Youthmanual Weekly: Persiapan Dasar SBMPTN dan Tes Masuk Kuliah

Minggu ini, Youthmanual Weekly menampilkan berbagai artikel mengenai persiapan dasar SBMPTN dan tes masuk kuliah. Ada update SBMPTN 2017 yang wajib kamu tahu, plus uji keterampilan SBMPTN. Eh, apaan lagi, tuh? Baca dulu sampe kelar, bos!

Penting juga buat kamu mengetahui cara bikin catatan yang efektif untuk persiapan tes masuk kuliah. Dan sebagai penyemangat, simak gambaran keseruan kehidupan mahasiswa. Untuk melihat artikel lengkapnya, kamu bisa klik judul.

Info Terkini Seputar SBMPTN 2017: Dari Mekanisme Pendaftaran Sampai Daya Tampung PTN Favorit

Tahu nggak sih, bahwa untuk SBMPTN 2017 kamu disarankan memilih CBT (Computer Based Test)? Kenapa, ya? Btw, kuota CBT akan dibatasi, lho. Jadi siapa cepat, do’i dapat!

Selain itu, pada SBMPTN 2017 akan ada banyak penambahan daya tampung. Bahkan Universitas Indonesiamemberikan kuota 70 persen maba dari jalur SBMPTN. Tapi, ada juga PTN yang kursinya berkurang. Baca artikelnya supaya kamu mendapat informasi tepat dan update seputar SBMPTN tahun ini

Serba-Serbi Ujian Keterampilan di SBMPTN 2017

SBMPTN ada ujian keterampilannya? Yup, untuk program studi bidang olahraga dan seni, kayak DKV, Seni Tari, Pendidikan Guru Olahraga, Musik, dan sebagainya, akan diseleksi melalui uji keterampilan (UK). Tapi pendaftar yang ikutan ujian keterampilan juga tetap wajib ikutan ujian tertulis Soshum/Saintek/Campuran.

Apa saja jurusan bidang olahraga dan seni yang bisa dipilih? Kamu perlu cek serba-serbi lengkapnya di artikel ini. Sekalian juga catat materi yang diujikan, perlengkapan yang mesti dibawa, serta trik dan tips supaya bisa lolos UK.

Tips Membuat Catatan Belajar Untuk Ujian Masuk Universitas

Salah satu cara bikin catatan yang efektif adalah dengan rajin mencatat poin penting yang kamu dapatkan baik di kelas maupun  saat buka-buka buku di luar kelas. Kamu bisa mencatatnya dalam sebuah jurnal khusus atau menuliskannya di sobekan kertas, kemudian dikumpulkan.

Ingat, gaes, menulis catatan dengan tangan lebih efektif dibanding dengan komputer. Sebab dengan menuliskannya langsung, otak kamu akan menerima feedback dari saraf motorik (yang bergerak menuls) serta mengingat dengan lebih baik.

Karena materi ujiannya cukup banyak, ada trik khusus untuk mencatatnya lho. Di antaranya adalah dengan menggunakan papan tulis dan hap4, serta dengan sentuhan "kreativitas". Tapi ini rahasia! *Wink-wink* #biarpadapenasaran

Perubahan dan Keseruan yang Akan Dirasakan Begitu Kamu Menjadi Mahasiswa – Biar Kamu Semangat Ujian Masuk Universitas

Apakah kamu termasuk golongan pelajar yang gundah-gulana, hati gelisah, makan tak enak, tidur tentatif, karena sedih mau meninggalkan SMA? Don’t be! Merasa mellow karena akan meninggalkan masa SMA memang wajar, tapi jangan terlalu lebay, sampai kamu jadi kurang bersemangat menyiapkan ujian tes masuk perguruan tinggi.

Kamu perlu baca nih, keseruan dan perubahan apa yang bakal kamu alami saat melepas seragam abu-abu, digantikan dengan jaket almamater kampus, alias saat jadi anak kuliahan. Bisa bikin kamu kembali semangat, deh!

(sumber gambar: SBMPTN, Youthmanual, Dailyinfographic.com, grif.ua)

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
Allysa Kamalia Putri | 2 bulan yang lalu

ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?

Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran Hewan
Nina Syawalina | 2 bulan yang lalu

Kak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?

5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanan
AVERILIO RAHARJA | 3 bulan yang lalu

semangat terusss https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Averilio Raharja | 3 bulan yang lalu

semoga selalu bermanfaat kontennya https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1