Cari Tahu Sejauh Mana Kecerdasan STEM Kamu Lewat Tes Ini!

STEM adalah singkatan dari Sains, Teknologi, Engineering (Rekayasa) dan Matematika. Singkatan ini disebut juga dengan kemampuan populer yang berkonsentrasi pada pembelajaran berbasis proyek dan bekerja ke arah problem solving dan problem-posing, yang dapat melibatkan pengetahuan dan kegiatan yang saling lintas disiplin.

Kalau kamu sudah membaca artikel Youthmanual yang satu ini, kamu pasti paham kalau dalam 10 tahun ke depan, 80% lapangan pekerjaan akan membutuhkan kemampuan kompetensi STEM (bersamaan dengan arts). Makanya, tenaga kerja dengan gelar STEM bakal bergaji yang lebih tinggi dan punya lebih banyak pilihan karir.

Seru, ya?

So, kalau kamu mau tahu apakah kamu memiliki kemampuan STEM atau STEM Intelligence yang mumpuni untuk meniti masa depan dalam bidang super kece ini, tes kemampuan dasar di bawah ini akan membantu kamu. Jika jumlah jawaban kamu yang benar berkisar di antara 3-4, artinya kemampuan STEM kamu setara dengan pendidikan insinyur undergraduate/S1. Jika berkisar di antara 5-6, kemampuan kamu setara dengan pendidikan insinyur profesional. Jika kamu berhasil menjawab lebih dari 7, artinya kamu adalah adalah individu yang warbiyasak. Hihihi.

Yuk, coba ikuti tes di bawah ini dan cari tahu skor kamu. Cus siap-siap kertas dan pensil!

***

1

1. Total harga satu tongkat baseball dan satu bola baseball adalah $ 1.10. Jika harga tongkat baseball lebih mahal $ 1.00 dibanding bola baseball, berapakah harga bola baseball?

2. Sebuah pabrik membutuhkan 5 mesin bekerja selama 5 menit untuk menghasilkan 5 produk. Berapakah waktu yang diperlukan 100 mesin untuk menghasilkan 100 produk?

3. Sebuah kolam ditumbuhi satu daun teratai. Setiap harinya, daun teratai tersebut tumbuh dalam jumlah dua kali lipat dari hari sebelumnya. Jika dalam 48 hari daun teratai itu akan menutupi seluruh permukaan danau, berapa harikah yang dibutuhkan daun teratai tersebut untuk menutupi setengah permukaan danau?

4. Terdapat empat kartu di atas meja. Tiap kartu menampilkan angka di satu sisi dan warna di sisi lain. Keempat kartu itu adalah: 3, 6, merah, dan hijau. Kartu mana saja yang harus dibalikkan untuk mengetes kebenaran pernyataan ini: jika suatu kartu bernomor genap, maka sisi di baliknya berwarna merah?

5. Anggaplah ada setoples kacang kedelai di dekat kamu. Kamu mengambil 100 kacang secara acak dan memberi tanda titik merah pada tiap-tiap kacang sebelum memasukkannya kembali ke dalam toples. Lalu kamu mengambil 100 kacang lagi secara acak. Jika dari 100 kacang yang kamu ambil 20 diantaranya memiliki titik merah, berapa kira-kira total jumlah kacang yang ada di dalam toples?

6. Terdapat satu hadiah di balik salah satu tirai. Setelah kamu memilih satu tirai, seseorang membuka salah satu tirai yang tidak kamu pilih dan menampilkan bahwa tidak ada hadiah di baliknya. Berapakah peluang untuk kamu mendapatkan hadiah jika orang tersebut menawarkan kamu untuk mengganti tirai pilihan kamu?

7. Perhatikan urutan angka berikut ini: 0100011011000001010011100101110111. Berapakah urutan 10 angka selanjutnya?

8. Berapakah jumlah garis bersambung minimum yang dapat menghubungkan titik 4 x 4 berikut ini?

question

9. Seorang lelaki masuk ke dalam sebuah bar dan memesan segelas air kepada bartender. Akan tetapi, si bartender malah menodongkan pistol dan berteriak "pergi dari sini!". Awalnya lelaki itu kebingungan, namun akhirnya ia mengucapkan terima kasih pada bartender tersebut. Apa alasannya?

10. Perhatikan urutan angka berikut: 1 11 21 1211 111221 312211 13112221. Berapakah urutan 10 angka selanjutnya?

***

Untuk mengetahui skor kamu, kamu bisa cek jawaban yang sudah kamu tulis dengan kunci jawaban di bawah ini. Eits, tapi jangan ngintip kunci jawaban sebelum kamu menyelesaikan kesepuluh pertanyaannya, ya!

21. $ 0.05

Ingat, pemukul baseball harganya $ 1.00 lebih mahal dari bola baseball, jadi harga bola baseball adalah $ 0.05, karena 1.05 - 0.05 = 1.00

2. 5 menit

Selama jumlah mesin dan produk yang dihasilkan adalah konstan dan tidak peduli berapa pun jumlahnya, seluruh mesin akan beroperasi dalam waktu bersamaan. Logikanya, dengan jumlah mesin dan produk yang sama, waktu yang dibutuhkan tetap 5 menit.

