Sebuah Komik Inspiratif Tentang Mengambil Resiko. Pendek Tapi Jleb!

Katanya, untuk tahu minat dan bakat kita apa, kita harus coba banyak hal. Tapi yang ngasih nasihat paham nggak, sih, betapa menakutkannya melakukan hal-hal yang nggak pernah kita lakukan sebelumnya? Betapa bikin stresnya keluar dari comfort zone?

Nah, Amy Poehler juga paham banget, nih, sama hal satu ini.

Mungkin kamu kenal sama aktris kocak Amy Poehler lewat perannya sebagai Leslie Knope di serial Parks and Recreation. Tapi selain itu, Amy juga udah sering banget main film-film kocak legendaris kayak Mean Girls, Anchorman, dan Blades of Glory. And of course, Amy Poehler adalah salah satu jebolan Saturday Night Live, “gudang”nya komedian-komedian kaliber Amerika.

Nggak cuma kocak bin jenaka, Amy juga bijak, lho. Saya pernah share salah satu nasihat bijak Amy—yang saya sukaaaa banget—di  artikel ini.

Kebetulan, Amy Poehler juga punya seri Youtube bernama Ask Amy, dimana dia menjawab pertanyaan-pertanyaan galau dari para fansnya tentang apapun.

Berikut salah satu nasihat Amy dalam webseries tersebut. Saya tulis dalam bahasa Indonesia, ya.

“Orang hebat melakukan sesuatu, bahkan sebelum mereka siap. Mereka melakukan sesuatu, tanpa tahu sebenarnya mereka bisa melakukannya apa nggak.

Melakukan hal-hal yang kamu takuti, keluar dari comfort zone, dan mengambil resiko begitu adalah bagian dari hidup. Begitulah hidup.

Bisa jadi, kamu ternyata jago dan berbakat dalam hal yang kamu lakukan tersebut. Dan kalau ternyata kamu nggak berbakat, emangnya kenapa? Who cares? Yang penting, KAMU UDAH NYOBA.

Dan pada akhirnya, kamu jadi belajar hal baru tentang diri kamu sendiri.”

Website Zen Pencil mengutip nasihat tersebut, dan menjadikannya komik ini:

Dan sejujurnya, saya terinspirasi banget dengan nasihat Amy, dan kartun yang mengilustrasikannya dengan sederhana ini. Ya nggak, sih? Gimana dengan kamu?

(sumber gambar: zenpencils.com)

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
syakila putri | 19 hari yang lalu

terimakasih atas informasinya. kunjungi website kami untuk informasi lebih lanjut https://unair.ac.id/

Bedah Peluang, Daya Tampung, serta Biaya Kuliah Jurusan Kedokteran dan Kedokteran Gigi Terbaik di Perguruan Tinggi Negeri
Muhamad Rifki Taufik | 30 hari yang lalu

4 Langkah menulis naskah film yang sangat bagus untuk mengembangkan skill penulisan saya. Terima kasih untuk ilmu yang bermanfaat.

4 Langkah Menulis Naskah Film yang Baik Bagi Pemula
Al havis Fadilla rizal | 2 bulan yang lalu

Open pp/endorse @alfadrii.malik followers 6k minat dm aja bayar seikhlasnya geratis juga gpp

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Deca Caa | 3 bulan yang lalu

open pp/endorse @aaalysaaaa 11,6 followers dm ya bayar seiklasnyaa

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Deca Caa | 3 bulan yang lalu

open pp/endorse @aaalysaaaa 1,6 followers dm ya, bayar seiklasnyaa

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1