Penelitian Membuktikan Bahwa Karakter Seseorang Bisa Dilihat Dari Bentuk Tangan!

Setiap hari, ada hal baru yang bisa kita pelajari tentang diri kita sendiri. Salah satunya, bentuk tangan yang ternyata bisa dianalisa dan menunjukkan karakter kita secara umum.

Kay Packard, seorang pimpinan dari American Academy of Hand Analysis, bilang bahwa tangan kita bisa mengungkapkan banyak hal tentang siapa kita, dan ini bukan ala-ala membaca garis tangan kayak dukun ya, gaes! Para ahli di American Academy percaya bahwa setiap jari tangan mempunyai arti tersendiri.

* Pertama-tama, tentukan tangan dominan kamu. Apakah kamu kamu kidal atau bukan, telapak tangan dan jari-jari dari tangan dominan kamu, menunjukkan kualitas diri sendiri. Sementara tangan yang lainnya menunjukkan sikap kamu terhadap orang-orang terdekat.

* Kedua, setiap orang memiliki “weak finger/jari lemah” dan “strong finger/jari kuat”. Lurus atau tidaknya jari seseorang mengekspresikan sikap dan karakternya.

Kalau bentuknya agak bengkok, menghadap atau cenderung bersandar pada jari lain, maka jari tersebut adalah “weak finger/jari lemah”. Kalau bentuknya lurus, maka jari tersebut adalah “strong finger/jari kuat”.

* Ibu jari di tangan dominan kamu menunjukkan apakah kamu orang mengejar kesuksesan di dalam karier

* Jari telunjuk di tangan dominan kamu menunjukkan ketertarikan kamu terhadap kekuatan dan kekuasaan.

* Jari tengah di tangan dominan kamu menunjukkan rasa tanggung jawab, efisiensi, rasa percaya diri dan kebijaksanaan.   

* Jari manis di tangan dominan kamu menunjukkan jiwa seni dan sikap terbuka kamu terhadap orang lain.

* Jari kelingking di tangan dominan kamu menunjukkan kemampuan berkomunikasi dengan orang lain.

Contohnya: kalau di tangan dominan kamu, yang termasuk  “strong finger/jari kuat” adalah ibu jari dan jari tengah, maka kamu adalah orang yang semangat dalam mengejar kesuksesan, mempunyai rasa tanggung jawab yang tinggi, efisien, percaya diri dan bijaksana.

***

* Berikutnya adalah bentuk dari ujung jari kamu. Kalau bentuknya bulat berarti kamu suka situasi yang damai dan kamu takut mengecewakan orang lain.

* Kalau bentuknya tajam, kamu suka segala sesuatu yang menantang.

* Kalau bentuk ujung jari kamu kotak, berarti kamu suka segala sesuatu yang teratur dan nggak suka ketidakpastian.

* Kalau bentuk ujung jari kamu melebar dan gepeng, berarti kamu orang yang cerdik menyusun strategi.

***

Setelah melihat bentuk ujung jari, berikutnya, tempelkan tangan kamu di tembok yang rata. Regangkan jari-jari tangan satu sama lain. Kalau jari-jari kamu saling berjauhan satu sama lain, kamu adalah orang yang mandiri dan suka melakukan eksperimen terhadap hal-hal di sekeliling kamu.

Kalau jari-jari kamu saling berdekatan satu sama lain, kamu adalah orang yang bijak, hati-hati dan selalu berpikir jangka panjang.

Kalau jari manis dan jari tengah kamu berjauhan satu sama lain, kamu adalah orang yang sulit terpengaruh. Kalau mereka berdekatan satu sama lain, kamu adalah orang yang suka bersosialisi dan mudah mengikuti aturan.

Kalau jari kelingking dan jari manis kamu berjauhan satu sama lain, kamu cenderung menghindari percakapan seirus dan nggak suka mengambil keputusan. Kalau mereka berdekatan satu sama lain (coba bandingkan juga dengan tangan teman kamu), berarti kamu orang yang suka berpikir dan sangat suka petualangan. 

 

(Sumber gambar: wikihow.com, brighside.me)

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
Allysa Kamalia Putri | 3 bulan yang lalu

ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?

Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran Hewan
Nina Syawalina | 3 bulan yang lalu

Kak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?

5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanan
AVERILIO RAHARJA | 4 bulan yang lalu

semangat terusss https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Averilio Raharja | 4 bulan yang lalu

semoga selalu bermanfaat kontennya https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1