Pengumuman SBMPTN 2018 Dimajukan dan Kejutan Hasil SBMPTN Lainnya
- Jul 03, 2018
- Fatimah Ibtisam
Gaes, jadwal pengumuman SBMPTN 2018 dimajukan ke pukul 15.00. Hasilnya, ada 19.28 persen peserta SBMPTN alias 165,831 calon maba yang diterima. Jeng...jeng! Selain itu, ada berbagai kejutan di SBMPTN 2018. Cek informasinya berikut ini.
* Pengumuman SBMPTN yang semula tanggal 3 Juli 2018 pukul 17.00 WIB berubah, tepatnya dimajukan menjadi pukul 15.00 karena panitia siap lebih cepat.
* Jumlah peserta SBMPTN tahun ini meningkat 8 persen menjadi 860,001, sedangkan yang diterima hanya 19.28 persen alias 165,831 peserta. Dengan kata lain, hampir 700,000 peserta tidak diterima. Detailnya adalah sebagai berikut:
Berdasarkan jenis tes
- 20.02 persen peserta tes Saintek diterima
- 18.07 persen peserta tes Soshum diterima
- 20.44 persen peserta tes IPC diterima
Berdasarkan teknis tes
- 19.28 persen peserta Ujian Tulis Berbasis Cetak (UTBC) diterima
- 19.30 persn peserta Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) diterima
* Tahun ini ada 267 peserta SBMPTN disabilitas yang mendaftar dan 16.9 persen alias 45 di antaranya diterima.
10 PTN dengan Nilai Rata-Rata Peserta Diterima Tertinggi
Salah satu kejutannya adalah seputar nilai rata-rata SBMPTN peserta yang diterima. Setelah tiga tahun relatif sama, tahun ini ada perubahan komposisi PTN dengan nilai rata-rata diterima tertinggi, di antaranya Institut Teknologi Bandung menjadi jawara untuk prodi Saintek maupun Soshum. Berikut PTN yang relatif paling sulit ditembus alias yang nilai rata ratanya paling tinggi.
Saintek
1. ITB (659.26)
2. UI (638.29)
3. UGM (632.79)
4. ITS (623.50)
5. Unair (610.89)
6. IPB (610.09)
7. Undip (608.69)
8. UNS (606.92)
9. Unpad (605.68)
10. UPN Veteran Jakarta (599.99)
Soshum
1. ITB (648.33)
2. UGM (648.08)
3. UI (643.47)
4. ITS (623.60)
5. Unair (620.13)
6. Undip (619.87)
7. Unpad (613.60)
8. Universitas Brawijaya (613.42)
9. UPN Veteran Yogyakarta (608.59)
10. UNS (602.80)
10 PTN dengan Pendaftar Terbanyak
Nah, kalau PTN berikut ini memiliki jumlah pendaftar yang terbanyak. Banyak calon maba yang memilih kampus berikut:
Saintek
1. UB
2. Unhas
3. Unpad
4. Undip
5. UGM
6. UI
7. UNS
8. USU
9. IPB
10. Unand
Soshum
1. Unpad
2. UPI
3. UI
4. UNJ
5. UNY
6. UNS
7. UB
8. Unnes
9. UNP
10. Unesa
Cek apakah KAMU DITERIMA SBMPTN di link berikut ini
- http://sbmptn.ui.ac.id
- http://sbmptn.undip.ac.id
- http://sbmptn.ugm.ac.id
- http://sbmptn.unair.ac.id
- http://sbmptn.unsri.ac.id
- http://sbmptn.untan.ac.id
- http://sbmptn.itb.ac.id
- http://sbmptn.its.ac.id
- http://sbmptn.ipb.ac.id
- http://sbmptn.unand.ac.id
- http://sbmptn.unhas.ac.id
- http://sbmptn.unsyiah.ac.id
Semoga mendapatkan hasil yang terbaik, ya! Bagi yang nggak lolos, ini bukan akhir dunia, baca deh yang berikut ini.
gimana? udh wisuda?
Ciri-Ciri Proposal Skripsi yang Baik dan Berkualitas (dan Nggak Bakal Bikin Kamu Dibantai Dosen Penguji)ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?
Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran HewanKak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?
5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanansemangat terusss https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/
5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagussemoga selalu bermanfaat kontennya https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/
5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus