10 PTN dengan Daya Tampung Terbesar Pada SBMPTN 2018 dan PTN Penerima Peserta Bidikmisi Terbanyak
- Jul 08, 2018
- Fatimah Ibtisam
Inilah 10 PTN yang menawarkan daya tampung terbesar pada SBMPTN 2018 alias menerima paling banyak peserta. Simak pula kampus mana saja yang tahun ini menerima peserta Bidikmisi dengan jumlah terbanyak dari jalur SBMPTN.
PTN dengan Daya Tampung Terbesar pada SBMPTN
Total: 5,622
Saintek: 2,877
Soshum: 2,745
Selain menerima total peserta SBMPTN terbanyak, kampus yang berada Palu ini juga memiliki daya tampung paling besar untuk prodi Soshum pada SBMPTN 2018. Prodi di Universitas Tadulako yang memiliki daya tampung terbanyak pada SBMPTN 2018 adalah Ilmu Hukum dengan 322 kursi dan Kehutanan 361 kursi. Prodi Agroteknologi juga menyediakan kursi yang cukup banyak, yakni sejumlah 331.
Total: 4,838
Saintek: 3,008
Soshum: 1,830
UB merupakan kampus yang menerima peserta SBMPTN prodi Saintek terbanyak tahun ini. Prodi di UB dengan daya tampung paling besar di SBMPTN adalah Agroekoteknologi (296 kursi), Peternakan (275 Kursi), Ilmu Hukum (252 kursi), dan Ilmu Administrasi Bisnis (152 kursi). UB juga termasuk 10 PTN yang paling banyak dipilih peserta SBMPTN.
Total: 4,556
Saintek: 2,348
Soshum: 2,208
Memberikan porsi 62 persen kursi pada SBMPTN, Unpad pun menjadi salah satu PTN dengan daya tampung SBMPTN terbesar. Ini sebanding dengan peminatnya yang nggak kalah besar. Yup, Unpad termasuk 10 kampus paling diincar alias paling banyak dipilih pada SBMPTN 2018 serta masuk dalam PTN paling sulit ditembus. Prodi yang paling banyak menyediakan kursi untuk SBMPTN adalah Peternakan (211) serta Ilmu Hukum (251).
Total: 4,190
Saintek: 2,266
Soshum: 1,924
Universitas Nusa Cendana terletak di Kupang, jadi jangan sampai tertukar dengan Uncen (Universitas Cendrawasih) yang berada di Jayapura, ya. Prodi Agronomi/Agroekoteknologi memiliki daya tampung terbesar di SBMPTN yaitu 323 kursi sementara Peternakan 310 kursi. Untuk prodi Soshum di SBMPTN, daya tampung terbesar adalah Ilmu Hukum dengan 371 kursi.
Total: 3,809
Saintek: 2,025
Soshum: 1,784
Nggak tanggung tanggung, UI memberikan 70 persen kuota maba untuk jalur SBMPTN. Selain menerima banyak calon maba, UI juga menjadi salah satu PTN yang paling banyak dipilih pada SBMPTN 2018 dan memiliki nilai rata-rata peserta diterima tertinggi. Prodi dengan daya tampung terbesar sekaligus paling banyak dipilih di SBMPTN tahun ini adalah Kedokteran (127 kursi) dan Ilmu Hukum (175 kursi).
Total: 3,804
Saintek: 1,978
Soshum: 1,826
Di PTN ini, prodi dengan daya tampung SBMPTN terbesar adalah Peternakan yaitu sebanyak 133 kursi dan Ilmu Hukum dengan 184 kursi. Kampus yang terletak di Kendari ini juga membuka 6 prodi baru, yaitu Statistika, Rekayasa Infrastruktur dan Lingkungan, Ilmu Komputer Komputer Teknik Kelautan, Sastra Prancis, serta Ilmu Perpustakaan dan Informasi.
7. Universitas Negeri Gorontalo
Total: 3,761
Saintek: 1,826
Soshum: 1,935
Budidaya Perairan (227 kursi) dan Pendidikan Ekonomi (200 kursi) menjadi prodi dengan daya tampung SBMPTN terbesar di kampus ini. Universitas Gorontalo juga menjadi PTN yang paling banyak menerima peserta SBMPTN Bidikmisi 2018.
Total: 3,583
Saintek: 1,051
Soshum: 2,532
Di Universitas Negeri Padang, prodi Ilmu Keolahragaan (saintek) memiliki daya tampung SBMPTN terbanyak 170 kursi, sementara Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi (soshum) 258 kursi. Universitas Negeri Padang juga menerima 1,623 peserta SBMPTN Bidikmisi.
Total: 3,569
Saintek: 2,216
Soshum: 1,353
Undip merupakan salah satu PTN dengan prodi Saintek paling banyak dipilih peserta SBMPTN 2018. Prodi dengan daya tampung SBMPTN tertinggi di kampus yang terletak di Semarang tersebut adalah Kesehatan Masyarakat (165 kursi) dan Peternakan (99 kursi) serta Ilmu Hukum (199 kursi), dan Manajemen (110 kursi).
Total: 3,503
Saintek: 1,880
Soshum: 1,623
Program studi yang menawarkan daya tampung terbanyak pada SBMPTN di sini adalah Ilmu Keperawatan (109 kursi), Agroekoteknologi (95 kursi) Ilmu Hukum (219 Kursi), Akuntansi (109 kursi), dan Pendidikan Guru Sekolah Dasar (109 kursi). Banyak peserta Bidikmisi yang masuk Universitas Jember pada SBMPTN tahun ini.
Nah, kampus mana saja yang tahun ini banyak menerima peserta Bidikmisi, simak yang berikut ini.
10 PTN yang Terbanyak Menerima Peserta Bidikmisi SBMPTN
1. Universitas Negeri Gorontalo 2,175 calon penerima Bidikmisi
2. Universitas Tadulako 1,937 calon penerima Bidikmisi
3, Universitas Halu Oleo 1,791 calon penerima Bidikmisi
4. Universitas Malikussaleh 1,683 calon penerima Bidikmisi
5. Universitas Negeri Padang 1,623 calon penerima Bidikmisi
6. Universitas Trunojoyo 1,379 calon penerima Bidikmisi
7. Universitas Jember 1,169 calon penerima Bidikmisi
8. Universitas Negeri Semarang 1,138 calon penerima Bidikmisi
9. Universitas Andalas 1,067 calon penerima Bidikmisi
10. Universitas Sulawesi Barat 1,041 calon penerima Bidikmisi
Baca juga:
Banyak Jalan Menuju Roma, Tidak Lulus SBMPTN Bukan Akhir Dunia
(sumber gambar: huffingtonpost.com)
Diuniv yang sama universitas tanjungpura
Strategi Menentukan Pilihan Program Studi Pertama, Kedua, dan Ketiga pada SBMPTNKak kalau gini bener ga ka
Strategi Menentukan Pilihan Program Studi Pertama, Kedua, dan Ketiga pada SBMPTNgimana? udh wisuda?
Ciri-Ciri Proposal Skripsi yang Baik dan Berkualitas (dan Nggak Bakal Bikin Kamu Dibantai Dosen Penguji)ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?
Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran HewanKak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?
5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanan