Arm-Chair

Sastra Inggris


  • Pelajaran Terkait

    Bahasa Inggris

  • Kategori jurusan

    Budaya & Bahasa

  • Kecocokan denganmu

Bantu Review Jurusan Ini

Apa itu Sastra Inggris?

Dengan memilih program studi Sastra Inggris, kamu bisa mempelajari tentang isi, ciri artistik, estetika, keaslian, serta keindahan isi dalam teks atau tulisan karya sastra Inggris. Kamu akan mempelajari berbagai karya tulis baik dalam bentuk novel, naskah drama, atau puisi yang pasti ditulis dalam bahasa Inggris. Selain itu kamu juga akan mempelajari linguistik bahasa Inggris secara lebih mendalam. Walaupun mempelajari Sastra Inggris bertujuan untuk mengasah kemampuan analisis dengan mencermati berbagai karya sastra, namun tidak menutup kemungkinan kamu bisa menciptakan karya sastra. Di jurusan ini kamu akan mempelajari karya-karya William Shakespeare, Jane Austen, Charlotte Bronte, Charles Dickens, Oscar Wilde, Edgar Allan Poe, dan lain sebagainya.

Kenapa Kamu Memilih Jurusan Ini?

Apabila kamu punya minat untuk memahami karya sastra Inggris baik dari sisi literatur, linguistik, dan penerjemahannya, maka kamu bisa memilih program studi ini. Selain itu, kemampuan membaca, berbicara, dan memahami isi tulisan dibutuhkan dalam proses belajar di jurusan ini.

Mata Kuliah Jurusan Sastra Inggris

  • 1Sejarah Pemikiran Modern
  • 2Budaya dan Kearifan Lokal
  • 3English for International Communication
  • 4English for Social Communication
  • 5English in Social Discourse
  • 6English for Business Communication
  • 7English in Academic Discourse
  • 8Grammar for Interpersonal and Social Communication
  • 9Grammar for Business Communication
  • 10Grammar for Academic Communication
  • 11Diction in Discourse
  • 12Public Speaking
  • 13English for Media
  • 14English in Literary Works
  • 15English Phonetics and Phonology
  • 16English Morphology and Syntax
  • 17Cross Cultural Understanding
  • 18Sematics and Pragmatics
  • 19Comparative Linguistics
  • 20English Literature Development
  • 21Prose
  • 22Poetry
  • 23Drama
  • 24Literary Criticism
  • 25Media Discourse
  • 26Practicum of Translation
  • 27Subtitling
  • 28Bahasa Indonesia for Translator

Karakter Siswa Yang Sesuai

  • Teliti
  • Tekun
  • Kritis
  • Terstruktur
  • Independen
  • Berwawasan luas
  • Senang menganalisis
  • Senang bekerja sendiri
  • Keterampilan komunikasi
  • Keterampilan interpersonal

Prospek Kerja Jurusan Sastra Inggris

Mengingat bahasa Inggris adalah bahasa internasional, peluang kamu untuk memilih profesi yang kamu inginkan masih sangat terbuka lebar. Lulusan Sastra Inggris dapat bekerja di berbagai bidang sebagai content writer, copywriter, manajer sosial media, editor artikel, jurnalis, document control, dan masih banyak lagi.

Diskusi terkait jurusan ini

Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2025 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1