Profesiku: Pramugari, Bianca Putri
- Aug 03, 2016
- Dian Ismarani
Dalam seri "Profesiku", kamu bisa kenalan dengan berbagai profesi, lewat cerita para senior yang menekuninya. Kali ini, yuk, kenalan dengan profesi pramugari/cabin crew bareng Bianca Putri, seorang pramugari/cabin crew dari PT Indonesia AirAsia.
Bianca Putri MSP adalah alumni SMA Negeri 46 Jakarta dan lulusan Universitas Al Azhar Indonesia jurusan Hubungan Internasional. Bianca adalah seorang pramugari/cabin crew dari salah satu maskapai di Indonesia. Bianca bilang, banyak orang berpikir untuk menjadi pramugari/cabin crew itu modal tampang doang. Padahal, yang diutamakan adalah skill dan ilmu pengetahuan.
Profesiku:
“Pramugari/cabin crew di Indonesia AirAsia, salah satu maskapai yang melayani rute penerbangan nasional dan internasional”
Tugasku sehari-hari:
- "Memberikan preflight briefing (diskusi tentang keselamatan penerbangan)"
- "Memandu boarding (memasuki armada pesawat bersama cabin crew lain, mengatur penumpang untuk menempati tempat duduk sesuai boarding pass dan memperagakan alat keselamatan)."
- "Memberikan inflight service (menyajikan makanan dan minuman yang telah dibeli oleh penumpang)."
- "Memastikan kondisi tamu pesawat agar selalu dalam keadaan yang baik."
- "Memberikan post flight briefing (melakukan review kembali aktifitas penerbangan yang telah dijalankan. Apakah ada permasalahan dalam penerbangan hari itu atau nggak)"
Jalan untuk mencapai profesi ini:
“Rekrutmen menjadi pramugari/cabin crew adalah tes berat badan dan tinggi badan sesuai persyaratan, tes penampilan (misalnya cara berjalan dan tersenyum), psikotes dan kemampuan Bahasa Inggris, tes bakat untuk menilai kepercayaan diri di depan publik, tes kesehahatan (misalnya kesehatan gigi, kulit, dan keseimbangan).
Kalau sudah diterima, kita akan di-training selama 4-6 bulan untuk memahami prosedur penerbangan dan pengetahuan yang harus dimiliki oleh pramugari”
Modal yang perlu dimiliki untuk bekerja di profesi ini:
“Menjadi pramugari nggak cuma modal tampang. Kita harus punya sikap ramah, sabar dan cepat tanggap. Kita harus menguasai bahasa asing, terutama bahasa Inggris, dan bisa bekerja di bawah tekanan.
Seorang pramugari bertanggung jawab untuk memastikan keselamatan penumpang. Kalau udah bicara keselamatan, berarti harus profesional. Pramugari nggak boleh datang terlambat. apalagi lupa tentang prosedur yang sudah diajarkan.”
Tantangan dan hal yang disukai dalam menekuni profesi ini:
“Dalam bekerja setiap hari, pramugari/cabin crew pasti bertemu dengan penumpang pesawat yang kepribadian dan latar belakang budayanya berbeda-beda. Sehingga setiap penumpang perlu penanganan yang berbeda-beda juga. Kita juga harus sabar dengan segala macam komplain, dan sabar dengan lingkungan kerja yang penuh disiplin. Pokoknya betul-betul harus professional.
Bahagianya, kalau ada penumpang yang menghargai pelayanan kita dan mereka memberikan apresiasi secara personal. Misalnya, mereka mengucapkan terima kasih dan mendoakan keselamatan kita. That's the best compliment ever.”
Pesan untuk anak muda yang mau memulai profesi ini:
“Berusalah untuk memegang komitmen dengan baik. Memang susah untuk bisa disiplin di usia muda. Tapi aku yakin setiap profesi membutuhkan komitmen. Menjadi pramugari/cabin crew punya tanggung jawab besar dalam memastikan keselamatan penumpang. We talk about putting others before yourself. So be ready!”
Bianca berdiri di baris kedua, posisi paling tengah. Urutan kelima dari kiri dan kanan
(sumber gambar: Bianca)
Diuniv yang sama universitas tanjungpura
Strategi Menentukan Pilihan Program Studi Pertama, Kedua, dan Ketiga pada SBMPTNKak kalau gini bener ga ka
Strategi Menentukan Pilihan Program Studi Pertama, Kedua, dan Ketiga pada SBMPTNgimana? udh wisuda?
Ciri-Ciri Proposal Skripsi yang Baik dan Berkualitas (dan Nggak Bakal Bikin Kamu Dibantai Dosen Penguji)ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?
Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran HewanKak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?
5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanan