7 Fakta Mengagetkan Tentang Superhero yang Pasti Nggak Kamu Sangka!

Suicide Squad lagi heboh banget, nih! Sebelum kamu nonton film superhero terbaru dari franchise komik DC Comics tersebut, simak 7 fakta mengagetkan yang pasti nggak kamu ketahui tentang para pahlawan super yang kamu kenal selama ini!

1. Perusahaan komik DC dan Marvel sebenarnya sudah mengklaim hak cipta atas kata “superhero”, dengan segala variasi ejaannya (super-hero, superheroes, super hero, dsb).

Mereka mengklaim istilah ini sejak tahun 60an, dan mereka menjaga hak ciptanya sejak itu.

Nggak yakin juga, sih, apakah hak cipta kata “superhero” ini valid, tapi para pengacara perusahaan komik DC dan Marvel memang sering mengirimkan surat tuntutan untuk penerbit komik-komik yang lebih kecil, karena menggunakan kata superhero.

Haduh, artikel ini bakal dituntut juga nggak, ya?

2. Tahu nggak, sih, ternyata waktu kecil, Peter Parker (alias Spiderman) pernah mendapat pelecehan seksual?!

Rahasia ini terungkap di sebuah edisi komik Spiderman tahun 1984. Dalam komik ini, diceritakan bahwa Peter Parker muda sering di-bully. Karena nggak punya tempat mengadu, Peter berteman dengan seorang om-om “aneh” bernama Skip. Awalnya, Om Skip cuma jadi teman ngobrol Peter. Tapi suatu hari, dia menunjukkan majalah pornografi ke Peter. Singkat kata, Skip pun melakukan pelecehan seksual ke Peter.

Glek. Disturbing dan enak nggak didengar, ya. Tapi begitulah faktanya.

Nggak banyak orang tahu tentang sejarah pelecehan seksual Peter Parker ini, walaupun film tentang Spiderman sudah banyak diproduksi. Dan kelihatannya, sih, Marvel memang nggak kepengen mengangkat lembaran kelam dalam sejarah hidup Peter ini.

3. Perhatikan, deh, perwujudan Hulk dalam film-filmnya itu… nggak punya alat kelamin. Walaupun celananya udah ketat begitu, ya! Menurut dugaan orang-orang, sih, alasannya karena memang nggak penting aja. Buat apa membuang-buang waktu, tenaga, dan biaya teknologi animasi CGI untuk detil yang nggak relevan dengan ceritanya?

Ibaratnya, kalau sebuah film membuat animasi mobil, tim produksi nggak akan membuat rancangan animasi mesin di dalam mobilnya, 'kan? Toh yang penting bagi penonton, mobilnya punya body yang lengkap, ban, dan bisa jalan.

4. Dalam film The Avengers, ada adegan keren dimana The Black Widow sedang diinterogasi sekelompok musuh, tapi dia lalu sukses melawan mereka dalam keadaan terikat ke kursi. Joss Whedon, penulis naskah film ini, katanya udah merancang adegan ini sejak 10 tahun lalu, lho.

Katanya, 10 tahun lalu, Joss pernah mendapatkan mimpi seorang cewek terikat di kursi, lalu tiba-tiba jungkir balik, menghabisi musuh-musuhnya, sambil membebaskan diri dari kursinya. Jagoan banget, deh. Sepuluh tahun kemudian, Joss baru bisa mewujudkan adegan tersebut lewat The Black Widow dalam film The Avengers.

5. Sampai sekarang The Avengers adalah film superhero tersukses sepanjang masa. Tapi saat diproduksi, para produser nggak nyangka, dong, filmnya akan sesukses ini. Maka film ini dibuat dengan budget pas-pasan.

Salah satu bentuk penghematannya adalah dengan menggunakan prop bekas. Ingat adegan Thor menghantam Hulk dengan palunya, sampai Hulk jatuh dan menabrak sebuah pesawat? Nah, pesawat itu adalah pesawat sama yang digunakan dalam film True Lies (1992). Cuma pesawat bekas itulah yang sanggup dibeli tim produksi sebagai prop.

Yah, nggak apa-apa, lah. Ujung-ujungnya, pesawat itu juga dihancurin Hulk, kok!

6. Di komik awalnya, pada tahun 1930an, Superman nggak digambarkan sebagai Clark Kent yang ganteng, melainkan sesosok ilmuwan botak yang punya kemampuan telepati, dan ingin menguasai dunia. Penampakannya seperti campuran antara Lex Luthor dan Profesor Xavier, deh.

Enam tahun kemudian, Superman baru digambarkan seperti sekarang, dan nggak menjadi tokoh jahat lagi.

7. Wolverine yang kita kenal sekarang ‘kan keren banget, tuh. Tapi saat diciptakan, Wolverine tadinya nggak dibuat sebagai perwujudan serigala, lho, melainkan… luwak.

Drop, shay! Nggak keren banget, deh. Gara-garanya, saat Wolverine diciptakan, pihak Marvel ingin mendongkrak penjual komik Marvel di Kanada. Nah, binatang nasional Kanada adalah luwak, jadi Wolverine hampir dibuat jadi manusia luwak, deh!

(sumber gambar: geektyrant.com, byrnerobotics.com, youtube.com, privateislandparty.com)

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
syakila putri | 20 hari yang lalu

terimakasih atas informasinya. kunjungi website kami untuk informasi lebih lanjut https://unair.ac.id/

Bedah Peluang, Daya Tampung, serta Biaya Kuliah Jurusan Kedokteran dan Kedokteran Gigi Terbaik di Perguruan Tinggi Negeri
Muhamad Rifki Taufik | 30 hari yang lalu

4 Langkah menulis naskah film yang sangat bagus untuk mengembangkan skill penulisan saya. Terima kasih untuk ilmu yang bermanfaat.

4 Langkah Menulis Naskah Film yang Baik Bagi Pemula
Al havis Fadilla rizal | 2 bulan yang lalu

Open pp/endorse @alfadrii.malik followers 6k minat dm aja bayar seikhlasnya geratis juga gpp

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Deca Caa | 3 bulan yang lalu

open pp/endorse @aaalysaaaa 11,6 followers dm ya bayar seiklasnyaa

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Deca Caa | 3 bulan yang lalu

open pp/endorse @aaalysaaaa 1,6 followers dm ya, bayar seiklasnyaa

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1