3. 47 hari

Kuncinya adalah daun teratai tumbuh dua kali lipat setiap harinya. Jawaban instan kamu pasti 24, karena kamu pasti menerapkan teori perkalian. Padahal, pertumbuhan teratai menggunakan teori eksponensial, dimana untuk menutupi seluruh permukaan kolam dibutuhkan 48 hari, separuhnya merupakan akar dari hasil, yang berarti satu langkah (dalam hal ini satu hari) sebelum perhitungan, yaitu hari ke 47.

4. 6 dan hijau

Pertanyaan ini menggunakan teori yang dikenal sebagai Wason Selection Task, dimana logika matematika digunakan untuk mengetes kebenaran suatu pernyataan atau proposisi. Dalam hal ini, aturanya adalah jika suatu kartu bernomor genap, maka sisi di baliknya berwarna merah. Maka hanya kartu dengan angka genap dan warna selain merah di baliknya yang akan melanggar aturan tersebut.

Posibilitas dalam membalikkan masing-masing kartu untuk menyatakan kebenaran proposisi ini adalah sebagai berikut.

  • Jika kartu dengan angka 3 dibalik dan menunjukkan warna merah (atau hijau), hal ini tidak akan melanggar aturan. Aturan tidak mengatakan apapun tentang angka ganjil.
  • Jika kartu dengan angka 6 dibalik dan menunjukkan warna selain merah, hal ini akan melanggar aturan.
  • Jika kartu dengan warna merah dibalik dan menunjukkan angka genap (atau ganjil), hal ini tidak akan melanggar aturan. Aturan tidak mengeksklusivitaskan katu berwarna merah dengan angka genap.
  • Jika kartu dengan warna hijau dibalik dan menunjukkan angka selain genap, hal ini akan melanggar aturan.

5. 500

Dengan menandai 100 kacang secara acak dan hanya menemukan 20 dari 100 kacang yang bertanda ketika pengambilan 100 kacang selanjutnya, artinya kamu menemukan 1 kacang bertanda setiap 5 kacang yang kamu ambil. Maka jika 100 kacang bertanda adalah sampel, maka jumlah populasi yang memungkinkan adalah 500.

6. 2/3

Meskipun satu tirai sudah dibuka, peluang kamu untuk mendapatkan hadiah tetap 1/3 karena kamu memiliki opsi untuk menukar pilihan kamu dengan pilihan lain yang tersisa. Jika kamu memilih untuk mengganti pilihan, kamu akan mendapatkan 1/3 peluang tambahan, sehingga kalau dijumlahkan total peluang kamu adalah 2/3.

7. 0000000100

Urutan angka tersebut adalah sekuens bilangan biner yang disusun dengan urutan leksikal. Jika dipecahkan, urutan leksikal bilangan ini akan bisa kamu pahami dengan mudah.

0
1
00
01
10
11
000
001
010
011
100
101
110
111

maka urutan 10 angka berikutnya adalah:

0000
0001
0010

yang jika diurutkan akan menjadi 0000000100.

8. 6 garis

Untuk detailnya, kamu bisa melihat gambar di bawah ini.

answer

9. Cegukan

Surprise, surprise! Pertanyaan satu ini murni untuk menguji kebolehan logika kamu dalam menganalisa suatu fenomena atau pola. Sekilah kejadian ini memang terlihat seperti bagian dari suatu novel, tapi jika kamu bisa menarik benang merah dari alur cerita tersebut, kamu pasti dapat mengira bahwa lelaki tersebut sedang cegukan. Itulah sebabnya mengapa ia memesan air putih ke bartender (alih-alih minuman beralkohol), dan si bartender mencoba mengagetkan lelaki tersebut sebagai metode lain yang paling cepat menyembuhkan cegukannya.

10. 1113213211

Berbeda dengan sekuens bilangan biner dari pertanyaan sebelumnya, sekuens bilangan ini sama sekali tidak berhubungan dengan logika matematematika, melainkan hanya menjelaskan status sekuens bilangan tepat sebelum sekuens bilangan selanjutnya!

Masih bingung? Coba perhatikan penjelasan sekuens di bawah ini.

1 11 = artinya ada satu (angka) satu di sekuens sebelumnya.

11 21 = artinya ada dua (angka) satu di sekuens sebelumnya.

21 1211 = artinya ada satu (angka) dua dan satu (angka) satu di sekuens sebelumnya.

Masuk akal, 'kan?

Jadi, untuk menjelaskan sekuens angka 13112221 adalah: satu (angka) satu, satu (angka) tiga, dua (angka) satu, tiga (angka) dua, dan satu (angka) satu—yang jika dituliskan dalam bentuk numerik akan menjadi 1113213211.

(sumber gambar: blogspot.com, sites.google.com, kennedyquinn.com, edutopia.org)

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
Allysa Kamalia Putri | 2 bulan yang lalu

ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?

Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran Hewan
Nina Syawalina | 2 bulan yang lalu

Kak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?

5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanan
AVERILIO RAHARJA | 3 bulan yang lalu

semangat terusss https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Averilio Raharja | 3 bulan yang lalu

semoga selalu bermanfaat kontennya https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1