Arm-Chair

Seni Rupa Murni (Fine Arts)


  • Pelajaran Terkait

    Seni Budaya

  • Kategori jurusan

    Seni

  • Kecocokan denganmu

Bantu Review Jurusan Ini

Apa itu Seni Rupa Murni (Fine Arts)?

Di program studi Seni Rupa Murni kamu akan mempelajari seni rupa mulai dari penciptaan hingga penngkajian karya seni rupa. Fokus kajian Seni Rupa Murni adalah seni lukis dan seni patung. Disini kamu tidak hanya menciptakan karya seni, tapi kamu akan mempelajari teori-teori yang ada di balik seni rupa, seperti sejarah seni rupa baik di nusantara maupun dunia, sosiologi seni, manajemen seni rupa, serta tinjauan dan kritik seni rupa. Disamping teori, pastinya kamu akan banyak kegiatan praktek studio, seperti praktek memahat kayu, bayu, dan keramik. Akan ada cukup banyak mata kuliah praktek dan kamu harus menghasilkan masing-masing satu karya seni, juga membuat laporan tentang ulasan karya seni yang dipamerkan. Dalam Seni Rupa Murni, nilai estetika dan artistik lebih diutamakan dibandingkan nilai guna nya.

Kenapa Kamu Memilih Jurusan Ini?

Seni Rupa Murni adalah prodi yang sangat cocok untuk kamu yang suka berkreasi dan bereksperimen dengan seni. Dalam Seni Rupa Murni, orisinalitas sangat dijunjung tinggi. Karenanya kamu harus bisa menemukan dan mengembangkan gaya dan ciri khas seni mu sendiri. Kalau kamu memiliki bakat dan minat dalam dunia seni, tidak ada salahnya untuk mengembangkan minatmu di prodi ini.

Mata Kuliah Jurusan Seni Rupa Murni (Fine Arts)

  • 1Rupa Dasar 2D
  • 2Rupa Dasar 3D
  • 3Gambar Konstruktif
  • 4Gambar Bentuk
  • 5Manusia dan Kebudayaan
  • 6Sejarah Kebudayaan Indonesia
  • 7Gambar Anatomi
  • 8Studio Lukis Still Life
  • 9Pengenalan Bahan dan Teknik Seni Lukis
  • 10Fotografi
  • 11Ornamen
  • 12Sejarah Seni Rupa Inndonesia
  • 13Estetika Timur
  • 14Drawing
  • 15Studio Patung Standing Figure
  • 16Pengenalan Bahan dan Teknik Seni Patung
  • 17Estetika Barat
  • 18Seni Batik
  • 19Komunikasi Seni
  • 20Sosiologi Seni
  • 21Seni Monumental
  • 22Sejarah Seni Rupa Barat
  • 23Tinjauan Seni
  • 24Kritik Seni Rupa
  • 25Pengkasian Seni Tradisi
  • 26Seni Keramik
  • 27Pengkajian Seni Kontemporer
  • 28Manajemen Seni Rupa

Karakter Siswa Yang Sesuai

  • Tekun
  • Detil
  • Observan
  • Independen
  • Berwawasan luas
  • Senang menganalisis
  • Senang bekerja sendiri
  • Senang melakukan riset

Prospek Kerja Jurusan Seni Rupa Murni (Fine Arts)

Seni tidak hanya bisa dijadikan sebagai hobi, tapi juga bisa menjadi peluang tersendiri untuk mengeksplor bakat dan minat menjadi karya yang bernilai jual. Lulusan Seni Rupa Murni dapat berkarir sebagai seorang seniman lukis atau seniman pahat, Lulusan prodi ini juga dapat berkarir sebagai kurator seni, kritikus seni, art director, peneliti, hingga pengajar seni.

Diskusi terkait jurusan ini

Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1