Tidak Lulus SNMPTN 2019? Masih ada 6 Peluang Masuk Perguruan Tinggi Idaman!

Jangan berpikir kamu telah gagal saat tidak lulus SNMPTN 2019. Justru inilah saat kamu bangkit dan berjuang. Masih ada 6 kesempatan masuk perguruan tinggi yang bisa kamu ikuti. Berusaha sungguh-sungguh untuk mencoba peluang emas ini.

1. 2 Kali UTBK untuk SBMPTN

Pendaftaran UTBK gelombang pertama masih dibuka hingga Minggu, 24 Maret pukul 22.00 mendatang. Setelahnya, tanggal 25 Maret pukul 10.00 hingga 1 April pukul 22.00 dibuka UTBK gelombang kedua. Sebaiknya, manfaatkan kedua kesempatan tersebut. Yang bisa dilakukan adalah:

a. Mendaftar gelombang 1 dan gelombang 2.

b. Belajar, belajar, dan belajar mempersiapkan UTBK. Memang sih, kamu juga harus mempersiapkan UN dam USBN. Untungnya sebagian materi UN dan USBN sejalan dengan UTBK.

c. Ikuti try out sebagai latihan menghadapi UTBK.

d. Jaga kesehatan terutama sebelum hari H ujian.

e. Jadikan pengalaman dan hasil UTBK gelombang pertama untuk menjadi lebih baik pada UTBK gelombang  2.

f. Mantapkan pilihan program studi.

g. Jika memilih prodi seni atau olahraga, siapkan portofolio terbaik.

h. Jangan mepet mendaftar UTBK maupun SBMPTN.

Informasi UTBK dan SBMPTN 2019 selengkapnya bisa kamu cek di sini:

Informasi Lengkap UTBK SBMPTN 2019

2. Seleksi Mandiri

Tahun ini, makin banyak PTN yang membuka seleksi mandiri. Yup, Universitas Indonesia, Institut Teknologi Bandung,serta Universitas Padjadjaran yang sebelumnya nggak membuka jalur mandiri untuk S1, kini memberi kesempatan. Ada kampus yang menyelenggarakan ujian sendiri, adapula yang menggunakan nilai UTBK untuk seleksi mandiri. Yang perlu kamu lakukan adalah:

a. Cek jadwal seleksi mandiri PTN yang dituju, sebab tiap PTN memiliki jadwal berbeda.

b. Cari tahu juga soal persyaratan, tata cara, dan jumlah pilihan prodi. Karena ujiannya mandiri, maka masing-masing PTN memiliki aturan main sendiri.

c. Siapkan diri untuk seleksi mandiri tersebut. Bisa jadi tipe dan materi tes di satu PTN beda dengan di PTN lain. Seleksi mandiri Simak UI, misalnya, selain ujian tertulis juga ada esai.  

d. Kamu bisa memilih beberapa seleksi mandiri. Pastikan saja jadwal ujiannya tidak bentrok.

Informasi seleksi mandiri UI bisa kamu cek di sini:

3. Perguruan Tinggi Kedinasan

Selain PTN, kamu juga bisa memilih perguruan tinggi kedinasan. Nah, salah satu kelebihannya adalah kamu nggak sekadar memilih studi, namun sekalian karier. Yup, pendidikan di perguruan tinggi kedinasan mempersiapkan mahasiswanya untuk bekerja di instansi pemerintahan. Biasanya sih, ada semacam kontrak setelah lulus. Nah, yang mesti diperhatikan adalah:

a. Jadwal pendaftaran perguruan tinggi kedinasan.

b. Lengkapi persyaratannya, jangan sampai ada yang terlewat.

c. Persiapkan diri menghadapi (rangkaian) ujian.

d. Pastikan kamu mengetahui aturan perguruan tinggi kedinasan tersebut dan bisa memenuhinya.

Apa saja sih, perguruan tinggi kedinasan? Cek infonya di sini:

7 Perguruan Tinggi Kedinasan dengan Persaingan Terketat

4. Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri

Tertarik masuk Universitas Islam Negeri atau Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) lainnya? Kamu bisa mengikuti Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN). Jadi selain di SNMPTN dan SBMPTN, PTKIN bisa dimasukin lewat jalur UM-PTKIN tersebut. Nah, prodi yang ditawarkan pun agak berbeda dengan yang bisa dimasuki lewat SNMPTN dan SBMPTN, misalnya prodi Hadis, Tasawuf dan Psikoterapi, Manajemen Keuangan Syariah dan lain sebagainya.

Hal yang perlu disiapkan adalah:

a. Mendaftar UM-PTKIN.

b. Eksplorasi prodi karena banyak jurusan menarik yang berbeda dibandingkan yang ada di SNMPTN/SBMPTN.

c. Persiapkan diri untuk menghadapi ujiannya.

5. Perguruan Tinggi Swasta

Masuk kampus swasta, kenapa tidak? Ada banyak perguruan tinggi swasta dengan kualitas baik yang menawarkan berbagai prodi. Nah, tinggal kamu eksplorasi dan pilih sesuai yang kamu inginkan. Untuk memantapkan pilihan, cek direktori kampus Youthmanual. Beberapa PTS memiliki konsentrasi studi, misalnya fokus di komunikasi dan desain, bisnis, teknologi dan komputer, penyiaran, dan lainnya. Salah satu kelebihan PTS adalah umumnya, kurikulum dan sistem pendidikan mereka cepat beradaptasi sesuai kemajuan zaman.

Inilah yang harus kamu perhatikan saat mendaftar di PTS:

a. Jadwal pendaftaran dan persyaratan.

b. Tes yang diujikan ke calon mahasiswa.

c. Biaya dan kesempatan beasiswa. Sebab biaya di PTS beragam banget, dari yang relatif sama atau lebih murah dibandingkan PTN hingga yang jauh lebih tinggi. Trus, biasanya di PTS banyak kesempatan mendapatkan beasiswa. Siapa tahu kamu bisa mendapatkannya.

Informasi mengenai PTS bisa juga kamu lihat di sini.

6. Kuliah di Luar Negeri

Perluas kesempatan kamu dengan mempertimbangkan perguruan tinggi di luar negeri. Nggak hanya dapat ilmu, kamu juga mendapatkan pengalaman. Bonus, memperlancar bahaasa asing. Biasanya sih, ada serangkaian syarat dan ketentuan yang perlu kamu penuhi. Apalagi di negara dengan bahasa pengantar selain Inggris, kamu perlu mengikuti kelas bahasa terlebih dahulu. Karena syarat melanjutkan studi di luar negeri cukup kompleks, biasanya proses pendaftaran bisa mencapai setahun.

a. Tentukan negara dan kampus yang kamu inginkan.

b. Cek persyaratan untuk kuliah di negara tersebut.

c. Daftar di kampus yang dituju. Biasanya juga ada sederet ketentuan yang mesti dipenuhi.

d. Ambil kursus bahasa dan kursus lain yang menunjang studi di negara yang dituju.

e. Hitung biaya yang dibutuhkan, biaya studi serta biaya hidup.

f. Jangan lupa konsultasi dan meminta izin orang tua, ya.

See… nggak ada waktu berlama lama merenungi “nasib” nggak lolos SNMPTN, karena masih ada banyak pintu kesempatan menanti untuk kamu ketuk. Semangat!  

(sumber gambar: pexels.com)

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
Anisah Cahya | 13 hari yang lalu

Diuniv yang sama universitas tanjungpura

Strategi Menentukan Pilihan Program Studi Pertama, Kedua, dan Ketiga pada SBMPTN
Allysa Kamalia Putri | 4 bulan yang lalu

ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?

Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran Hewan
Nina Syawalina | 4 bulan yang lalu

Kak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?

5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanan
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2025 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1