Beasiswa 2022: Berbagai Pilihan Beasiswa di ITPLN

Untuk meraih beasiswa kuliah 2022 kamu sudah mulai cari informasi dari sekarang. Nah, ITPLN memiliki banyak program beasiswa untuk calon mahasiswanya. Inilah berbagai beasiswa yang bisa kamu dapatkan.

1. Beasiswa Jalur Prestasi Non-Akademik Internasional (JPNI)

Tepat untuk: Calon mahasiswa yang memiliki prestasi di tingkat internasional. Prestasinya bisa yang akademik maupun non akademik. Misalnya, menang kompetisi debat, sains, menulis, desain poster, dan lainnya yang tingkatnya internasional ya.

Bentuk beasiswa: potongan biaya BP3 sebesar 100 persen.

Ketentuan: lulusan SMA/SMK/MA, melampirkan bukti prestasi juara (sertifikat, surat keterangan, dan lainnya), menyertakan fotokopi rapor.

2. Beasiswa Jalur Prestasi Non-Akademik Nasional (JPNN)

Tepat untuk: Calon mahasiswa yang punya prestasi non-akademik ataupun akademik di tingkat nasional. Misalnya juara pekan olahraga pelajar tingkat nasional, OSN (Olimpiade Sains Nasional), MTQ, dan lain sebagainya.

Bentuk Beasiswa: Potongan Biaya BP3 sebesar 50 persen

Syarat: Siswa SMA/SMK/MA sederajat, fotokopi rapor, data diri, melampirkan bukti prestasi juara tingkat nasional, tidak buta warna untuk program studi Teknik Elektro, Teknik Mesin, dan Teknik Sipil.

3. Beasiswa Prestasi Akademik dan Non-Akademik

Tepat untuk: Kamu yang memiliki prestasi bidang akademik maupun non akademik di tingkat kota atau provinsimu. Misalnya, lomba berpidato bahasa Inggris sekota Medan, atau juara lomba karya ilmiah se-Bali.

Bentuk beasiswa: Potongan biaya BP3 sebesar 20 persen.

Ketentuan: siswa SMA/SMK/MA sederajat,  melampirkan fotokopi rapor, menyertakan bukti prestasi, tidak buta warna untuk program studi Teknik Elektro, Teknik Mesin, dan Teknik Sipil.

4. Beasiswa Anak Holding PLN

Tepat untuk: Calon mahasiswa yang orang tuanya adalah pekerja atau pensiunan di PT PLN atau anak perusahaannya.

Bentuk beasiswa: Potongan 10 persen biaya BP3.

Ketentuan: Menyertakan surat keterangan pegawai tetap milik orang tua, peserta adalah lulusan SMA/SMK/MA

5. Beasiswa Saudara Kandung Alumni ITPLN

Tepat untuk: Adik dari alumnus ITPLN. Adik kandung ya, bukan sepupu apalagi “adik-adikan”.

Bentuk beasiswa: potongan sebesar 10 persen dari biaya BP3. 

Ketentuan: Lulusan SMA/MA/SMK, fotokopi rapor, bukti ijazah saudara kandung

6. Beasiswa Saudara Kandung Mahasiswa ITPLN

Tepat untuk: Kamu yang memiliki kakak kandung yang sedang kuliah di ITPLN.

Bentuk beasiswa: Potongan biaya BP3 sebesar 30 persen.

Ketentuan: Lulusan SMA/MA/SMK, fotokopi rapor, kartu keluarga, surat keterangan mahasiswa aktif (milik kakak).

7. Beasiswa Aperti

Inilah Beasiswa Aliansi Perguruan Tinggi Badan Usaha Milik Negara yang memberikan biaya pendidikan secara penuh hingga lulus kuliah alias full scholarship. Keterangan beasiswa Aperti selengkapnya bisa kamu baca di sini.

