What Advice Would You Give to Your 20 Year Old-Self? – Chikita Fawzi

Kami bertanya ke Chikita Fawzi, seorang animator, pemusik dan aktivis pendidikan anak-anak, “Kalau Chikita bisa mengulang waktu ke umur 20an, apa, sih, hal berbeda yang akan Chikita lakukan?”

“Apa, ya? Lebih semangat belajar kali, ya. Semangat untuk mencoba-coba technical skill yang baru. [Membuat] Animasi, tuh, nggak cuma butuh imajinasi, tapi juga teknik yang baik untuk mewujudkan imajinasi kita itu. Satu lagi, mungkin lebih banyak berorganisasi di kampus. Kayaknya seru, deh, kalau lebih aktif di perhimpunan Mahasiswa Indonesia gitu.”

***

Chikita Fawzi, akrab dengan panggilan Kiki, adalah seorang animator, pemusik, sekaligus relawan pendidikan anak-anak. Kiki lulus dari Multimedia University Malaysia jurusan Film Animasi sebelum memulai karirnya sebagai animator di rumah produksi pencipta serial animasi Upin Ipin. Setelah kembali ke tanah air, Kiki sempat  mendirikan rumah produksi animasinya sendiri, juga menjalani passion-nya sebagai musisi sekaligus menjadi relawan pengajar anak-anak lewat organisasi Indonesia Mengajar. Prinsip hidup Kiki adalah jangan pernah lelah untuk berbuat baik, karena lelah akan hilang, sementara kebaikan yang kita berikan akan kekal.

Baca wawancara lengkap bersama Chikita Fawzi di sini

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
syakila putri | 26 hari yang lalu

terimakasih atas informasinya. kunjungi website kami untuk informasi lebih lanjut https://unair.ac.id/

Bedah Peluang, Daya Tampung, serta Biaya Kuliah Jurusan Kedokteran dan Kedokteran Gigi Terbaik di Perguruan Tinggi Negeri
Muhamad Rifki Taufik | 1 bulan yang lalu

4 Langkah menulis naskah film yang sangat bagus untuk mengembangkan skill penulisan saya. Terima kasih untuk ilmu yang bermanfaat.

4 Langkah Menulis Naskah Film yang Baik Bagi Pemula
Al havis Fadilla rizal | 2 bulan yang lalu

Open pp/endorse @alfadrii.malik followers 6k minat dm aja bayar seikhlasnya geratis juga gpp

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Deca Caa | 3 bulan yang lalu

open pp/endorse @aaalysaaaa 11,6 followers dm ya bayar seiklasnyaa

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Deca Caa | 3 bulan yang lalu

open pp/endorse @aaalysaaaa 1,6 followers dm ya, bayar seiklasnyaa

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1