5 Profesi di Bidang Digital yang Paling Diminati di Indonesia Versi Emerging Jobs

Kini, kita sedang memasuki era digital secara nyata, gaes. Ada banyak sekali perubahan yang timbul akibat teknologi digital yang berkembang secara cepat. Nggak cuma mempermudah kehidupan manusia dan menumbuhkan gaya hidup baru, dunia karier pun ikut mengalami perubahan. Yups, nggak dipungkiri memang, dengan masuknya dunia digital juga bisa menjadi sasaran empuk buat para job seeker.

Sebab berdasarkan laporan Emerging Jobs 2019 di Indonesia oleh LinkedIn, saat ini kebutuhan akan kompetensi digital sangat tinggi dan permintaan akan pekerjaan yang paling dicari adalah orang-orang yang memiliki keahlian hybrid.

Kemampuan ini sejatinya bertujan membantu mengarahkan perusahaan-perusahaan di Indonesia untuk bertransformasi ke era digital. Emerging Jobs juga menganalisis jutaan input pekerjaan yang unik dalam 5 tahun terakhir. Dari data tersebut ditemukan 5 pekerjaan yang paling diminati adalah yang berhubungan dengan teknologi.

Sementara, profesi di bidang digital yang paling diminati di Indonesia sendiri ada 5. Apa saja profesi-profesi tersebut? Cekidot!

1. Back End Developer 

Back End Developer

Profesi pertama yang paling diminati menurut Emerging Jobs 2019 adalah Back End Developer. Seorang yang bekerja sebagai Back End Developer betanggung jawab dalam pengembangan aplikasi berbasis web, termasuk merancang database dan mengembangan skrip-skrip agar aplikasi berjalan sesuai dengan fungsinya.

Posisi ini menuntutmu untuk bisa memahami bahasa-bahasa pemrograman dan melakukan coding. Kalau kamu tertarik untuk mendalami profesi yang satu ini, pastikan dulu kamu memiliki keahlian yang harus dikuasai. Keahlian tersebut di antaranya adalah PHP, MySQL, Javascript, HTML, dan Java.

2. Ilmuwan Data (Data Scientist) 

Data Scientist

Di jaman yang serba digital ini nggak bisa dipungkiri bahwa setiap perusahaan dituntut utuk merumuskan kebijakan berdasarkan data. That’s why, profesi Data Scientist bisa dibilang penting.

Seorang yang berprofesi sebagai Data Scientist mempunyai 4 tugas. Mulai dari menganalisis data perusahaan, bertanggung jawab atas kualitas data perusahaan, melakukan penelitian terkait data, hingga menganalisis data perusahaan dalam jumlah yang besar lewat platform tertentu.

Kalau kamu ingin berkarier di bidang ini, pastikan dirimu menguasai phyton, data analysist, R programming, machine learning, dan SQL. Menguasai keahlian tersebut bisa membuatmu lebih pasti diterima bekerja karena semua itulah yang kini tengah dicari kebanyakan perusahaan di Indonesia.

Informasi lebih lanjut mengenai profesi ini bisa kamu baca di: Profesiku: Data Scientist, Caesar Alpha Irawan.

3. Pengembang Aplikasi Android / Android Developer

 

Android Developer

Saat ini semua aktifitas hidup manusia hampir bisa dilakukan dari ponsel pintal berbasis Android. Maka, nggak mengherankan kalau posisi Android Developer juga paling banyak diminati di Indonesia

Profesi inilah yang mengembangkan aplikasi untuk perangkat bersistem Android. Nggak cuma itu, profesi ini juga harus memberikan perhatian lebih pada kecocokan aplikasi dengan perangkat-perangkat yang beredar di masyarakat luas. Seorang Android Developer umumnya harus memiliki keahlian seperti menguasai Java, Android Development, MySQL, PHP, dan HTML.

4. Full Stack Developer 

Full Stack Engineer

Profesi yag paling banyak dicari selanjutnya adalah Full Stack Developer. Profesi ini bisa bekerja pada bagian Front maupun Back End Developer. Dengan kata lain, Full Stack Developer harus bisa meng-handle segala yang berhubungan dengan User Interface dengan metode Cascading Style Sheet (CSS) serta mengembangkan fitur-fitur aplikasi dan merancang database yang biasa disebut Back End Programming.

Keahlian yang dibutuhkan profesi ini ialah Javascript, PHP, MySQL, CSS, dan HTML.

 5. Front End Developer 

front end developer

Sama seperti Back End Developer, Front End Developer juga menjadi salah satu profesi yan paling diminati saat ini. Seorang Front End Developer bertugas untuk membuat layout website semenarik dan seinteraltif mungkin sehingga pengunjung merasa nyaman ketika berkunjung ke website tersebut

Kalau kamu mengincar posisi Front End Developer, pastikan keahlian yang paling diunggulkan dan dicari para HRD ada di kamu. Keahlian tersebut adalah CSS, Javascript, HTML, PHP, dan Web Development.

***

Itu dia profesi-profesi di bidang digital yang paling diminati di Indonesia menurut laporan Emerging Jobs 2019. Jangan lupa, profesi di atas juga membutuhkan skill yang mumpuni dalam bidang IT, gaes.

Di antara ke 5 profesi di atas kamu tertarik dengan profesi yang mana? Kalau kamu belum menguasai semua keahlian yang berkaitan dengan profesi di atas, yuk, belajar mulai dari sekarang!

Oyaa, yang minat dan passionnya nggak ada di daftar tadi, jangan sedih, gaes! Soalnya, kamu masih bisa jadi supporting system lainnya dalam perusahaan berbasis digital, kok.

 

Baca juga:

 

(Sumber gambar: proschoolonline.com, accenture.com, thebalancecareers.com, forastar.co, quora.com, kompasiana.com)

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
Allysa Kamalia Putri | 2 bulan yang lalu

ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?

Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran Hewan
Nina Syawalina | 2 bulan yang lalu

Kak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?

5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanan
AVERILIO RAHARJA | 3 bulan yang lalu

semangat terusss https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Averilio Raharja | 3 bulan yang lalu

semoga selalu bermanfaat kontennya https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1