Arm-Chair

Content Creator

Media dan Periklanan


  • Gaji rata-rata

    3.6jt - 7.2jt

  • Tren Karir

  • Kecocokan denganmu

Apa itu Content Creator?

Membuat suatu konten, baik berupa tulisan, gambar, video, suara, ataupun gabungan dari dua atau lebih materi. Konten tersebut dibuat untuk media, terutama media digital seperti Youtube, Snapchat, Instagram dll.

Jenjang pendidikan minimal

 

N/A

SMK

D3

S1

S2

Gaji rata-rata

3.6jt - 7.2jt

Contoh dari Jabatan Pekerjaan

Digital Content Creator
Content Writer
Content Editor
Head of Content

Tugas Content Creator

Mengumpulkan ide, data, dan melakukan riset serta membuat konsep untuk menghasilkan suatu konten
Menghasilkan konten yang sesuai dengan identitas dan branding yang diinginkan
Berusaha memenuhi tujuan yang disepakati dari sebuat konten Misalnya, tujuan promosi, edukasi, menghibur atau memberi informasi
Menyesuaikan konten dengan platform yang dipilih Dalam hal ini seorang content creator bisa menghasilkan karya untuk multi-platform
Mengevaluasi konten yang telah ditayangkan

 

Pengetahuan

Komunikasi dan Media

Pengetahuan tentang media produksi, komunikasi, serta teknik dan metode penyebarannya. Termasuk cara alternatif untuk menginformasikan dan menghibur melalui tulisan, lisan, maupun media visual.

Desain

Pengetahuan tentang teknik, peralatan dan prinsip desain termasuk dalam memproduksi rencana teknikal yang presisi, cetak biru, gambar dan model.

Bahasa Inggris

Pengetahuan tentang struktur dan isi dari Bahasa Inggris, termasuk arti dan ejaan dari setiap kata, aturan komposisi, dan tata bahasa.

Keterampilan

Berpikir Kritis

Menggunakan logika dan penalaran untuk mengindentifikasi kekuatan dan kelemahan dari solusi alternatif, kesimpulan, ataupun pendekatan permasalahan yang ditangani

Persuasi

Membujuk orang lain untuk mengubah pikiran dan perilaku mereka.

Pemahaman Membaca

Memahami kalimat dan paragraf yang ditulis dalam dokumen kerja.

Kepekaan Sosial

Menyadari reaksi orang lain, kemudian memahami mengapa mereka bertindak seperti itu.

Berbicara

Berbicara pada orang lain untuk menyampaikan informasi secara efektif

Menulis

Mengkomunikasikan dengan efektif melalui tulisan yang sesuai dengan kebutuhan audiens

Kemampuan

  • 1

    Kelancaran Ide - Kemampuan menghasilkan banyak ide untuk satu topik (total ide adalah yang terpenting, bukan kualitas, kebenaran, maupun kreativitas).

  • 2

    Penyusunan Informasi - Kemampuan untuk mengatur berbagai hal maupun tindakan dalam urutan atau pola tertentu sesuai dengan aturan yang ditetapkan (contoh: pola angka, huruf, kata, gambar, operasi matematika).

  • 3

    Pemahaman Lisan - Kemampuan untuk mendengarkan dan memahami informasi dan ide yang disampaikan melalui kata dan kalimat lisan

  • 4

    Ekspresi Lisan - Kemampuan untuk mengkomunikasikan informasi dan ide ketika berbicara, sehingga orang lain dapat memahami apa yang disampaikan

  • 5

    Visualisasi - Kemampuan untuk membayangkan bagaimana sesuatu akan terlihat setelah dipindahkan ke sekeliling atau ketika bagian-bagiannya dipindahkan atau diatur ulang.

  • 6

    Ekspresi Tertulis - Kemampuan untuk mengkomunikasikan informasi dan ide dalam penulisan sehingga orang lain dapat mengerti

  • 7

    Orisinalitas - Kemampuan untuk mendatangkan ide-ide yang tidak biasa atau ide cemerlang terhadap topik atau situasi yang diberikan, atau untuk mengembangkan cara-cara kreatif dalam memecahkan masalah.

Diskusi terkait profesi Content Creator

Belum ada diskusi yang dibagikan untuk profesi ini.

Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1