Hal-Hal Seru yang Hanya Dirasakan oleh Mahasiswa President University

President University adalah salah satu universitas swatsa berstandar internasional yang berlokasi di Kawasan Industri Jababeka, Indonesia. Buat yang sedang hunting calon kampus, mungkin ini adalah salah satu kampus incaran kamu?

Kalau iya, Youthmanual sempat ngobrol dengan beberapa mahasiswanya, dan kata mereka, berikut keseruan yang bisa hanya bisa dirasakan oleh Mahasiswa President University!

1. Bisa Merasakan Komunitas Multinasional

Punya banyak teman mahasiswa Tiongkok yang, ehem, unik-unik

“Karena President University adalah kampus internasional yang bahasa pengantarnya adalah bahasa Inggris, maka sekitar 30% mahasiswa dan dosen President University adalah mahasiswa dan dosen asing.  

Alhasil, di kampus, kita jadi punya banyak kesempatan untuk berinteraksi dan belajar tentang kultur asing. Hal ini salah satu yang bikin aku jadi percaya diri untuk berkomunikasi dengan orang-orang dari beda negara dan budaya.

Mahasiswa asing di President University kebanyakan dari Asia, misalnya negara-negara ASEAN, Korea dan Afghanistan. Tapi 80% dari mahasiswa asing di President University berasal dari Tiongkok.

Mahasiswa Tiongkok—seenggaknya yang belajar di President University, ya—punya karakter yang unik. Contohnya, mereka punya fashion style yang nyentrik. Cewek-ceweknya bisa, lho, pakai baju tembus pandang atau baju yang warna atau motifnya heboh dan nggak lazim!

Sementara cowok-cowoknya pada kebalikannya. Mereka cenderung cuek dan berpakaian “seadanya” ke kampus. Bahkan mereka sering pakai kaos oblong dan celana training ke kelas! Kampus kita memang dekat banget dengan asrama, tapi nggak segitu santainya juga dong, ya, hehehe. Dan, psstt, mereka juga jarang banget ganti baju, lho. Saya sampai bisa hapal baju yang biasa mereka pakai, hihihi.

Tapi satu hal yang paling melatih kesabaran adalah kemampuan berbahasa Inggris mereka yang rata-rata masih sangat tertinggal. Mereka sering nggak ngerti ucapan mahasiswa-mahasiswa lain, bahkan materi kuliah dari dosen. Akibatnya, saat kerja kelompok, mereka seringkali gabut. Tapi giliran pelajaran hitung-hitungan, seperti Finance dan Accounting, mereka jagonya!” – Putri Asri, jurusan Management, konsentrasi Marketing, angkatan 2013

Bisa mendengar bahasa Inggris dengan berbagai logat

“Selain dari berbagai negara, mahasiswa President University juga datang dari berbagai penjuru Indonesia. Yang menarik, berhubung semua mahasiswa harus berbahasa Inggris di kelas, kita jadi bisa mendengar bahasa Inggris dengan berbagai logat daerah! Mulai dari Java-lish, Sunda-lish, sampai Batak-lish.

Akibatnya, skill memahami bahasa Inggris dari non-native speaker kamu jadi sangat terlatih. Percaya atau nggak, skill ini berguna, lho, untuk di dunia kerja nanti!” – Lidya Sophiani, jurusan International Relations, angkatan 2013

Bhineka Tunggal Ika!

“Mahasiswa President University, tuh, beragam banget! Bahkan hampir semua etnis, daerah, dan agama ada perwakilannya di kampus. Tapi walaupun sangat beragam, semua mahasiswanya harmonis banget dalam mengikuti perkuliahan maupun berbagai kegiatan kampus.

Keharmonisan ini pun jadi meruntuhkan stereotip dan prejudice, sehingga memupuk sikap toleransi dan mutual understanding.” – Lidya Sophiani, jurusan International Relations, angkatan 2013

2. Aktif Berorganisasi

Jadi mahasiswa “kura-kura”

“Pada umumnya, mahasiswa President University adalah mahasiswa “kura-kura”, karena kesehariannya nggak pernah jauh dari “kuliah-rapat, kuliah-rapat”. Memang, mahasiswa President University sangat di-encourage untuk aktif berorganisasi. Hal ini bahkan sudah ditekankan ke para mahasiswa sejak masa orientasi.

Nggak sekedar rapat, mahasiswa President University malah sering harus “rapat maraton”. Misalnya, jam 5-6 sore rapat event A, jam 7-9 malam rapat klub B, jam 9-10 malam ada internal meeting divisi C. Maklum, President University memilki sekitar 30 klub dan komunitas mahasiswa yang aktif dan punya acaranya sendiri-sendiri. Belum lagi acara dari BEM dan HIMA jurusan! *pingsan*” – Putri Asri, jurusan Management, konsentrasi Marketing, angkatan 2013

president university indonesia

Klub fotografi President University

Gampang cari makanan berkat fundraising

“UKM President University sangatlah aktif dan selalu mengadakan event anu-itu. Otomatis, para mahasiswa President University jadi sering banget melakukan kegiatan fundraising, mulai dari jualan snack, makanan berat, minuman, baju, aksesoris, sampai bikin jasa pesan antar.
Alhasil, anak President University nggak pernah bingung nyari makanan, karena dimana-mana pasti ada aja mahasiswa yang lagi jualan makanan buat fundraising!” – Amalia Therescia, jurusan International Relations, angkatan 2015

Nggak punya kaos lain selain kaos event

“UKM President University sering banget mengadakan event internal, dan panitia setiap event pasti menjual kaos event untuk fundraising acara masing-masing.

