Daftar Aplikasi Non Akademik yang Memberikan Akses Gratis Selama Kamu #DiRumahAja

Jangan cuma rebahan, selama dua minggu #dirumahaja ada berbagai aplikasi seru sekaligus bermutu yang memberikan akses gratis. Yup, jadi sebenarnya aplikasi dan fitur ini berbayar, tapi mereka menggratiskan layanan mereka sebagai bentuk kepedulian dan dukungan terhadap penanggulangan wabah Corona COVID-19. Berikut kelas seru yang bisa kamu ikuti secara cuma-cuma.

1. Workshop Tempo Institute

Tau dong media Tempo yang sudah tersohor itu? Nah, mereka juga memiliki Tempo Institute yang fokus pada pelatihan seputar jurnalistik, media, tulis-menulis serta komunikasi. Di situ ada kelas tatap muka dan ada juga kelas #tanpabatas yang berlangsung secara online alias kelas online. Nah, hampir semua programnya berbayar. TAPI di situasi seperti ini, di mana banyak orang di Indonesia harus berada di rumah dan jaga jarak, Tempo Institute menggratiskan 2 kelas online berbayar, yaitu:

  1. Motivation Letter untuk Meraih Beasiswa. (Harga normal Rp300.000)
  2. Menulis Artikel Ilmiah Populer Yang Mudah Dimengerti (Harga normal Rp300.000)

kelas gratis tempo institute

Menurut kami, Motivation Letter untuk Meraih Beasiswa bakalan bermanfaat banget buat pelajar dan mahasiswa, baik untuk mencari beasiswa di dalam negeri maupun luar negeri. Tujuan kelas ini adalah kamu mengerti bagaimana fungsi dan isi motivation letter. Dari situ peserta dilatih agar dapat menyusun motivation letter yang jempolan hingga bisa lolos mendapatkan beasiswa.

Apakah kelas online ini berjalan secara langsung seperti video conference?

Nope. Kamu akan diberikan materi bacaan, video, dan latihan. Ada juga sesi diskusi dan mentoring dengan saling mengirim pesan atau komen.

Apakah harus segera menyelesaikan kelasnya selama periode jaga jarak dan diam di rumah?

Nggak. Kamu akan mendapatkan akses salama 1 tahun.  Jadi waktu belajarnya fleksibel. Tapi jangan sebulan sekali update kelasnya, nanti keburu lupa materinya. Hehehe.. Jika berhasil menyelesaikan kelas, kamu bakalan mendapat sertifikat. Oke banget, 'kan?

Kelas lain seperti Menulis Artikel Ilmiah Populer Yang Mudah Dimengerti juga sangat bermanfaat. Apalagi jika kamu mahasiswa. Skill yang diperoleh dari kelas ini bisa membantu kamu dalam tugas, proyek, serta beasiswa yang mensyaratkan karya tulis.

Di kelas ini kamu akan belajar bagaimana menuliskan penelitian ilmiah serta teori/pengetahuan teknis dengan bahasa yang sederhana sehingga dapat dimengerti orang awam.

Pendaftaran: Klik di sini Nah, pendaftaran gratis hanya bisa kamu lakukan hingga Minggu, 22 Maret aja. Setelah itu, berlaku harga normal.

2. Kelas Kreatif Brit + Co

Brit + Co merupakan media yang memiliki artikel, podcast, serta berbagai kelas menarik, yang kebanyakan seputar kreativitas dan aktivitas DIY (do-it-yourself). Media yang didirikan Brit Morin ini ditargetkan untuk audience perempuan. Walau demikian ilmu di kelasnya bisa bermanfaat untuk siapa saja. 

Kelas online yang dibuka antara lain:

  • Intermediate Watercolor Painting
  • Ilustrasi Digital untuk Sosial Media
  • Hand Lettering
  • Cookie Decoration
  • Digital Fashion Illustration
  • Bagaimana Menjadi Fotografer Pernikahan
  • Phone photography: Capturing Your Travels

kelas online promo

Harga tiap kelas di atas adalah 29 hingga 75 dollar. Nah, khusus saat ini hingga 31 Maret semua kelas online dibuka secara gratis. Oya, untuk bergabung nggak harus yang punya kemampuan dan bakat seni aja, kok. Tapi ada syarat harus berusia 18 tahun ke atas.

Salah satu kelas yang menarik adalah Create A Winning Instagram Strategy. Di sini dipelajari bagaimana membuat instagram bisnis atau branding diri untuk pemula. Materinya terbagi dalam 7 bagian, yang di antaranya membahas soal konten, tampilan foto, manajemen sosial mendia, dan analisis.

Contoh kelas lainnya adalah Hand Lettering level intermediate di mana peserta akan diajarkan bagaimana menggambar huruf yang artsy serta bagaimana membuat hand lettering versi digital. Kelas ini dibagi dalam 8 bagian

Nah,  di tiap kelas ada keterangan, seperti levelnya (beginner/intermediate/advance), perlengkapan/aplikasi yang dibutuhkan, serta "silabus" materi yang diajarkan.

Pendaftaran: Cek di sini

3. Baca Koran di Kompas.id

Derasnya arus informasi membuat kita harus memilah mana saja informasi yang terpercaya dan memang perlu untuk wawasan dan pengetahuan diri. Nah, kriteria itu ada pada koran, apalagi di surat kabar yang memiliki reputasi bergengsi seperti Kompas.

kompas digital

Sesuai perkembangan zaman, koran Kompas membuat versi online. Bentuknya mirip koran biasa, tapi versi nggak tercetak alias digital. Nah selama 1 bulan Kompas.id memberikan akses gratis ke surat kabar digital tersebut. Hitung-hitung melatih kamu membiasakan diri untuk membaca bacaan berfaedah setiap hari.

Pendaftaran: Cek di sini.

4. Baca sepuasnya di Tempo.co

"Demi memberikan informasi terverifikasi seluas-luasnya dalam masa darurat Corona, Tempo membuka akses majalah Tempo, Koran Tempo, dan majalah Tempo English digital." begitu pengumuman di akun Twitter @tempodotco.

tempo

Ya, seperti Kompas, Tempo Media Group juga mengratiskan akses ke majalah Tempo Koran Tempo, serta Tempo English. Semua dalam format digital. Selain nggak kekurangan bacaan, kamu pun bisa memperoleh berita terkini dari sumber yang jelas.  Akses gratis ini berlaku selama 1 bulan dengan memasukkan kode WFHWITHTEMPO.

Pendaftaran: Klik di sini.

(sumber gambar: kompas.id)

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
Allysa Kamalia Putri | 2 bulan yang lalu

ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?

Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran Hewan
Nina Syawalina | 3 bulan yang lalu

Kak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?

5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanan
AVERILIO RAHARJA | 3 bulan yang lalu

semangat terusss https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Averilio Raharja | 4 bulan yang lalu

semoga selalu bermanfaat kontennya https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1