pemasaran-marketing-
https://www.youthmanual.com/post/dunia-kuliah/jurusan-dan-perkuliahan/serba-serbi-pilihan-konsentrasi-di-jurusan-manajemen)


Baca selengkapnya
0 16681
Warda Fitria
6 tahun yang lalu

Hi Warda! kata ayah ku, beliau dosen S2 manajemen di salah satu univ. swasta bilang kalau matematika yang digunakan dalam manajemen tidak terlalu kompleks dan rumit. Tidak serumit matematika di rumpun SAINTEK, yakni kalkulus. Matematika dasar menjadi salah satu modal yang penting untuk belajar di manajemen. Good luck!

Baca selengkapnya
0 875
Wulan Dwi Safitri
6 tahun yang lalu

Halo, Wulan!

Di program studi Pariwisata, yang dipelajari adalah semua hal yang berkaitan dengan pariwisata meliputi manajemen destinasi, tour and travel, dan perhotelan. Mata kuliah jurusan Pariwisata cukup beragam mulai dari Psikologi, Bahasa Asing, Geografi, dan Bisnis.

Sementara, Manajemen Bisnis Pariwisata adalah suatu ilmu yang mempelajari tentang tindakan perencanaan, pengorganisasian, penggerakan, dan pengendalian yang dilakukan untuk menentukan serta mencapai sasaran yang telah ditentukan melalui pemanfaatan sumberdaya manusia dan sumberdaya lainnya dalam bisnis pariwisata. Mata kuliahnya lebih banyak berhubungan dengan manajemen dan bisnis.

Untuk lebih lengkapnya bisa kamu cek di sini, ya!

https://www.youthmanual.com/cari-jurusan/ekonomi-bisnis/manajemen-bisnis-pariwisata

https://www.youthmanual.com/cari-jurusan/profesi-dan-ilmu-terapan/pariwisata

Salam,

Valen.

Baca selengkapnya
0 5184
Mila Mey Linda
6 tahun yang lalu

Halo Mila! Bisa kok, asalkan kamu mengambil ujian SOSHUM untuk mendaftar lewat SBMPTN. Kalau ingin melalui SNMPTN mungkin agak susah yaa karena lintas jurusan. #FYI di IPB ada Fakultas Ekonomi dan Manajemen (FEM) yang hanya menerima calon mahasiswa dari program IPA. Di FEM ini ada beberapa jurusan, salah satunya Ekonomi Syariah (mungkin kamu tertarik). 

Semoga membantu :)

Baca selengkapnya
0 6561
Zaky Yoana Putri
6 tahun yang lalu

Hai Zaky Yoana,

kenapa nggak? Jika kamu merasa sudah punya minat yang spesifik dalam hal manajemen keuangan, bisa saja bidang ini sejalan dengan cita-cita kamu di masa depan. Jika jawabannya ya, kamu tinggal meningkatkan kemampuan yang dibutuhkan untuk dapat berkarier di bidang manajemen keuangan dan terus mencari tahu kesempatan apa yang ada untuk kamu di dunia kerja dalam bidang manajemen keuangan.

Agar kamu semakin yakin dengan pilihanmu, kamu bisa mengecek kecocokan bidang manajemen keuangan berdasarkan minat dan kemampuanmu di www.youthmanual.com ya. Jangan lupa untuk cari tahu lebih dalam lagi seputar manajemen keuangan (terutama jurusan kuliah dan prospek kariernya) agar kamu nggak sampai salah persepsi mengenai apa yang sebenarnya dipelajari di manajemen keuangan dan karier seperti apa yang relevan untuk seorang lulusan manajemen keuangan. Semuanya bisa kamu baca di sini:

https://www.youthmanual.com/cari-jurusan/ekonomi-bisnis/manajemen-keuangan

Semoga membantu!

Baca selengkapnya
0 1383
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1