Saking seringnya President University bikin event internal, mahasiswa jadi punya seabrek kaos event! Jadinya, setiap hari mereka kuliah pakai kaos event melulu, berhubung punya banyak stok di rumah. Kemanapun kita melangkah di kampus, kita pasti ngeliat anak-anak President University yang udah kaya human billboard, berhubung semuanya pakai kaos acara.” – Dhianaswa Zhafira, jurusan International Relations, angkatan 2014

Jarang hedon

“Kampus President University berada di Cikarang yang jauh dari mana-mana, termasuk mal. Jadi kalau kita nggak punya kendaraan sendiri, mau jalan-jalan ke mal, tuh, susah.

Tapi mahasiswa President University jadi terhindar dari kehedonan, alias beli-beli barang nggak perlu dan jajan di kafe” – Dhianaswa Zhafira, jurusan International Relations, angkatan 2014

Standar gaul = keaktifan di organisasi

“Karena di sekitar Cikarang jarang ada tempat nongkrong yang asyik, jarang ada mahasiswa President University yang “gaul” atau “badai” seperti mahasiswa Jakarta yang sering hangout ke kafe, datang ke acara musik, dan sebagainya. Ukuran gaul anak President University adalah seberapa aktif dia berorganisasi dan apa jabatannya di organisasi. Hal ini juga representasi dari salah satu value President University, yaitu Leadership” – Putri Asri, jurusan Management, konsentrasi Marketing, angkatan 2013

president university indonesia

Model United Nation-nya President University

3. “Perang” enrollment

“Setiap semester baru, semua siswa President University harus daftar ulang alias enroll. Hal menarik dari enrollment ini adalah, kita harus dulu-duluan milih kelas. Jadi, ketika proses enroll dibuka secara online, kita bakal melihat pemandangan para mahasiswa pada ngumpul dengan laptop di pangkuannya masing-masing, di segala penjuru dormitory, dari malam sampai subuh!” – Dhianaswa Zhafira, jurusan International Relations, angkatan 2014

4. Tinggal di Asrama = bisa Ngesot ke Kampus

“Mahasiswa President University diwajibkan tinggal di asrama alias dormitory selama satu tahun pertama. Dan berhubung dormitory jaraknya cuma selemparan batu dari kampus, kita nggak usah kelabakan, deh, kalau bangun telat. Bisa tinggal ngesot ke kampus, kok! Hehehe” – Yusuf, jurusan International Relations, angkatan 2015

president university indonesia

5. Bisa Terlibat di Acara Rutin Kampus yang Seru-Seru

Matrikulasi

“Matrikulasi adalah program untuk membantu mahasiswa baru beradaptasi dengan universitas. Jadi, selama sebulan, mahasiswa baru belajar pelajaran bahasa Inggris, soft skills, dan satu pelajaran lagi sesuai dengan jurusan yang mereka pilih. Tapi hal yang paling seru dari program Matrikulasi adalah kesempatan kenalan dan bergaul dengan teman-teman baru di kelas.” – Jason Sulaiman, jurusan Management, angkatan 2013

Entrepreneurship Project

“Entrepreneurship adalah mata kuliah wajib untuk semua jurusan yang ada di President University. Di mata kuliah ini, mahasiswa ditugaskan untuk membuat sebuah business company dengan struktur lengkap—harus ada CEO, General Manager, Marketing, Finance, HRD, dan Production—lalu betul-betul dijalani selama kurang lebih dua bulan. Biasanya, sih, mahasiswa bikin bisnis Food & Beverages, trus buka stand di daerah dormitory. Pada akhir semester, mahasiswa harus mempresentasikan hasil jualan mereka selama dua bulan tersebut, untuk menjadi nilai tugas akhir semester.

Mata kuliah ini adalah mata kuliah yang paling ditunggu-tunggu mahasiswa, sekaligus yang paling berat, karena mahasiswa jadi harus pulang larut malam terus. Soalnya, sementara siang harinya kita kuliah seperti biasa, malamnya kita harus jualan atau buka stand, biasanya dari jam 5 sore sampai 10 malam.

Tapi masa-masa menjalani mata kuliah Entrepreneurship ini akan menjadi masa-masa yang nggak terlupakan. Apalagi karena kita terus-terusan berkomunikasi dengan tim secara intens, seringkali terjadi konflik atau malah persahabatan yang makin solid antar anggota tim.” – Putri Asri, jurusan Management, konsentrasi Marketing, angkatan 2014

Sport Olympiad President University (SOPU)

“SOPU adalah acara kompetisi olahraga antar seluruh jurusan di kampus President University. Dari seluruh cabang olahraga yang dipertandingkan, cabang olahraga cheerleader yang biasanya paling pecah dan rame!” – Jason Sulaiman, jurusan Management, angkatan 2013
Dies Natalis

“Dies Natalis adalah acara untuk perayaan ulang tahun President University. Dari semua rangkaian acara, yang paling seru tetap acara Color Run, alias acara pertandingan lari yang menggunakan gimmick bubuk pewarna untuk dilempar-lempar ke para pelari yang berpartisipasi. Meriah banget! Oya, tahun lalu, Raisa tampil di acara Dies Natalis ini, lho.” – Jason Sulaiman, jurusan Management, angkatan 2013

president university indonesia

Serunya Color Run di Dies Natalis President University

(sumber foto: presunivmun.com, thepresidentpostindonesia.com, padmanegara.wordpress.com, thepresidenttv.com)

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
Allysa Kamalia Putri | 2 bulan yang lalu

ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?

Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran Hewan
Nina Syawalina | 2 bulan yang lalu

Kak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?

5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanan
AVERILIO RAHARJA | 3 bulan yang lalu

semangat terusss https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Averilio Raharja | 3 bulan yang lalu

semoga selalu bermanfaat kontennya https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1