Profesiku : Staf Administrasi, Ossi Fajria

Dalam seri profesiku kamu bisa berkenalan dengan suatu profesi melalui cerita senior yang menekuninya. Kali ini yuk kenalan dengan profesi Staf Administrasi bersama Ossi Fajria

Ossi Fajria adalah Staf Administrasi di Fakultas HukumUniversitas Esa Unggul‍. Ossi merupakan lulusan MatematikaUniversitas Andalas angkatan 2012. Yuk cari tahu apa yang dikerjakan Ossi sebagai Staf Administrasi.

Profesiku:

"Staf Administrasi di Fakultas Hukum Universitas Esa Unggul."

Tugasku sehari-hari:

"Yang pasti adalah tugas pengarsipan surat masuk dan surat keluar. Saya juga bertugas untuk membuat surat pengantar fakultas jika ada mahasiswa yang perlu berurusan dengan institusi lain. Terus, di musim menjelang wisuda, saya yang mengatur jadwal sidang skripsi. Kalau terkait kebutuhan dosen, saya bertugas dalam mengurus nomor induk dosen, perubahan status dosen (dari honorer ke tetap), dan bertanggungjawab dalam pengumpulan serta pengarsipan soal ujian.

Modal yang dibutuhkan:

"Pastinya harus siap mental, karena dituntut untuk bisa melakukan semuanya, termasuk jadi teknisi kalau komputer tiba-tiba error. Kemampuan berbicara juga perlu, terutama ketika berhadapan langsung dengan dosen dan mahasiswa."

Pengalaman paling berkesan:

"pengalaman paling berkesan adalah ketika komputer saya hilang di kantor. Saya pun harus bolak-balik berurusan ke kantor polisi untuk mengurusnya."

Tantangan terbesar :

"Tantangannya adalah harus bisa memberikan ketegasan kepada mahasiswa, karena kita punya prosedur yang harus diikuti. Nggak bisa asal-asalan atau dadakan (untuk membuat surat dan keperluan administrasi lainnya). Sering juga ada pengalihan tanggung jawab, artinya yang mestinya dikerjakan dosen, malah kita yang mengerjakan."

Jenjang karir :

"Kalau jenjang karir sebenarnya nggak ada, yang ada adalah pemindahan ke biro-biro lain. Ini juga tergantung dari kinerjanya."

Tips untuk anak muda yang ingin menekuni profesi ini :

"Sebagai staf administrasi, harus bisa mengerti semua prosedur yang ada, harus teliti dan detail terutama terkait pengarsipan surat, dan harus sabar menghadapi permintaan dosen dan mahasiswa yang mendadak atau nggak sesuai prosedur."

(sumber gambar : staffleasing-pro.com, Dok. Pribadi Ossi Fajria)

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
syakila putri | 12 hari yang lalu

terimakasih atas informasinya. kunjungi website kami untuk informasi lebih lanjut https://unair.ac.id/

Bedah Peluang, Daya Tampung, serta Biaya Kuliah Jurusan Kedokteran dan Kedokteran Gigi Terbaik di Perguruan Tinggi Negeri
Muhamad Rifki Taufik | 22 hari yang lalu

4 Langkah menulis naskah film yang sangat bagus untuk mengembangkan skill penulisan saya. Terima kasih untuk ilmu yang bermanfaat.

4 Langkah Menulis Naskah Film yang Baik Bagi Pemula
Al havis Fadilla rizal | 2 bulan yang lalu

Open pp/endorse @alfadrii.malik followers 6k minat dm aja bayar seikhlasnya geratis juga gpp

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Deca Caa | 2 bulan yang lalu

open pp/endorse @aaalysaaaa 11,6 followers dm ya bayar seiklasnyaa

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Deca Caa | 2 bulan yang lalu

open pp/endorse @aaalysaaaa 1,6 followers dm ya, bayar seiklasnyaa

Tarif Endorse di Media Sosial Berapa, Sih?
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1