Gimana, Sih, Caranya Agar Membaca Menjadi Kegiatan yang Menyenangkan?
- Dec 06, 2016
- Nadia Fernanda
Kamu nggak hobi baca? Rugi banget, sob. Sumpah, rugi banget.
Youthmanual sering banget mendapat pertanyaan seputar jurusan apa yang cocok untuk orang yang nggak suka membaca—karena menurut mereka membaca itu sungguh membosankan. Jawabannya jelas NGGAK ADA!
Dari dulu sampai sekarang, membaca masih dan akan terus menjadi bagian yang penting dalam proses belajar, nggak peduli apakah jurusan yang kamu minati berfokus pada hitungan atau bahkan sendratasik. Kalau kamu nggak membaca sesuatu untuk mengulik teori dan dasar ilmunya, kamu mau belajar darimana, hayo?
Duh, kalau baca yang simpel-simpel aja udah males, gimana nanti mau ngerjain skripsi yang mengharuskan kamu ngebuka jurnal akademik yang tebelnya nyaingin kitab suci sungokong?
Agar membaca bisa menjadi suatu kebiasaan dan kegiatan yang menyenangkan di mata kamu, coba deh ikutin tips-tips kece di bawah ini.
1. Mulailah dari apa yang kamu sukai
Setiap orang pasti memiliki minat dan kesukaan dalam satu hal spesifik—termasuk kamu. Dan pastinya kamu bakal enjoy jika melakukan sesuatu yang sangat disenangi. Makanya, agar minat baca kamu timbul, pilihlah bahan bacaan yang mengandung topik yang kamu suka—dan tentunya menarik minat kamu.
Misal, kamu suka banget main game Assassin’s Creed, yang bertemakan sejarah. Kamu bisa banget mencari buku-buku dengan tema serupa, baik fiksi maupun non-fiksi (sesuka kamu!), agar pengalaman membaca kamu terasa nggak membosankan.
Lama-kelamaan, kamu akan terbiasa untuk membaca guna menghibur diri. Rasa “haus” dan penasaran kamu akan terus timbul sehingga minat kamu pada bahan bacaan kamu akan semakin berkembang dengan sendirinya.
2. Pilih waktu yang tepat
Jangankan kamu yang nggak hobi baca, orang yang doyan baca dari lahir aja kadang nggak bakalan mood untuk membaca di saat-saat tertentu. Mengatur timing yang tepat agar mood baca kamu muncul nggak kalah penting, sob!
Yang pasti, pilihlah waktu senggang dimana kamu benar-benar nggak melakukan hal apapun. Mau nggak mau fokus dan niat kamu hanya tertuju pada bacaan yang kamu miliki.
Kalau kamu memang masih pemula dan sangat ingin memupuk kebisaan membaca, hindari untuk membaca di waktu-waktu yang bikin kamu hectic. Yang ada otak kamu malah makin semrawut dan makin nggak mood buat baca!
3. Ciptakan suasana yang nyaman
Suasana yang nyaman juga akan membuat kegiatan membaca kamu jauh lebih menyenangkan. Kalau nggak, ujung-ujungnya kamu bakal gampang merasa bosan dan ngantuk lagi.
Kalau kamu suka suasana yang tenang, carilah tempat yang sepi seperti kamar atau perpustakaan. Kalau kamu suka berada di luar ruangan dan banyak orang, kamu boleh banget nyobain taman atau kafe sebagai reading spot favorit kamu. Atau kalau kamu emang niat, boleh aja, lho, bikin “sarang membaca” yang di-customize khusus untuk kenyamanan dan kemaslahatan kegiatan membaca kamu.
Trus, biar membacanya makin afdol, cari posisi baca yang paling wuenak, ya! Hihihi.
4. Dengarkan audiobook
Ada, lho, orang yang keburu siwer dan nggak minat baca ketika melihat deretan paragraf dan kalimat yang begitu banyak dan rapat. Ini, nih, yang (konon) katanya bikin membaca itu kegiatan yang boring abis!
Tapi kamu jangan keburu kehilangan minat baca gara-gara hal ini, lho, ya. Alih-alih membaca buku fisik, coba dengarkan audiobook. Meskipun rasanya nggak sama dan nggak sepuas membaca buku fisik, seenggaknya dengan mendengarkan orang lain “membaca” untuk kamu bisa membangkitkan kembali minat baca kamu.
Nggak punya audiobook? Nggak masalah. Kamu bisa pakai fitur Read Out Loud yang ada di aplikasi Adobe Reader untuk mendengarkan semua teks yang ada di buku digital kamu.
5. Sambil ngemil!
Siapa disini yang merasa nonton film belum lengkap tanpa ngemilin popcorn? Percaya, deh, orang yang suka membaca buku juga ada yang merasa begitu, kok.
Seperti menonton film, tubuh kamu nggak akan banyak bergerak ketika membaca. Pastinya kalau kamu kelamaan pasang posisi tubuh yang sama bakal bikin kamu bosen dan ngantuk, apalagi kalau film (dan bukunya) nggak cukup menghibur kamu.
Di sisi lain—siapa, sih, yang nggak suka ngemil? Disinilah cemilan bisa membuat kamu tetap terhibur dan membuat kegiatan membaca menjadi lebih menyenangkan. Jangan lupa, pilih cemilan yang sehat, ya. Jangan keterusan popcorn melulu!
6. Cari teman yang suka membaca
Biar semangat baca kamu semakin membara, carilah gebetan teman yang suka membaca. Mereka bisa banget bikin hobi mulia ini “nular” ke kamu, lho!
Nggak cuma asik diajak baca bareng, mereka juga pastinya asik buat diajak diskusi bareng. Interaksi inilah yang bakal bikin kamu semakin terpacu untuk membaca lebih banyak buku dan bahan bacaan lainnya. Serius, deh, nggak ada hal yang paling indah selain berbagi cerita dengan orang lain yang punya minat (baca) yang sama dengan kamu.
Selain itu, pastinya dia bakal siap membantu kamu agar senang membaca dengan senang hati. Selain bisa diajak ke perpustakaan atau toko buku bareng, kamu bisa minjem berbagai bahan bacaan dengan cuma-cuma. Hemat banyaaaak...
7. Ikutan reading challenge
Buat kamu yang udah ready banget buat komit, coba, deh, ikutan reading challenge. Challenge ini nggak kalah seru dari challenge yang lagi pemes di seantero internet, kok!
Sederhananya, kamu “menantang” diri kamu sendiri untuk menyelesaikan berbagai bahan bacaan dalam jangka waktu tertentu. Serunya, buku yang harus kamu baca nggak boleh sembarang buku. Jenis buku yang kamu baca harus berasal dari berbagai macam tema—yang bisa aja kamu sukai atau nggak. So challenging!
Yang udah yakin siap lahir batin, bisa banget, nih cobain reading challenge a la Youthmanual yang ada di sini. Semangat ’45, komandan!
***
Dari sini, kamu bisa melatih diri agar menjadi makin terbiasa untuk membaca. Ingat, buku adalah jendela dunia. Kalau nggak doyan baca buku, bakal ada banyak banget pelajaran berharga yang kamu lewatkan!
(sumber gambar: pinimg.com, goodreads.com, pinterest.com)
gimana? udh wisuda?
Ciri-Ciri Proposal Skripsi yang Baik dan Berkualitas (dan Nggak Bakal Bikin Kamu Dibantai Dosen Penguji)ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?
Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran HewanKak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?
5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanansemangat terusss https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/
5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagussemoga selalu bermanfaat kontennya https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/
5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus