Bingung Mau Ngekost atau Nggak Saat Kuliah? Cek Dulu Plus Minusnya Di Sini!
- Oct 19, 2016
- Youthmanual
Oleh Ananda Vickry Pratama
Salah satu kegalauan batin mahasiswa yang jarak antara rumah dengan kampusnya nggak terlalu jauh adalah memilih mau nge-kost atau nggak. Kalau kamu termasuk mahasiswa seperti itu, setiap awal atau akhir semester pasti kamu bingung, “Gue enaknya ngekost atau pulang pergi aja, ya?”
Sebelum berkeputusan mau ngekost atau nggak, sebaiknya cek dulu, deh, plus-minus keduanya di sini!
Ngekost
Plus:
* Bangun agak siang nggak masalah. Toh jarak kost ke kampus dekat (banget).
* Kalau lagi gabut di kampus, kamu bisa balik ke kosan untuk mager-mageran.
* Nggak masalah kalau kamu harus pulang sore atau bahkan pulang malam dari kampus. Mau mejeng ganteng-cantik di kampus seharian sampai malam? Bisa! Mau sibuk berorganisasi di kampus tujuh hari seminggu? Silahkan! Asal kamu bertanggungjawab dengan konsekuensinya aja ya, sob.
* Kamu jadi bisa belajar mandiri, baik secara keuangan, kebersihan sampai ke keperutan (maksudnya, kamu jadi bisa belajar ngurus makananmu sendiri!).
* Kamu jadi bisa belajar bersosialisasi dengan orang-orang baru, karena dengan ngekost, kamu jadi hidup di lingkungan yang baru.
* Kalau kostan kamu lega dan nyaman, kamu bisa rutin ngajak teman-temanmu untuk belajar bareng, bahkan mungkin nginep sekalian.
* Waktu istirahat dan belajar kamu jadi lebih banyak, karena kamu nggak kelamaan stuck di perjalanan menuju atau dari kampus. Bye, bye macet!
Minus:
* Karena semua urusan harus kamu lakukan serba sendiri, kadang kamu malah jadi mager melakukan ini itu.
* Sering kangen keluarga dan segala hal tentang rumah sendiri, seperti masakan rumah atau kamar tidur kamu sendiri.
* Kalau belum bisa mengatur keuangan dengan baik, kamu seringkali gelagapan ketika uang di dompet habis. Trus, ortu belum kirim uang, pula!
* Suka khawatir sama barang berharga yang ditinggal di kostan.
* Kalau kamu lagi pulang malam, kadang kamu takut ada yang ‘macam-macam’ sama kamu pas di jalan.
* Kalau kamu sedang sakit, nggak ada keluarga yang merawat kamu. Padahal kalau lagi sakit, pasti rasanya berat banget melakukan apapun, bahkan untuk sekedar beli obat.
* Jika kamar mandi di kostan kamu berada di luar lamar, alias dipakai berjamaah oleh anak-anak kost lainnya, paling males kalau kamu lagi buru-buru tapi harus tetap antri untuk mandi.
Pulang-Pergi
Plus:
* Pas pulang kuliah, kamu bisa langsung makan makanan rumah sepuasnya! Nggak perlu repot masak atau beli.
* Kamu bisa ketemu keluarga setiap hari, jadi nggak bakal takut kangen, plus...
* ... kamu masih berada dalam perhatian ortu, meski nggak 24 jam sehari.
* Uang jajan kamu menipis? Kamu bisa minta ke ortu dengan gampang. Toh kamu masih tinggal satu atap dengan mereka.
* Kamu nggak perlu khawatir dengan barang berharga di rumah, karena isi rumah kamu adalah orang-orang kepercayaanmu.
* Kamu masih bisa bersama-sama beberes rumah bareng orang rumahmu.
* Rebutan pakai kamar mandi? Kayaknya itu jarang terjadi, deh, karena keluarga pasti mengerti kalau kamu lagi harus buru-buru berangkat kuliah.
Minus:
* Jika jalanan dari rumah ke kampus lagi macet, siap-siap stres telat datang ke kampus, ya.
* Sebaliknya, kalau jalanan dari kampus ke rumah lagi macet, rasanya mager banget untuk pulang. Kalaupun akhirnya kamu menerjang jalan untuk pulang, sampai rumah biasanya kamu sudah kecapekan. Akibatnya, kamu jadi malas belajar. Bawaannya mau langsung bobo aja.
* Kamu mesti ikhlas, kalau dalam sehari, jadwal kuliah kamu cuma ada satu kelas. Ehh, udah jauh-jauh datang ke kampus, dosennya nggak masuk. Nyesek berat, tuh!
* Kalau kamu pulang-pergi kampus naik kendaraan umum, dan suatu hari kamu harus pulang malam, perasaan was-was pasti ada.
* Paling apes kalau harus pulang malam dari kampus, tetapi keesokan harinya ada jadwal kuliah pagi buta.
***
Mudah-mudahan dengan mengetahui plus-minus dari ngekost dan pulang-pergi di artikel ini, kamu jadi punya tambahan faktor pertimbangan. Apapun pilihan kamu nantinya, semoga pilihan tersebut adalah yang terbaik ya, sob!
Baca juga:
- Nyari Kosan? Baca Ini Dulu, Yuk!
- 10 Ilmu yang Hanya Dimiliki Anak Kos Sejati
- 10 Tips Paling Dasar Supaya Aman di Kos-Kosan
- 7 Kawasan Kos-Kosan Favorit Anak ITB
- Trik Memilih Kos-Kosan yang Tepat Untuk Mahasiswa
- Daftar Kebutuhan Barang dan Perlengkapan di Kos. Kamu Sudah Punya Semua?
- 11 Tipe Penghuni Kosan yang Selalu Ada
(sumber foto: gogirlmagz.com, anakui.com, forgic.com, hipwee.com, )
gimana? udh wisuda?
Ciri-Ciri Proposal Skripsi yang Baik dan Berkualitas (dan Nggak Bakal Bikin Kamu Dibantai Dosen Penguji)ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?
Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran HewanKak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?
5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanansemangat terusss https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/
5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagussemoga selalu bermanfaat kontennya https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/
5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus