6 Kursus Bermanfaat Untuk Mengisi Liburan Kuliah

Kamu Mahasiswa? Lagi liburan semester? Bingung mau ngapain? Nah, salah satu cara untuk mengisi liburan kuliah biar lebih bermanfaat adalah dengan mengikuti kursus atau les yang sekiranya muncul dari hobI yang kamu sukai.

Karena nggak bisa dipungkri, di jaman yang makin berkembang ini, kamu dituntut untuk terus selalu mengembangkan bakat dan kemampuanmu. Dengan memiliki banyak kemampuan dalam diri, semakin besar peluang yang kamu punya untuk mendapatkan keuntungan dari sana.

Di bawah ini adalah beberapa kursus yang bisa kamu ikuti untuk mengisi liburan kuliah, gaes. Psst… kursus-kursus berikut juga bisa diikuti oleh siapapun yang mau dan bahkan kamu bisa mendapatkan uang jajan tambahan atau menjadikannya sebagai pekerjaan sampingan, lho.

1. Kursus memasak

kursus memasak

Kamu suka masak? Kamu suka wisata kuliner dan mencoba makanan-makanan dari berbagai restoran atau kafe atau warung di berbagai tempat?  Yups! Kursus memasak bisa kamu cobain selagi libur kuliah masih ada.

Dengan kursus memasak, kamu nggak cuma bisa memahami rasa masakan aja, tapi juga bisa memasak makanan yang kamu sukai sendiri. Daripada selalu beli, mending uagnya ditabung, gaes.

Siapa yang tahu suatu saat kamu bisa membuka peluang usaha dengan berjualan makanan atau bahkan membuka restoran atau kafe sendiri.

2. Kursus make up  

kursus make up

Buat kamu yang suka merias diri sendiri, suka beli printilan make up, seperti lipstick, foundation, dan lain sebagainya. Mengikuti kursus make up bisa jadi pilihanmu.

Karena siapa tahu, selesai mengikuti kursus make up, kamu jadi bisa melebarkan sayapmu untuk mempercantik wajah orang lain saat momen wisuda, tunangan, pre wedding, atau yang lainnya. Lumayan banget, ‘kan, bisa menambah uang jajan.

3. Kursus bahasa asing

kursus bahasa asing

Selain bahasa Inggris, memiliki keahlian bahasa asing lainnya, seperti bahasa Jerman, Mandarin hingga Bahasa Korea juga dibutuhkan dalam era globalisasi. Nah, salah satu cara untuk bisa menguasai bahasa asing adalah dengan mengikuti kursus bahasa asing.

Kalau kamu tekun mengikuti kursus, kamu bisa memperoleh banyak ilmu tentang bahasa yang kamu ikuti saat kursus tadi. Nantinya kamu bisa mengaplikasikan ilmu yang kamu peroleh pada kursus tersebut dengan membuka les privat bahasa di rumah atau menjadi freelancer penerjemah bahasa.

Oyaa, sebelum mengikuti kursus bahasa asing, nggak ada salahnya kalau kamu membaca artikel mengenai 13 Tips Mempelajari dan Menguasai Bahasa Asing.

4. Kursus meracik kopi

meracik kopiNggak bisa dipungkiri, banyaknya penggemar kopi dari berbagai kalangan jadi bikin banyak juga yang penasaran untuk ikut membuat atau meracik kopinya sendiri. Tapi siapa bilang bikin kopi itu semudah yang dibayangkan?

Fyi, gaes, untuk meracik kopi sampai bisa mendapatkan hasil yang terbaik itu ada beberapa hal yang harus kamu kuasai dulu (informasi selengkapnya bisa kamu baca di: Bekerja Sebagai Barista: Menarik, Nggak, Sih?). Oleh karena itu, mengikuti kursus ini bisa jadi pilihan yang tepat buat kamu yang cinta dengan dunia perkopian.

Nggak cuma itu, ilmu yang kamu dapatkan dari kursus meracik kopi, bisa kamu gunakan buat membuka usaha kedai kopi kekinian yang sedang hits seperti sekarang ini.

5. Kursus menjahit

menjahit

Gaes, pernah kepikiran nggak? Kalau selama ini baju-baju yang kamu pakai itu ada keterlibatan dari si tukang jahit. Itu artinya, tukang jahit selalu diperlukan dalam segala jenis model pakaian.

Mumpung liburan, nih, kamu mungkin bisa mencoba untuk mendaftar kursus menjahit. Coba carilah guru jahit yang sudah kompeten dan mampu untuk mengajarkan banyak ilmu menjahit padamu. Sekarang ini nggak sulit, kok, mencari orang yang ahli menjahit atau kalau kamu memang susah menemukannya, kamu bisa belajar dari tukang jahit langgananmu dulu.

Dengan memiliki keahlian menjahit, kamu bisa menjahit baju wisudamu nanti, baju acara keluargamu, bahkan bisa mendesain baju pernikahanmu sendiri. Menarik bukan?

6. Kursus fotografi

fotografer

Last but not least, mengikuti kursus yang satu ini juga keren dan oke buat kamu, lho. Kalau kamu punya keahlian fotografi yang kece dan mampu mengaplikasikan teknik mengambil gambar, kamu bisa mendulang pundi-pundi rupiah dari sini.

Bahkan, kamu bisa menjadi juru foto profesional, seperti di momen wisuda, pre wedding, acara pernikahan, atau membuka jasa pengambilan foto untuk Industri periklanan. Apalagi di jaman industri 4.0., kemampuan fotografi juga diperlukan dalam setiap lini usaha.

***

Itulah beberapa kursus yang bisa kamu ikuti saat liburan kuliah seperti ini, gaes. Jadi, tertarik untuk mengambil kursus yang mana?

 

Baca juga:

 

(Sumber gambar: pacific-university.ac.in, santamariaaponeta.com, tallypress.com, languagefactoryinc.com, melbournecoffeeacademy.com.au, dashingtweeds.co.uk, kelas.com)

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
Allysa Kamalia Putri | 2 bulan yang lalu

ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?

Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran Hewan
Nina Syawalina | 2 bulan yang lalu

Kak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?

5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanan
AVERILIO RAHARJA | 3 bulan yang lalu

semangat terusss https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Averilio Raharja | 3 bulan yang lalu

semoga selalu bermanfaat kontennya https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1