8 Hal yang Nggak Diajarkan di Bangku Perkuliahan Tapi Bermanfaat untuk Kesuksesan

Gelar sarjana memang bisa jadi modal besar untuk mencari pekerjaan. Tapi kesuksesan dalam karier, nggak cuma ditunjang sama selembar ijasah, gaes.

Butuh banyak hal terkait hard skills dan soft skills yang nggak dipelajari secara formal di bangku perkuliahan, tapi bakalan sangat bermanfaat untuk menunjang kesuksesan.

Itulah kenapa hampir semua orang sukses sangat mendukung kamu supaya bisa punya kegiatan di luar bangku perkuliahan. Misalnya, ikut organisasi, aktif di Unit Kegiatan Mahasiswa yang terkait dengan hobi, menjadi relawan, sampai punya pengalaman magang.

Kegiatan-kegiatan tersebut adalah sumber belajar hal-hal yang nggak diajarkan secara formal di kelas.

Berikut delapan hal penting yang paling direkomendasikan untuk kamu kuasai:

1. Manajemen Waktu

Manajemen waktu nggak diajarkan di kelas. Tapi kemampuan ini sangat bermanfaat untuk kegiatan kamu sehari-hari, maupun pas kerja nanti.

Belajar, deh, untuk membedakan mana kerjaan yang mendesak dan nggak. Dengan belajar menentukan prioritas, manajemen waktu kamu aka jauh lebih mudah. Kenali juga "waktu terbaik" kamu dalam mengerjakan sesuatu. Misalnya, apakah kamu lebih bisa produktif di pagi hari atau malam hari. Tentunya, hal ini berbeda buat setiap orang.

 

2. Etika Mengirim Email

Zaman sekarang, hampir semua korespondensi dilakukan melalui email. Bahkan, ketika kamu lulus, kamu harus mengirim CV lewat email ke bebarapa perusahaan.

Buat kamu yang ikut organisasi, pasti juga sudah mengalami kegiatal email-emailan untuk mengurus kegiatan kamu. Bisa berkorespondensi dengan dosen, sponsor atau tim satu organisasi. Untuk email resmi macam begini, kamu harus tahu bahwa penggunaan emoji, kata-kata yang nggak jelas alias tulsan alay dan typo harus banget dihindari.

Coba baca juga sisi positif nggak suka basa basi supaya email kamu terdengar lebih meyakinkan.

3. Kemampuan Freelancing

Pada tahun 2014, pekerja lepas di Amerika mencapai 50%, lho! Angka ini juga terus berkembang di negara-negara lainnya. Banyak juga perusahaan yang hire pekerja lepas. Makanya, kemampuan freelancing menjadi penting untuk anak muda zaman sekarang.

Selain itu, kemampuan freelancing yang digunakan sejak masih kuliah bikin uang jajan kamu bisa sedikit bertambah.

Kenali perbedaan pekerja lepas dan pekerja kantoran lewat komik berikut ini.

4. Networking

Kenapa, sih, membangun network sejak masih di bangku kuliah itu penting? Karena hampir semua orang sukses percaya, network yang baik adalah pintu gerbang untuk hal-hal baik dan kesempatan emas dalam hidup kamu. Misalnya, mendapat pekerjaan yang baik setelah kamu lulus atau mendapat rekan bisnis yang pas di beberapa tahun mendatang.

Menurut penelitian di beberapa negara di dunia, 70-80% pekerjaan nggak datang melaui iklan, tapi melalui kenalan mereka. Jangankan pekerjaan, jodoh aja kadang datang dari kenalan kita ya, nggak? #eaaa

Satu hal yang pasti nih, gaes, good network nggak bisa dibeli, dipinjam atau didownload kayak aplikasi. Layaknya merawat tanaman, kamu harus mempersiapkan tanah, mencari bibit, memupuk, menyiram dan merawatnya terus. Itu kenapa, network yang baik harus ditanam sejak kamu masih muda.

Terus apa aja, dong yang harus kita lakukan supaya bisa membangun network dengan baik sejak masih jadi anak kuliahan?

Baca serba serbi networking di sini. 

5. Kepemimpinan

Ini, sih, udah sering banget kita dengar ya, gaes. Kepemimpinan adalah salah satu soft skill yang nggak diajarkan di kelas. Padahal, kemampuan ini penting banget dalam segala aspek.

Kamu harus tahu gimana caranya membangun tim yang kuat, kreatif dan mengetahui strategi mengatur tim.

Berikut para inspiring leaders yang bisa kamu intip profilnya.

6. Profesionalisme

Tepat waktu datang ke sebuah meeting, keep up dengan deadline atau membuat pekerjaan dengan timeline yang jelas pasti nggak diajarkan di kelas. 

Profesionalisme dibutuhkan hampir di semua bidang pekerjaan. Sayangnya belajar hal ini memang nggak gampang. Coba terus belajar dari orang yang lebih senior atau cari mentor yang tepat ya, gaes.

7. Menulis Kreatif

Percaya, deh, di era digital sekarang ini, kemampuan menulis kreatif sama pentingnya dengan kemampuan lain. Meskipun jurusan kuliah kamu nggak ada hubungannya sama sekali dengan menulis, di setiap semester kamu pasti latihan bikin esai.

Sementara di dunia kerja, terutama industri kreatif, kemampuan menulis selalu dibutuhkan baik itu berkorespondensi maupun menulis konten. 

8. Personal Branding

Kenapa personal branding itu penting? Soalnya, sebelum masuk ke dunia kerja. Kamu haruslah "memperkenalkan" diri kamu dengan baik terlebih dahulu. Kalau profil kamu nggak meyakinkan, gimana orang mau bekerja sama dengan kamu?

Sekarang ini, personal branding banyak dilakukan melalui media sosial. Makanya artis endorse jadi makin banyak. Soalnya, marketing diri sendiri memang punya tantangan tersendiri ya, gaes.

Ini dia tips gampang untuk mengkatkan personal branding lewat media sosial.

 

(Sumber gambar: ericadangon.cmswiki.wikispaces.net, businessamongmoms.com, brightside.me, ontheagilepath.net, blogtrepreneur.com)

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
Allysa Kamalia Putri | 2 bulan yang lalu

ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?

Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran Hewan
Nina Syawalina | 2 bulan yang lalu

Kak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?

5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanan
AVERILIO RAHARJA | 3 bulan yang lalu

semangat terusss https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Averilio Raharja | 3 bulan yang lalu

semoga selalu bermanfaat kontennya https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1