Hal yang Perlu Kamu Persiapkan Untuk Meraih Beasiswa ITPLN

1. Dari sekian banyak beasiswa yang ditawarkan ITPLN, cek mana yang tepat untukmu.

2. Update terus jadwal pendaftaran beasiswa, biasanya akan dibuka per gelombang.

3. Bagi yang masih kelas 10 ataau 11 masih ada lebih banyak waktu untuk meraih prestasi sehingga bisa menjadi modal mendaftar.

4. Siapkan dokumen yang diperlukan, mulai dari nilai rapor, sertifikat, dan lainnya.

5. Pastikan semua persyaratan lengkap, benar, dan tepat.

* Lengkap maksudnya nggak ada yang kurang dan sesuai persyaratan.

* Informasi dan dokumen yang diberikan harus benar. Jangan sampai nilai 6 disulap jadi 9, atau mengaku bergelar juara ternyata sebatas peserta. Biasanya sih, kamu perlu melegalisir dokumen tersebut.

* Berikan dokumen yang tepat. Misalnya, prestasi skala nasional, provinsi, atau kota. Artinya kamu nggak perlu masukin piagam lomba pingpong di komplek rumah, ya atau lomba modeling.

6. Cari tahu mengenai program studi yang ditawarkan di ITPLN supaya kamu bisa memilih yang paling tepat untukmu.

Untuk lulusan SMA, ada 4 fakultas yang bisa kamu pilih dengan berbagai program S1 serta D3, antara lain S1 Elektro, D3 Teknologi Listrik, S1 Teknik Mesin, D3 Teknik Mesin, S1 Teknik Informatika, dan lainnya.

7. Cari tahu juga berbagai informasi seputar kampus ITPLN. Bisa kamu cek di websitenya atau di Youtube dan Instagramnya. Banyak bocoran dari senior dan alumni seputar perkuliahan dan peluang karier, lho. Cek juga artikel Rencanamu tentang ITPLN di sini.

(Sumber gambar: ITPLN)

 

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
Kurnia Laili Muna | 17 hari yang lalu

wah! informasi yang sangat bermanfaat bagi calon mahasiswa yang sedang mempertimbangkan jurusan sosiologi. selain 10 Universitas yang telah disebutkan diatas, ada juga universitas yang mempunyai jurusan sosiologi loh! yakni UIN Walisongo Semarang. jangan lupa kunjungi laman https://walisongo.ac.id/…

Kenalan Lebih Dekat Program Studi Sosiologi, Yuk!
LAILY RAHMAWATI UIN Walisongo Semarang | 22 hari yang lalu

Bingung mau kuliah dimana? Ingin berkuliah di kota dengan biaya hidup murah? Mari berkuliah di SEmarang. Kunjungi juga laman kami di https://walisongo.ac.id/

Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri Wilayah Barat Indonesia Tahun 2019
Kurnia Laili Muna | 22 hari yang lalu

wah! informasi yang bermanfaat khususnya bagi calon-calon mahasiswa yang sedang bimbang memilih Universitas. Mungkin kalian berkeinginan berkuliah di UIN Walisongo Semarang, maka cobalah untuk membuka laman resmi kampus kami di https://walisongo.ac.id/ ^^

Tips dan Trick dalam Mencari Informasi Seputar Kampus yang Diinginkan
Kurnia Laili Muna | 23 hari yang lalu

tak kalah menarik dengan UIN Syarif Hidayatullah, UIN Walisongo juga memiliki hal-hal yang disebutkan. silakan kunjungi https://walisongo.ac.id/ untntuk mengetahui seputar UIN Walisongo Semarang

4 Hal yang Harus Kamu Tahu Tentang UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
Qwyzer | 24 hari yang lalu

Saya punya keinginan untuk menjadi pilot, semoga pesan ini tersampaikan dgn versi diriku yang sudah menjadi seorang pilot, Aamiin

Bagaimana Cara Menjadi Seorang Pilot? Begini Tahapan Lengkapnya!
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1