6 Ciri-Ciri Jika Kamu Mengalami Anxiety Disorder

Pada saat ini, anxiety atau kecemasan merupakan suatu hal yang sering kali dibahas. Hal tentang ini nggak hanya dibahas secara ilmiah, namun juga sering menjadi bahan pembicaraan orang lain di media sosial seperti Twitter atau pun Instagram. Namun, ketika saya melihat komentar orang lain tentang topik ini di media sosial, banyak banget dari orang-orang yang mengaku bahwa dirinya mengidap anxiety disorder.

Hmm... Sebenarnya, apa sih anxiety disorder itu? Dalam bahasa Indonesia, anxiety disorder adalah gangguan kecemasan. Dikutip dari Alodokter, anxiety atau kecemasan merupakan reaksi terhadap stres yang memiliki gejala psikologis dan fisik. Perasaan tersebut muncul dari amigdala, yakni wilayah otak yang mengatur respons emosional yang kuat. Biasanya, perasaan cemas akan hilang jika pemicunya sudah teratasi. Jika perasaan cemas menetap dan menimbulkan gangguan dalam aktivitas sehari-hari maka kondisi tersebut dapat dikatakan sebagai gangguan kecemasan (anxiety disorder).

Pada dasarnya, manusia pasti pernah merasa cemas akan suatu hal seperti hendak berbicara di depan umum, ketika mau melakukan interview, melakukan tes dan sebagainya. Namun, gimana kalau rasa panik itu berlebihan? Lalu, bagaimana cara membedakan cemas biasa dan cemas berlebih? Buat kamu yang penasaran, cek artikel berikut, yuk!

1. Rasa takut yang berlebih dan nggak masuk akal

Ketika seseorang merasa takut secara berlebihan akan suatu hal, seperti ketinggian, ruang yang sempit dan sebagainya disebut sebagai fobia. Biasanya, ketika seseorang merasa takut berlebihan maka mereka akan kesulitan dalam menggunakan kemampuannya secara normal.

Misalnya, nih, kamu takut banget sama jarum suntik dan aktivitas suntik. Padahal, setiap orang pasti akan mengalami kegiatan yang berhubungan dengan jarum suntik misalnya seperti imunisasi, vaksin, cek darah dan sebagainya. Kalau kamu merasa takut berlebih, bisa saja kamu jadi kesulitan berjalan karena merasa pusing, kesulitan berbicara karena merasa mual dan bahkan ada juga, lho, yang sampai pingsan.

Contoh lainnya, ada salah satu fobia yang dimana kamu akan merasa takut menggunakan transportasi umum, takut berada di tempat yang terbuka, takut berada di tempat yang tertutup, takut berdiam diri atau berjalan di keramaian bahkan merasa takut berada di luar rumah sendirian. Well, rasa takut ini bisa dibilang irrasional, nih, gaes dan tentu pastinya akan mengganggu kegiatan sehari-hari orang tersebut.

2. Merasa gelisah berlebih

Rasa gelisah yang berlebih merupakan suatu gejala anxiety disorder yang sangat umum dirasakan. Nah, biasanya, mereka yang memiliki anxiety disorder akan merasa sangat gelisah ketika menghadapi suatu momen. Padahal, jika kejadian yang sama terjadi pada seseorang yang nggak memiliki anxiety disorder, orang tersebut akan merasa gelisah namun nggak membuatnya merasa terbebani.

Nah, terus gimana caranya kita tahu sih kalau kita merasa gelisah berlebihan? Well, gelisah berlebihan yang biasa terjadi pada mereka yang mengidap anxiety disorder bisa terjadi selama setiap hari dalam kurun enam bulan, gaes. Mereka yang mengidap anxiety disorder akan merasa gelisah berlebihan akan banyak hal di setiap harinya. Biasanya, ketika mereka merasa gelisah, mereka akan kesulitan untuk mengontrolnya.

Rasa khawatir atau gelisah yang berlebih ini sering kali mengganggu orang yang mengalaminya. Ketika mereka merasakan hal tersebut, mereka akan kesulitan untuk berkonsentrasi. Pada akhirnya, mereka pun akan mengalami kesulitan dalam menyelesaikan tugas sehari-harinya.

3. Sering merasa lelah

Mudah merasa lelah merupakan salah satu gejala yang mengarah kepada anxiety disorder. Biasanya, seseorang yang merasa lelah ini dikarenakan oleh rasa cemas atau khawatir yang berlebihan. Untuk beberapa orang, rasa kelelahan ini bisa terjadi setelah mereka merasakan serangan kecemasan, ketegangan otot disebabkan terlalu cemas dan sebagainya.

Namun, perlu kamu ketahui, nih, gaes, bahwa sering dan mudah merasa lelah nggak bisa menjadi tolak ukur yang pasti untuk mengetahui apakah seseorang memiliki anxiety disorder ataupun nggak. Biasanya, sering atau mudah merasa lelah bisa dipicu oleh aktivitas yang terlalu padat atau berbagai penyakit lainnya. Jadi, untuk yang satu ini perlu ditelusuri lagi, ya, gaes!

4. Susah konsentrasi

susah konsentrasi

Banyak orang yang mengidap anxiety disorder yang mengalami kesulitan untuk berkonsentrasi. Hmm… Bagaimana nggak? Ketika mereka yang mengidap anxiety disorder ingin mengerjakan suatu hal, namun karena suatu hal, mereka jadi lebih mudah terpicu untuk merasa khawatir dan gelisah berlebih, merasa takut dan sebagainya.

Sebuah peneliti yang berisi seratus lima puluh tujuh anak-anak dan remaja yang memiliki anxiety disorder ditemukan bahwa dua pertiga dari jumlah tersebut memiliki kesulitan dalam berkonsentrasi. Sebuah penelitian lainnya yang berisi seratus tujuh puluh lima orang dewasa yang mengidap anxiety disorder ditemukan bahwa hampir sembilan puluh persen orang-orang tersebut memiliki kesulitan dalam berkonsentrasi. Wah, kalau kayak gitu, bisa disebut bahwa mereka yang memiliki anxiety disorder cenderung memiliki kesulitan dalam berkonsentrasi.

Beberapa studi mengatakan bahwa anxiety dapat mengganggu kinerja dari memori seseorang yang memiliki fungsi yaitu untuk mengingat berbagai informasi yang didapat baru-baru ini. Hal ini pun akhirnya dapat mengurangi kinerja seseorang ketika mereka sedang merasakan anxiety. Perlu kamu ketahui juga, bahwa sulit berkonsentrasi pun bisa jadi suatu gejala dari penyakit lainnya, lho. Sehingga, hal ini nggak bisa menjadi tolak ukur pasti apakah seseorang memiliki anxiety ataupun nggak.

5. Gampang marah

merasa gampang marah

Mereka yang memiliki anxiety disorder akan memiliki kecenderungan yaitu gampang marah. Menurut sebuah studi yang melibatkan enam ribu orang dewasa, lebih dari sembilan puluh persen orang-orang yang memiliki anxiety disorder memiliki kecenderungan yaitu mudah marah ketika mereka merasa sangat cemas. Bahkan, pada periode umur-umur tertentu, ada juga lho, yang merasa mudah marah lebih dari dua kali dalam kehidupan sehari-harinya. Jika mengingat bahwa kecemasan sering kali dikaitkan dengan kekhawatiran yang berlebihan, jadi nggak heran jika memiliki sifat yang gampang marah merupakan salah satu gejala dari anxiety disorder.

6. Gangguan tidur

Gangguan tidur juga merupakan salah satu gejala yang sering kali dikaitkan dengan anxiety disorder. Gangguan tidur disini bisa berupa ketika seseorang kesulitan untuk tidur atau malah merasa selalu ingin tidur. Sebuah penelitan mengatakan bahwa memiliki insomnia pada masa kecil bisa berkaitan dengan pengembangan rasa cemas berlebih di masa yang akan datang.

Sebuah penelitian mengatakan bahwa hampir seribu orang di atas dua puluh tahun menemukan bahwa insomnia di masa anak-anak dapat dikaitkan dengan peningkatan enam puluh persen resiko gangguan kecemasan pada usia dua puluh enam tahun. Meskipun insomnia dan cemas berlebih memiliki kaitan yang kuat, namun masih belum bisa dijelaskan apakah insomnia mempengaruhi rasa cemas berlebih atau sebaliknya dan atau bisa keduanya.

***

Yap, itulah keenam tanda-tanda jika kamu memiliki rasa cemas yang berlebihan atau yang biasa disebut sebagai anxiety disorder. Nah, meskipun kamu sudah tahu apa saja ciri-ciri kalau kamu mengidap anxiety disorder, tetapi, kamu jangan langsung mengatakan bahwa diri kamu mengidap hal tersebut, ya.

Ketika kamu merasa bahwa kamu mengalami keenam hal di atas, ada baiknya jika kamu mengunjungi dokter daripada melakukan self-diagnose alias menduga-duga bahwa diri kamu mengidap anxiety disorder berdasarkan bacaan di artikel. Mau bagaimana pun, dokter memiliki ilmu dan pengalaman mengenai hal ini sehingga dokter akan memberikan diagnose yang sesuai dan juga penanganan yang baik.

Baca juga:

(Sumber gambar: hellosehat.com, psychology.binus.ac.id, cabothealth.com.au)

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
Allysa Kamalia Putri | 2 bulan yang lalu

ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?

Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran Hewan
Nina Syawalina | 2 bulan yang lalu

Kak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?

5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanan
AVERILIO RAHARJA | 3 bulan yang lalu

semangat terusss https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Averilio Raharja | 3 bulan yang lalu

semoga selalu bermanfaat kontennya https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1