Apa itu Pengarah Musik Radio?
Tugas utama seorang pengarah musik di stasiun radio adalah menemukan musik yang tepat untuk radionya. Selain itu, pengarah musik di stasiun radio bertanggung jawab untuk berinteraksi dengan perwakilan label rekaman, menyeleksi musik baru, dan memutuskan lagu apa saja yang bisa diputar di radionya (hal ini kadang dilakukan bersama direktur program), kapan, dan seberapa sering. Pengarah musik bisa saja bekerja sekaligus menjadi penyiar, atau direktur program. Pengarah musik juga kadang bekerja membantu staf promosi atau sales radio.
Jenjang pendidikan minimal
N/A
SMK
D3
S1
S2
Gaji rata-rata
Contoh dari Jabatan Pekerjaan
Tugas Pengarah Musik Radio
Pengetahuan
Administrasi dan Manajemen
Pengetahuan tentang prinsip bisnis dan manajemen termasuk perencanaan strategis, alokasi sumber daya, pemodelan sumber daya manusia, teknik kepemimpinan, metode produksi, dan koordinasi antara orang dan sumber daya.
Komunikasi dan Media
Pengetahuan tentang media produksi, komunikasi, serta teknik dan metode penyebarannya. Termasuk cara alternatif untuk menginformasikan dan menghibur melalui tulisan, lisan, maupun media visual.
Layanan Pelanggan dan Personal
Pengetahuan tentang prinsip dan proses untuk menyediakan layanan bagi pelanggan dan personal. Hal ini termasuk penilaian kebutuhan pelanggan, memenuhi standar kualitas layanan, dan evaluasi kepuasan pelanggan.
Bahasa Inggris
Pengetahuan tentang struktur dan isi dari Bahasa Inggris, termasuk arti dan ejaan dari setiap kata, aturan komposisi, dan tata bahasa.
Penjualan dan Pemasaran
Pengetahuan tentang prinsip-prinsip dan metode untuk menunjukkan, mempromosikan, dan menjual produk atau jasa. Termasuk strategi dan taktik pemasaran, demonstrasi produk, teknik penjualan, dan sistem kontrol penjualan.
Keterampilan
Aktif Mendengarkan
Memberikan perhatian penuh pada perkataan orang lain, menyisihkan waktu memahami poin yang disampaikan, mengajukan pertanyaan sewajarnya, dan tidak menyela pada waktu yang tidak tepat
Koordinasi
Menyesuaikan tindakan yang dilakukan, dengan tindakan orang lain.
Berpikir Kritis
Menggunakan logika dan penalaran untuk mengindentifikasi kekuatan dan kelemahan dari solusi alternatif, kesimpulan, ataupun pendekatan permasalahan yang ditangani
Menginstruksi
Mengajar orang lain cara melakukan sesuatu
Pertimbangan dan Pengambilan Keputusan
Mempertimbangkan kekurangan dan kelebihan dari pilihan tindakan yang potensial untuk memilih tindakan yang paling tepat.
Memantau
Memantau/menilai kinerja diri sendiri, individu lain, maupun organisasi untuk melakukan pengembangan atau mengambil tindakan korektif.
Kemampuan
- 1
Penalaran Deduktif - Kemampuan untuk menerapkan peraturan umum dalam masalah tertentu dalam rangka menghasilkan jawaban yang masuk akal.
- 2
Kelancaran Ide - Kemampuan menghasilkan banyak ide untuk satu topik (total ide adalah yang terpenting, bukan kualitas, kebenaran, maupun kreativitas).
- 3
Penyusunan Informasi - Kemampuan untuk mengatur berbagai hal maupun tindakan dalam urutan atau pola tertentu sesuai dengan aturan yang ditetapkan (contoh: pola angka, huruf, kata, gambar, operasi matematika).
- 4
Ekspresi Lisan - Kemampuan untuk mengkomunikasikan informasi dan ide ketika berbicara, sehingga orang lain dapat memahami apa yang disampaikan
- 5
Kejelasan Berbicara - Kemampuan untuk berbicara dengan jelas sehingga orang lain dapat mengerti apa yang dibicarakan
- 6
Orisinalitas - Kemampuan untuk mendatangkan ide-ide yang tidak biasa atau ide cemerlang terhadap topik atau situasi yang diberikan, atau untuk mengembangkan cara-cara kreatif dalam memecahkan masalah.
- 7
Sensitivitas Pendengaran - Kemampuan untuk mendeteksi atau memberitahukan perbedaan antara suara yang berbeda nada dan kenyaringan.
Video Jurusan Ini
Diskusi terkait profesi Pengarah Musik Radio
Belum ada diskusi yang dibagikan untuk profesi ini.