Tanya Mentor: 10 Alasan Penting Kenapa Kamu Harus Kuliah!

Mulai Selasa lalu (19/7), Youthmanual menggelar Tanya Mentor, sesi tanya-jawab seputar perkuliahan hasil kerja sama Youthmanual dengan SUSBM. Topiknya adalah, Kenapa kamu harus kuliah?”.

Nah, inilah kesimpulan jawaban dari para mentor, yaitu Aulia Risyda Fauzi, mahasiswi Telkom University, jurusan Penyiaran, Yoga Febrian Pratama mahasiswa Tohoku University, Jepang, jurusan International Mechanical and Aerospace Engineering, serta Qotrunnada Fithrotunnisa mahasiswi Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.

Jadi, kamu harus kuliah karena dengan kuliah kamu akan:

1. Bisa bereksplorasi. Dengan berkuliah kamu akan mendapatkan wawasan yang luas, menambah skill, menjadi terbuka dengan berbagai macam ide, dan bisa menemukan passion serta goals baru dalam kehidupan.

2. Membangun network. Di kampus, kamu akan bertemu teman, senior, dosen, dan lainnya. Nah, mereka ini yang akan menjadi koneksi kamu.

Efeknya sih, nggak langsung terasa saat kuliah, tetapi nanti saatnya bekerja. Koneksi kayak begini, oke banget untuk membuka peluang karir dan bisnis, lho.

3. Belajar untuk bergantung dengan diri sendiri. Mulai dari menyusun jadwal, mengerjakan tugas, hingga membagi waktu untuk kegiatan non akademis.

4. Lebih mudah mencari pekerjaan karena memiliki gelar akademis (diploma/sarjana)

5. Bisa memberikan contoh yang baik untuk kerabat yang lebih muda serta penerusmu. Mereka bakalan termotivasi untuk kuliah juga.

tanya mentor

6. Punya pengalaman kuliah yang bakal menjadi kisah tak terlupakan dalam hidupmu.

7. Membuat perubahan dengan pendidikan yang kamu dapatkan. Seperti kata Malala Yousafzai, "Let's pick up our books and our pens. They are our most powerful weapon. One child, one teacher, one book, and one pen can change the world."

8. Lebih siap saat bekerja. Soalnya, bangku kuliah turut mempersiapkan mahasiswa untuk  masuk dunia kerja.

9. Selangkah lebih dekat dengan mimpimu. Sebab kuliah adalah jalan untuk meraih mimpi. Bukan degan bobok-bobok ganteng, ya gaes!

kuliah

10.Terakhir, bisa saja lho, kamu ketemu pujaan hatimu saat kuliah (EHEUM!).

Jadi, jangan ragu untuk kuliah, gaes!

(sumber gambar: cielo24.com, masterstudy.stylemixthemes.com)

 

 

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
syakila putri | 25 hari yang lalu

terimakasih atas informasinya. kunjungi website kami untuk informasi lebih lanjut https://unair.ac.id/

Bedah Peluang, Daya Tampung, serta Biaya Kuliah Jurusan Kedokteran dan Kedokteran Gigi Terbaik di Perguruan Tinggi Negeri
Muhamad Rifki Taufik | 1 bulan yang lalu

4 Langkah menulis naskah film yang sangat bagus untuk mengembangkan skill penulisan saya. Terima kasih untuk ilmu yang bermanfaat.

4 Langkah Menulis Naskah Film yang Baik Bagi Pemula
Al havis Fadilla rizal | 2 bulan yang lalu

Open pp/endorse @alfadrii.malik followers 6k minat dm aja bayar seikhlasnya geratis juga gpp

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Deca Caa | 3 bulan yang lalu

open pp/endorse @aaalysaaaa 11,6 followers dm ya bayar seiklasnyaa

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Deca Caa | 3 bulan yang lalu

open pp/endorse @aaalysaaaa 1,6 followers dm ya, bayar seiklasnyaa

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1