Hal-Hal Kecil yang (Tanpa Disadari) Sangat Menunjukkan Kepribadian Kamu

Ternyata manusia, tuh, pada dasarnya memang selalu menilai segala sesuatu. Kenapa? Karena ng-“judge” adalah salah satu mekanisme pertahanan hidup manusia. Untuk bisa bertahan dalam berbagai situasi, otak harus melakukan evaluasi dan interpretasi. Makanya, sadar nggak sadar, setiap kenalan sama orang lain, kamu bakal otomatis menilai orang tersebut.

Mungkin kamu kira, kamu baru bisa menilai seseorang kalau kamu sudah ngobrol agak lama sama dia. Padahal, menurut penelitian di University of Kansas, kamu sudah bisa menilai orang lain dari hal-hal kecil, kayak caranya berjabat tangan, melakukan eye contact, dan sebagainya.

Karena hal-hal kecil begitu bisa menunjukkan kepribadian seseorang, maka kamu juga harus aware terhadap hal-hal kecil tersebut di diri kamu sendiri. Jangan sampai orang lain salah menilai kamu, apalagi sampai mencap jelek kamu duluan. Menurut Dr. Travis Bradberry, salah satu penulis buku laris Emotional Intelligence 2.0, inilah hal-hal kecil yang paling sering dan paling jelas menunjukkan kepribadian kamu.

Cara kamu memperlakukan support staff, termasuk pelayan, office boy, dan lainnya

Cara kamu memperlakukan support staff—seperti janitor, pelayan kafe atau restoran, resepsionis, dan office boy—sangat merefleksikan cara kamu memperlakukan orang lain secara umum. Kalau kamu bisa menghargai para support staff, kamu juga pasti bisa menghargai orang lain yang jabatannya lebih tinggi dari mereka.

Banyak, lho, orang yang cuma baik dan ramah sama “orang penting” aja. Padahal, penilaian para “orang penting” ke kamu bakal langsung drop, kalau mereka melihat kamu memperlakukan support staff dengan nggak baik. 

Seberapa sering kamu mengecek smartphone

Sebel nggak, sih, kalau lagi asik-asik ngobrol, tiba-tiba lawan bicara kamu sibuk sendiri sama smartphone-nya? Makanya, kalau lagi ngobrol, mendingan tahan diri untuk nggak cek smartphone kamu, deh. Kecuali ada telpon atau pesan urgent, ya.

Kalau kamu sibuk sendiri sama smartphone padahal lagi diajak ngobrol, kamu jadi terlihat malas-malasan dan kurang menghargai orang lain. Dan menurut penelitian Elon University, sibuk sendiri sama smartphone selama percakapan bakal mengurangi kualitas interaksi face to face yang sebenearnya penting.

Kebiasaan gugup yang berulang-ulang

Menggigit kuku, mengetuk-ketuk meja, atau menggoyang-goyangkan kaki adalah beberapa tanda kalau kamu gugup, kewalahan, dan nggak bisa mengontrol situasi. Menurut penelitian University of Michigan, kebiasaan ini biasanya dialami oleh orang perfeksionis. Kebiasaan ini juga biasanya dilakukan kalau kamu frustasi dan bosan.

Kepribadian - Youthmanual

Supaya tenang dan rileks, coba, deh, minum banyak air putih atau makan permen.

Berapa lama kamu membahas tentang diri kamu sendiri

Pernah nggak, sih, kamu ketemu orang yang terus-terusan ngomongin dirinya sendiri?

Kalau kamu termasuk orang yang hobi menyetir obrolan ke topik tentang diri kamu sendiri (“Gue, sih…”, “Kalau gue…”, “Gue dulu pernah…”), hobi memotong pembicaraan, jarang bertanya atau jarang mendengarkan cerita orang lain, kamu bakal dinilai sebagai orang yang egois dan menyita waktu.

Sebaliknya, kalau kamu terlalu pendiam dan nggak pernah sharing apa-apa, kamu bakal bikin lawan bicara kamu kebosanan.

Jadi, kalau lagi ngobrol, seimbangkan porsi antara bicara dan mendengarkan, ya.

Cara berjabat tangan

Biasanya jabat tangan yang “lemas” diidentikkan dengan sikap nggak pede dan nggak semangat. Sebaliknya, jabat tangan yang tegas identik dengan sikap berani, pede, dan ekstrovert.

Penelitian dari University of Alabama mengatakan bahwa meskipun nggak semua orang bisa dinilai dari cara jabat tangannya, tapi most of the time, jabat tangan memang bisa menunjukkan kepribadian seseorang dengan akurat.

Ketepatan waktu

Orang yang hobi ngaret alias datang terlambat seringkali dinilai sebagai orang yang kurang menghargai, malas dan nggak semangat. Tapi ternyata nggak selalu begitu, lho! Penelitian Jeff Conte dari San Diego State University menunjukkan bahwa seseorang bisa saja sering terlambat karena dia sering multitasking. Youthmanual juga pernah menjabarkan, ya, berbagai sebab seseorang terlambat melulu.

Yang penting, kalau kamu sudah tahu bakal datang terlambat, segera kabari orang yang janjian sama kamu. Kasih tahu alasan yang jelas, dan kasih permintaan maaf (atau bilang terima kasih!)

Tulisan tangan

Meskipun kebanyakan orang sudah jaraaang sekali rutin menulis dengan tulisan tangan, para ahli masih percaya bahwa kepribadian seseorang bisa dilihat dari tulisan tangannya. Misalnya, kalau kamu menekan pena dengan kencang saat menulis, berarti kamu orang yang kaku.

Kepribadian - Youthmanual

Sudah coba menganalisa tulisan tangan kamu di sini belum?

Eye contact

Eye contact yang oke adalah eye contact yang seimbang dan nggak berlebihan. Jadi jangan terlalu semangat menatap mata orang, sampai nggak kedip-kedip, sob! Nanti kamu jadi dinilai agresif, aneh, atau dikira mau menghipnotis, hihihi.

Sebaliknya, kalau kamu bercakap-cakap sambil melakukan kontak mata yang “pas” (nggak kurang, nggak berlebihan), kamu jadi dilihat sebagai orang yang menghargai orang lain, ramah, dan bisa dipercaya. Uhuy!

(sumber foto: deviantanrt.net. linkedin.com, lifehack.org, theodysseyonline.com, handbagmafia.com)

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
Allysa Kamalia Putri | 2 bulan yang lalu

ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?

Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran Hewan
Nina Syawalina | 2 bulan yang lalu

Kak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?

5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanan
AVERILIO RAHARJA | 3 bulan yang lalu

semangat terusss https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Averilio Raharja | 3 bulan yang lalu

semoga selalu bermanfaat kontennya https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1