Gagal Diterima Masuk Kuliah? Nggak Masalah!

Oleh Riza Dian Kurnia

Pengumuman SBMPTN 2016 baru saja berlalu, ya, gaes. Mungkin kamu lagi berbahagia (karena sukses tembus), mungkin juga lagi bersedih (karena gagal tembus). Apalagi kalau tahun ini  ternyata kamu memang belum sukses diterima kuliah dimana-mana. Hiks!

Kecewa, sih, pasti. Tapi semua kejadian ada hikmahnya, kok, dan kamu harus bisa memetik pelajaran dari kegagalan ini. Kalau kamu memang niat, selalu ada kesempatan kedua, ketiga, dan keseratus, kok! Kampus kamu masih buka pendaftaran tiap tahun, gaes!

Lagipula, gagal diterima masuk kuliah, tuh, ternyata ada keuntungnnya, lho. Apa aja?

1. Lewat kegagalan ini, tekad dan kemauanmu sedang diuji

Bisa jadi kamu belum lolos, karena Tuhan pengen tahu, sejauh mana, sih, tekad  kamu buat kuliah? Apakah kamu sudah mantap dengan pilihan jurusan dan kampus kamu? Coba tanya diri sendiri aja, deh!

Kalau kamu memang punya tekad yang kuat buat kuliah di kampus dan jurusan idaman kamu, pastinya kamu akan bersikeras lagi buat lolos seleksi dengan cara-cara yang benar dan halal.

Ayo, tebalkan kembali tekadmu! Jangan bilang kesempatan nggak datang dua kali, tapi yakinkan diri kalau kamu bisa menciptakan kesempatan itu.

2. Sembari menunggu tes masuk tahun berikutnya, kamu jadi bisa mencari pengalaman kerja (dan menambah berpenghasilan)

Nggak lolos seleksi kuliah, berarti jadi pengangguran? Oh, tidak!

Kalau kamu niat buat coba ikut seleksi lagi tahun depan, kamu bisa menggunakan waktu senggangmu di tahun ini untuk nyobain kerja. Nggak perlu kerja yang berat dan serius, kok. Coba aja jadi penjaga warnet part-time atau barista di warung kopi. Atau bahkan kamu bisa mencoba membangun bisnismu sendiri.

Dengan mencoba kerja dulu, kamu nggak nganggur selama mempersiapkan diri ikut seleksi kuliah tahun depan. Kamu malah bisa mendapat pengalaman kerja, jadi penghasilan tambahan buat biaya kuliah nanti. Asyik ‘kan, bisa jadi mahasiswa yang mandiri?

3. Kamu jadi punya lebih banyak waktu untuk mematangkan persiapan

Jangan sakit hati melihat teman-teman seangkatanmu yang lolos seleksi dan bisa mulai kuliah bulan depan, sementara kamu meringkuk dalam kekecewaan. Bisa jadi mereka sudah punya persiapan yang lebih matang daripada kamu!

Nah, mumpung sekarang kamu punya waktu yang sangat banyak untuk persiapan, kamu bisa lebih intensif latihan soal ujian dan cari info sana-sini soal tes masuk jurusan dan kampus idamanmu. Mumpung kamu udah nggak punya kegiatan sekolah lagi ‘kan?

Siapa tahu, kalau tahun ini kamu keterima kuliah, kamu hanya mendapat pilihan keduamu. Tetapi dengan lebih banyak persiapan, tahun depan kamu mendapat pilihan utama kamu. Yay!

4. Kamu jadi bisa beristirahat sejenak, agar semangatmu untuk meraih impian lebih terpompa

Ingat artikel kami soal “gap year? Nah, kalau kamu belum lolos seleksi kuliah tahun ini, anggap aja kamu sedang “gap year”!

Walaupun kamu nggak harus travelling keliling dunia atau kerja sosial seperti “tradisi” standar gap year, periode ini bisa kamu jadilkan waktu rehat sejenak untuk melemaskan otot-otot otak kamu yang selama ini dijejali dengan pelajaran-pelajaran sekolah. Kamu bisa istirahat dulu dan melihat dunia dari perspektif yang lain, karena kamu bisa lebih santai dan lihat sana sini.

Mungkin kamu nggak keterima kuliah sudah jadi takdir dari Tuhan, karena Tuhan tahu kamu butuh rehat sejenak.

Tapi bukan berarti kamu leha-leha setahun juga, lho. Ingat poin nomor satu dan tetap bulatkan tekad untuk menembus jurusan dan kampus incaranmu tahun depan, ya. Nanti kalau kamu sudah kuliah (dan jadi mahasiswa sibuk), dijamin kamu akan merindukan masa-masa rest time ini.

5. Kamu jadi punya banyak teman mahasiswa yang akan memberikan banyak masukan

Kepikiran nggak, sih, bahwa karena kamu “tertinggal” teman-teman yang sudah kuliah duluan, kamu jadi punya banyak teman-teman mahasiswa? Iya, dong. Kalau tahun depan kamu bisa kuliah, berarti kamu jadi punya teman-teman teman kuliah di dua angkatan, lho.

Teman-teman mahasiswa kamu bisa ngasih kamu bocoran, dunia kuliah itu kayak gimana. Apakah benar seperti yang kamu bayangkan, atau malah beda jauh?

***

Gimana, tuh, pelajaran yang bisa diambil saat kamu gagal kuliah tahun ini? Ternyata nggak perih-perih banget, ‘kan kalau kamu bisa ambil nilai positifnya?

Yuk move on, jangan anggap dirimu adalah kegagalan, dan selalu berpikiran positif tentang apapun yang terjadi di hidup ini!

(sumber foto: cheerupkid.bandcamp.com, manualjkt.com, youtube.com)

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
Allysa Kamalia Putri | 2 bulan yang lalu

ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?

Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran Hewan
Nina Syawalina | 2 bulan yang lalu

Kak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?

5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanan
AVERILIO RAHARJA | 3 bulan yang lalu

semangat terusss https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Averilio Raharja | 3 bulan yang lalu

semoga selalu bermanfaat kontennya https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1